Ini gan, TS mau share tentang Striker Jempolan Euro 2012
Oya sebelumnya spoiler bawah ini jangan dibuka ya gan?
Spoiler for Rule:
bagi yang udah ISO dan cukup dengan bagi yang belum
Langsung aja gan. STRIKER JEMPOLAN EURO 2012
Spoiler for Andrei Arshavin:
[/COLOR][/SIZE][/FONT]
Andrei Sergeyevich Arshavin (bahasa Rusia: Андрей Сергеевич Аршавин(lahir di Leningrad, Rusia, 29 Mei 1981; umur 31 tahun) adalah pemain lini depan Tim Nasional Rusia yang bermain membela klub Arsenal. Ia adalah striker serbaguna yang dapat dimainkan sebagai gelandang serang dan pemain sayap. Ia terkenal karena mahir mengontrol bola dan sering menjadi playmaker. Tampil sebanyak 98 kali untuk Arsenal dan telah mengemas 23 gol adalah torehan manis bagi seorang playmaker.
Arshavin mengawali kariernya sebagai pemain Tim Nasional Rusia pada tanggal 17 Mei 2002 dalam sebuah pertandingan melawan Belarusia. Gol pertamanya dengan timnas ia cetak dalam sebuah pertandingan persahabatan melawan Rumania pada tanggal 13 Februari 2003 dan sejak saat itulah ia berhasil mencetak gol dalam berbagai kompetisi yang diikuti oleh Rusia. Ia dipercaya menjadi kapten Rusia dalam pertandingan babak kualifikasi melawan Estonia.
Sejauh ini 68 caps telah dicapai Arshavin untuk rusia. Dan 17 gol telah dikemasnya. Walaupun kondisi Arshavin sekarang sedang mlempem di kompetisi Liga bersama Arsenal. Tapi mungkin saja bukan dia akan membuat kejutan di Euro 2012 nanti??
Spoiler for Klaas-Jan Huntelaar:
Klaas-Jan Huntelaar (lahir di Drempt, Belanda, 12 Agustus 1983; umur 28 tahun) adalah pemain sepak bola asal Belanda yang bermain sebagai penyerang untuk klub Schalke 04 dan ia juga bermain untuk Tim Nasional Belanda.
Ia dijuluki sebagai "The Hunter", yang berarti sang pemburu, karena ia sangat berbahaya bila sudah memegang bola di daerah kotak penalti lawan, atau mungkin juga plesetan dari namanya (Huntelaar menjadi Hunter).
The Hunter sedang berada dalam performa terbaik, karena dalam 27 pertandingan bersama Schalke 04 dia menorehkan 12 gol. Sedangkan di Timnas, Huntelaar mendapatkan caps sebanyak 46 dan gol sebanyak 28. Bersama RvP, Belanda mungkin menjadi klub paling mematikan dalam menyerang.
Spoiler for Robin van Persie:
Robin van Persie (lahir di Rotterdam, Belanda, 6 Agustus 1983; umur 28 tahun) adalah penyerang tim nasional sepak bola Belanda yang bertinggi badan 183 cm dan bermain di Inggris Liga Primer Inggris untuk tim Arsenal. Ia termasuk anggota Timnas Belanda yang memperkuat negara tersebut di Piala Dunia 2006, Piala Eropa 2008, dan Piala Dunia 2010. Van Persie telah bergabung bersama Arsenal sejak tahun 2004. Van persie menjadi kapten Arsenal sejak 16 Agustus 2011. Kemampuan dan gaya permainannya sering dibandingkan dengan legenda sepak bola Belanda Marco Van Basten.
Bersama Arsenal dia telah melakoni musim terbaiknya dengan 40 gol selama musim ini di semua ajang kompetisi. Akankah dia cemerlang di EURO 2012 besok?? Kita tunggu saja
Spoiler for Mario Gómez:
Mario Gómez García (lahir 10 Juli 1985; umur 26 tahun) adalah seorang pemain sepak bola berkebangsaan Jerman yang memiliki keturunan Spanyol. Dia kini membela klub Bayern Munchen. Berposisi sebagai penyerang. Ayahnya berkebangsaan Spanyol sedangkan ibunya orang Jerman. Dia memiliki kewarganegaraan Jerman dan Spanyol dan memutuskan untuk bermain untuk tim nasional Jerman.
Di timnas Jerman, dia bermain 50 kali dan mencetak 21 gol. Namun , Gomez memiliki saingan Klose dan Poldi di starting eleven. Kita liat saja apa yang dapat ditunjukkan striker ini..
Spoiler for Miroslav Klose:
Miroslav Josef Klose (dilahirkan dengan nama Mirosław Marian Kloze; lahir di Opole, Polandia, 9 Juni 1978; umur 33 tahun) adalah pemain sepak bola berkebangsaan Jerman berdarah Polandia[4] yang bermain sebagai penyerang untuk Lazio di Seri A dan tim nasional sepak bola Jerman.
Walaupun usia sudah kepala 3 lebih, namun Klose adalah sosok striker yang konsisten di Timnas Jerman. Bisa dikatakan, dia adalah legenda hidup Timnas Jerman yang masih bermain aktif di level Internasional
Spoiler for Lukas Podolski:
Lukas Podolski (ejaan bahasa Polandia: Łukasz Podolski lahir di Gliwice, Polandia, 4 Juni 1985; umur 27 tahun) adalah seorang pemain sepak bola Jerman keturunan Silesia. Ia memiliki nama julukan (Prinz) Poldi ("Pangeran Poldi").
Podolski mencatat prestasi tersendiri karena dalam usia 18 tahun berhasil mencetak sepuluh gol ke gawang lawan dalam 19 pertandingan. Prestasi itu membawa namanya tercatat sebagai pemain berusia 18 yang yang paling cemerlang di Jerman selama 43 tahun terakhir.
Bersama klub barunya Arsenal, Poldi diharapkan memiliki motivasi lebih untuk dapat bersinar kembali sebagai pemain kelas dunia.
Spoiler for Cristiano Ronaldo:
Cristiano Ronaldo, OIH (lahir di Funchal, Madeira, Portugal, 5 Februari 1985; umur 27 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola Portugal. Ia dapat berposisi sebagai bermain sebagai sayap kiri atau kanan serta penyerang tengah. Saat ini ia bermain untuk tim Spanyol, Real Madrid dan untuk tim nasional Portugal. Sebelum bermain untuk Real Madrid, ia pernah bermain di Sporting Lisboa dan Manchester United. Pemain yang kerap bernomor punggung 7 di lapangan hijau ini juga akrab dengan sebutan CR7, gabungan dari inisial namanya dengan nomer punggungnya.
Musim fantastis bersama Real Madrid. Karena disetiap pertandingan Ronaldo menciptakan gol rata-rata lebih dari satu. Sebuah pencapaian luar biasa untuk pemain serba bisa
Spoiler for Fernando Torres:
Fernando José Torres Sanz (lahir di Fuenlabrada, Comunidad de Madrid, Spanyol, 20 Maret 1984; umur 28 tahun) adalah pemain sepak bola Spanyol yang bermain sebagai penyerang untuk Chelsea di Liga Primer Inggris dan tim nasional Spanyol. Ia dijuluki El Niño[4] (Bocah laki-laki dalam bahasa Spanyol).
Musim yang biasa bagi Torres bersama Chelsea. Namun luar biasanya, dia berhasil membawa Chelsea menjadi Juara Liga Champion. Meskipun Torres sebenarnya kurang berperan di Chelsea. Akankah Torres bangkit di Euro 2012 besok? Kita liat saja. Everythings is possible
Spoiler for Mario Balotelli:
Mario Balotelli (lahir di Palermo, Italia, 12 Agustus 1990; umur 21 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola berkebangsaan Italia yang bermain sebagai penyerang untuk Manchester City di Liga Primer Inggris dan tim nasional Italia.
Musim yang indah bagi Balotelli bersama City. Di sana dia berhasil mencatatkan City sebagai juara Premier League untuk yang ketiga kalinya bagi City. Apakah peran yang akan diambil oleh Bad Boys ini di Euro 2012 besok? Akan kah semanis di City?
Spoiler for Karim Benzema:
Karim Benzema (lahir di Lyon, Perancis, 19 Desember 1987; umur 24 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola berkebangsaan Perancis keturunan Aljazair yang kini membela klub Real Madrid.
Kepercayaan Jose Mourinho di Real Madrid membuat Benzema tumbuh kembali menjadi striker mematikan di Real Madrid bersama Ronaldo. Akankah Benzema bersinar di Euro 2012 esok? Kita lihat saja
Spoiler for Wayne Rooney:
Wayne Mark Rooney (lahir di Croxteth, Liverpool, Inggris, 24 Oktober 1985; umur 26 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola Inggris yang berposisi sebagai penyerang. Ia saat ini bermain di Manchester United dan menggunakan nomor punggung 10. Ia juga bermain untuk tim nasional Inggris, dan menggunakan nomor punggung 10 juga.
Walaupun gagal membawa Manchester United juara liga, namun Rooney layak mendapatkan apresiasi atas prestasinya musim ini. Hampir menyusul RvP di liga untuk perolehan topskor. Ia adalah salah satu striker terbaik yang dimiliki MU selama MU ada, Inggris juga kah?
sekian Trit dari ane gan. Semoga bermanfaat . Jangan Lupa ya? kalo belom ISO. Dan jangan lupa tinggalkan komen sebagai jejak agan pernah mengunjungi trit ini
Spoiler for ucapan thankyou kepada:
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 3611 suara
Siapakah striker JEMPOLAN anda di EURO 2012 besok?