Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fizu22Avatar border
TS
fizu22
EFL League Two : Kasta ke-4 Liga Inggris, Elkan Baggott, dan 2 Pemain Ke Piala Dunia


EFL League Two adalah liga kasta ke-4 pada Piramida liga di Inggris yang diperkenalkan pada musim 2004-2005. Liga ini posisinya berada di bawah EFL League One (3), EFL Championsip (2), serta Premier League (1), dan diatas National League (5) serta National League North (6A) dan National League South (6B).

24 peserta EFL League Two, setiap musimnya, selain mengikuti kompetisi liga dan turnamen FA Cup, juga mengikuti kompetisi EFL Cup (Carabao Cup) dan EFL Trophy (Papa Johns Trophy).

EFL Cup adalah turnamen yang diikuti oleh 92 peserta. Pesertanya sendiri adalah tim-tim dari Premier League, EFL Championsip, EFL League One, serta EFL League Two.

Sementara itu, EFL Trophy adalah turnamen yang diikuti oleh 64 tim. Rinciannya adalah 24 dari League One, 24 dari League Two, dan 16 sisanya dari Elite Player Performance Plan (EPPP), kompetisi usia muda yang diinisiasi oleh Premier League.

Elkan Baggott


Tahun ini, EFL League Two makin dicari di google. Salah satu faktornya adalah adanya pemain dari Asia Tenggara, yakni Elkan Baggott yang bermain di liga ini setelah Gillingham FC, salah satu peserta EFL League Two meminjamnya dari Ipswich Town pada musim panas yang lalu.

Bersama Gillingham FC, bek tengah kelahiran Bangkok, Thailand yang telah memiliki 12 caps bersama timnas senior Indonesia ini telah bermain di 24 laga dengan rincian 16 di EFL League Two, 3 di EFL Trophy, 3 di EFL Cup, dan 2 di FA Cup. Angka ini sendiri akan terus bertambah, mengingat Elkan sendiri memiliki kontrak bersama The Gills, julukan Gillingham FC hingga musim panas 2023.

Gillingham FC dan EFL Cup


Masih tentang Gillingham FC. Selain Elkan Baggott, klub yang kini ditangani oleh Neil Harris ini menggebrak di EFL Cup alias Carabao Cup. The Gills berhasil masuk ke ronde 4 alias babak 16 besar.

Di babak 16 besar ini sendiri, Gillingham FC menjadi tim terbawah apabila dilihat dari kasta liganya. Hal itu karena 15 peserta lainnya, berasal dari kasta diatas EFL League Two, yaitu 3 dari EFL League One, 2 dari EFL Championsip, dan sisanya yaitu 10 berasal dari Premier League.

Momen berhasil masuk ke babak 16 besar sendiri sangat mengejutkan. Mereka, Gillingham FC berhasil mengalahkan wakil Premier League, Brentford di babak 32 besar.

Berikut perjalanan Gillingham FC di EFL Cup sebelum babak 16 besar :

9 August 2022
AFC Wimbledon (4) 0–2 (4) Gillingham
Mandron 90', Green 90+2'.

23 August 2022
Gillingham (4) 0–0 [6–5 p] (3) Exeter City

Penalti :

Gillingham
Lee ✔️
Mandron ✔️
Wright ✔️
Reeves ✔️
Adelakun ✔️
Tutonda ✔️

Exeter City
✔️ J. Brown
✔️ Cox
✔️ Caprice
✔️ Collins
✔️ Coley
✖️ Key

8 November 2022
Brentford (1) 1–1 (5–6 p) Gillingham (4)
Toney 3' ; Mandron 75'.

Penalti :

Brentford
Toney ✔️
Ghoddos ✔️
Dasilva ✔️
Mbeumo ✔️
Jensen ✔️
Damsgaard ✖️

Gillingham
✔️ Mandron
✔️ Adelakun
✔️ Wright
✔️ Alexander
✔️ Kashket
✔️ MacDonald

Selain EFL Cup, Gillingham masih akan bermain di FA Cup. Pada turnamen tertua di dunia ini, Gillingham masih tertahan di ronde kedua setelah mereka ditahan imbang wakil National League, Dagenham & Redbridge.

Di liga, hingga pekan ke-19, Gillingham FC masih menduduki peringkat dua dari bawah (23) dengan baru meraih 14 poin (2 menang dan 8 seri).

Sementara itu, di EFL Trophy, langkah mereka terhenti di babak grup. Tergabung bersama Colchester United, Charlton Athletic, dan Brighton & Hove Albion U21, Gillingham hanya mampu meraih 5 poin dan finish di peringkat ketiga.

Dua Pemain dipanggil ke Piala Dunia 2022


Walaupun adalah kasta ke-4 liga Inggris, EFL League Two mampu terdaftar sebagai salah satu liga yang menyumbangkan pemainnya ke Piala Dunia 2022.

Kepastian ini sendiri didapatkan setelah Robert John Page, pelatih timnas Wales pada 9 November yang lalu memanggil Chris Gunter yang adalah pemain AFC Wimbledon dan Jonny Williams yang adalah pemain Swindon Town ke dalam daftar 26 pemain yang dibawanya ke Qatar.

Walaupun telah dipanggil, nyatanya dari 3 pertandingan yang telah dijalani pasukan yang dikomandoi Gareth Bale, Chris Gunter dan Jonny Williams tak sekalipun dimainkan.

Sebelum thread ini, apakah agan/sist udah tau EFL League Two? Jika sudah, pengetahuan itu didapatkan darimana? Ketik di kolom komentar dibawah.
0
291
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan