Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ONEchampionshipidAvatar border
TS
ONEchampionshipid
Danielle Kelly Siap Belit Ayaka Miura Lewat Cara Apa Pun

Sebagai salah satu seniman bela diri paling dikenal dalam Brazilian Jiu-jitsu, Danielle Kelly terus mempertajam seluruh teknik kunciannya.

Ia pun bertekad untuk meraih kemenangan lewat kuncian ciamik demi membuktikan kualitasnya sebagai grappler dominan di ONE Championship.

Di ONE Fight Night 7 pada Sabtu (25/2/2023), Kelly ditantang untuk kembali membuktikan kemampuannya dengan judoka tangguh Ayaka Miura. Mereka akan berlaga dalam duel submission grappling catchweight 53,9 kilogram.




Dengan pengalaman Miura sebagai atlet judo dan MMA, kemampuan dia dalam membanting lawan sudah tidak diragukan lagi.

Namun, Kelly yakin telah mempersiapkan segalanya dan akan menggagalkan semua upaya lawannya untuk mengunci dirinya.


“Jika dia sedang mempelajari bagaimana mempertahankan diri dari sebuah kuncian kaki atau cara menggunakan leglock. Saya rasa, saya lebih banyak tahu dibanding dia,” ungkap Kelly.


“Saya harus berhati-hati untuk tidak memberinya peluang untuk kuncian khasnya, sebuah headlock, kimura dari kuncian armbar. Tapi selain itu semua, dia tahu jika ini adalah dunia saya,” tambahnya.

Kelly mengaku telah mempersiapkan diri dengan baik dan mampu menangani lawannya demi kembali meraih kemenangan walaupun harus ada dalam posisi terdesak.

“Saya justru berpikir saya akan mendapatkan keunggulan jika dia membawa saya ke posisi bawah. Saya mengerti dia juga pasti tahu kebiasaan saya saat berada dalam posisi tersebut,” jelas Kelly.

“[Badan] saya lebih kecil daripada dia, jadi saya mungkin dapat mendapatkan punggungnya dari posisi itu. Jadi, dia harus benar-benar yakin telah mendapatkan saya dalam kuncian Ketika kita berada di posisi tersebut, atau saya akan dapat lolos dan menguncinya,” tambahnya.

Selain itu, Miura juga harus menyesuaikan diri dengan peraturan yang berbeda sekaligus berlaga di dalam ring. Pertandingan ini akan diadakan di stadium Lumpinee yang berbeda dengan arena MMA seperti biasanya. 








ONE Fight Night 7 tayang pada 25 Februari dengan menampilkan tiga seniman bela diri Indonesia. 

Kunjungi juga Forumpodcast, dan channel ONE Championship di KASKUS TV.

Download ONE Super App untuk mengikuti perkembangan terbaru!   
0
81
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan