mr. gadgetAvatar border
TS
mr. gadget
Kenalan dengan Smart Home Solution, Bagaimana Mewujudkannya?
Membangun smart home alias rumah pintar mungkin menjadi impian bagi banyak Kaskuser di mari. Tidak dipungkiri, mewujudkan mimpi satu ini memang nggak segampang TS nulis thread ini. Ada kondisi bingung dalam memilih berbagai perangkat pintar yang bakal dipakai, berapa budget yang harus disiapkan, juga bagaimana mengatur peralatan tersebut dan sebagainya.



sumber gambar istimewa


Ya!, konsep smart home sendiri emang mengisi hunian dengan berbagai perangkat canggih, yang bisa dioperasikan meski dari jarak jauh berbantu jaringan internet.

Perkembangan teknologi tiap hari makin berkembang, dimana hadir pula konsep smart home solution. Nah, untuk konsep satu adalah munculnya teknologi cerdas memungkinkan Agan bisa menyesuaikan rumah dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing. Sekedar contoh aja yah Gan, GanSis bisa menyesuaikan pencahayaan dari lampu cuman dari hp, penggunaan panel surya untuk penuhi listrik harian, da masih banyak lagi contoh lain yang bisa di adaptasi di rumah kalian, Gan.

Pada intinya, smart home solution mampu bikin rumah kalian jadi lebih nyaman, dan sebagai penghuni GanSis sendiri bisa mengontrol penggunaan energinya. Nah, bagi kalian yang tertarik mewujudkan impian smart home solution, baca dulu nih 3 (tiga) hal penting berikut yang dapat menjadi panduan.

Perhatikan Segi Keamanan
Sebuah rumah pintar akan selalu dekat dengan penghuninya. Dimana rumah dan Gansis bisa tetap terhubung via aplikasi dan berbagai perangkat dengan gampang dikendalikan dari jarak jauh. Jadi, bisa dengan cepat cek rumah ketika dapetin peringatan bahwa ada yang tidak beres. Nggak perlu khawatir!, teknologi cerdas bantu melindungi rumah dan juga sekaligus menghemat waktu dan uang.

Sesuaikan Kebiasaan dan Gaya Hidup Penghuninya
Setiap orang memiliki pandangan berbeda-beda tentang rumah. Makanya Gan, untuk wujudkan rumah pintar kita pun wajib melek dengan cara menyesuaikan kebiasaan dan gaya hidup penghuninya.

Kenyamanan & Kemudahan
Membangun rumah pintar harus mampu memungkinkan penghuninya bisa menyesuaikan rumah dengan kebutuhan. Misal: atur pencahayaan pada lampu, durasi menyalakan AC, dan lainnya.
Semua itu bikin gampang penghuninya, dan tentu saja lebih bisa kontrol akan penggunaan energi.

Semua perangkat cerdas itu dikontrol dari ponsel / tablet via aplikasi. Contohnya LG ThinQ, demi kasih pengalaman pengguna yang cerdas dan nyaman, semua perangkat cerdas dari LG bisa dihubungkan dengan aplikasi LG ThinQ. Dengan menggunakan aplikasi in penghuni bisa menjajal gimana rasanya konsep smart home. GanSis jadi mudah mengontrol setiap peralatan cukup dari ponsel. Selain itu, GanSis juga bisa memantau konsumsi energi secara real-time.

Ditambah lagi, LG ThinQ juga memiliki berbagai fitur yang terhubung dengan teknologi Internet-of-Things (IoT) yang difungsikan guna meningkatkan keamanan, seperti kamera, sensor gerak, dan bel pintu pintar sehingga penghuni dapat hidup dengan aman dan tenang.

Itulah info seputar smart home solution dan tips mewujudkannya. Sampai sini, mana nih Kaskuser yang kepengen menyulap rumahnya dengan berbagai perangkat cerdas?

Hayook komentar, share pengalaman kalian di rumah masing-masing. Komen terbaik bakal nangkring di pejwan.
Diubah oleh mr. gadget 17-11-2023 11:07
CaiFukAvatar border
syafetriAvatar border
soepudin395180Avatar border
soepudin395180 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
7.2K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan