Kaskus

Entertainment

devitapraAvatar border
TS
devitapra
Seruan Penghentian Penghancuran Kawasan Situs Biting -Peninggalan Majapahit Timur-
Seruan Penghentian Penghancuran Kawasan Situs Biting -Peninggalan Majapahit Timur-



TS cuma pengen berbagi Petisi Masyarakat Peduli Peninggalan Majapahit Timur di Change.org menolak perusakan Situs Biting ini gan emoticon-I Love Indonesia (S)



Spoiler for images:


AKSI KEPRIHATINAN
SOLIDARITAS INDONESIA UNTUK SITUS BITING

Kawasan Situs Biting dikelilingi oleh benteng pertahanan dengan tebal 6 meter, tinggi 10 meter dan panjang 10 km. Hasil penelitian Balai Arkeologi Yogyakarta tahun 1982-1991, Kawasan Situs Biting memiliki luas 135 hektar yang mempunyai nilai penting dimana Kawasan Situs Biting merupakan bekas kawasan ibu kota yang dikelilingi oleh tembok benteng yang dibangun
dengan unsur-unsur budaya lokal Indonesia.

Kawasan Situs Biting adalah sebuah kawasan ibu kota kerajaan Lamajang Tigang Juru yang dipimpin Arya Wiraraja yang merupakan putra Lumajang asli yang sangat berperan dalam konstelasi sejarah politik di Nusantara masa lalu. Menurut kepercayaan lokal, Arya Wiraraja mempunyai penasehat yang beragama islam bernama Sayyid Abdurrohman Assyaibani seorang penyebar islam keturunan Rosulullah SAW yang datang dari Hadramaut. Keduanya diyakini saling bahu-membahu dalam membangun kerajaan Lamajang Tigang Juru sehingga di kerajaan ini kehidupan agama baik Hindu, Islam maupun Buddha saling menghormati satu sama lain.

Pada tahun 1995 di Kawasan Situs Biting mulai dirusak oleh pengembang tanpa ada peringatan dari pihak-pihak terkait seperti Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur maupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang. Pada tahun 2010, Lembaga Swadaya Masyarakat bernama Masyarakat Peduli Peninggalan Majapahit Timur (MPPM Timur) melakukan advokasi pelestarian Situs Biting dan situs-situs lainnya di Lumajang yang disertai oleh Komunitas Mahasiswa Peduli Lumajang (KMPL) dan berbagai elemen masyarakat lokal Biting. Semangat pelestarian sejarah Lumajang ini kemudian didukung oleh berbagai elemen tidak saja dari masyarakat Lumajang, namun juga berbagai daerah seperti Jember, Situbondo dan Banyuwangi maupun yang ada di luar Jawa Timur seperti pelestari dari Yogyakarta dan Sulawesi Selatan.

Dalam perkembangannya pemerintah Kabupaten Lumajang membentuk Tim pelestarian dan Perlindungan Benda Cagar Budaya Kabupaten Lumajang dengan SK Bupati Nomer 188.45/427.12/2011 tanggal 23 Februari 2011 yang menghasilkan rekomendasi untuk melindungi dan menyelamatkan cagar budaya di Lumajang dengan prioritas utama Situs Biting, termasuk dinding Benteng barat yang lalu telah dihancurkan. Demikian juga Presiden Republik Indonesia melalui Sekretariat Negara membuat surat melalui Asisten Deputi Hubungan Organisasi Kemasyarakatan dan Lembaga Swadaya Masyarakat Kepada Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Jawa Timur di Trowulan dengan Nomor surat 21/SPA-MPPMT/IX/2011, tanggal 12 Oktober 2011.

Situasi yang menggembirakan ini kemudian dinodai dengan adanya penghancuran dinding benteng barat Kawasan Situs Biting oleh pengembang untuk meluaskan Perumahan tanpa disertai kajian Amdal (Aanalisa Dampak Lingkungan) Cagar Budaya. Oleh karena tindakan penghancuran dinding benteng ini telah melanggar UU No. 11 Tahun 2010 atau UU Cagar Budaya maka dengan ini kami ingin meminta masyakat Lumajang pada khususnya dan Indonesia pada umumnya untuk melakukan aksi moral dengan penanda-tanganan keprihatinan untuk menyelamatkan Kawasan Situs Biting yang masih tersisa dengan meminta Pemerintah Kabupaten Lumajang, Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Republik Indonesia untuk melakukan langkah-langkah nyata pelestarian Cagar budaya seperti:

1. Menghentikan pengrusakan Kawasan Situs Biting oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dalam tempo yang sesingkat-singkatnya.

2. Menurunkan Tim Nasional Cagar Budaya untuk melakukan langkah-langkah nyata penyelamatan.



Lumajang, Sabtu 29 Juni 2013


Salam Lamajang Wirabhumi, Perjuangan Tiada Henti!!


TKP: Petisi - Change.org

Thread Tentang Majapahit Timur [HT]: Menelusuri Bekas Area Ibukota Kerajaan Majapahit - Trowulan, Jawa Timur




Spoiler for Sejarahnya...:
0
3.5K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan