Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

NovellaHikmiHasAvatar border
TS
NovellaHikmiHas
7 Sebab Timbulnya Kemarahan, Seperti ini Jugakah Anda?

Marah Salah Satu Buruknya Kontrol Diri


Assalamualaikum warahmatullah

Tidak terkontrolnya emosi dengan baik, sehingga berujung pada kemarahan adalah sebuah reaksi yang timbul saat kontrol diri buruk atau rendah.

Hal itu muncul tentu saja tidak terjadi begitu saja, pasti ada beberapa hal yang melatar belakanginya, diantaranya, yaitu:

1. Buruknya Hubungan Dengan-Nya
Lemahnya iman, merupakan penyebab buruknya hubungan seseorang dengan sang pencipta. Ketika kondisi hubungan yang buruk dengan sang khalik, tidak menutup kemungkinan bahwa hal-hal buruk akan terjadi.

Karena memang keburukan itu berasal dari syetan, terutama saat marah. Kondisi emosi, meluapkan kemarahan adalah kondisi di mana seseorang tidak sedang baik dalam mengingat rabb-nya, ia hanya dikuasai amarah yang semua dari makhluk yang tercipta dari api itu.

2. Kemaksiatan Berlebih
Penyebab kedua yaitu ketika seseorang kerap meremehkan dosa-dosa. Seseorang yang kerap berbuat maksiat dengan melanggar aturan sang pencipta.

Sehingga kebaikan sulit masuk dalam benaknya, ketika diingatkan, maka amarah-lah yang menguasai.

3. Cinta Dunia
Latar belakang ketiga yakni ketika seseorang terlalu mencintai dunia. Bagaimana dunia itu tidak cukup ada pada genggaman, tetapi justru hingga diikat dalam hatinya.

Jika sudah demikian, maka seseorang semacam itu tidak akan gampang tersulut amarah, meski hanya urusan sepele dan hanya keduniaan semata.

4. Komunitas yang Buruk
Sebab keempat yaitu ketika seseorang berada di circle orang-orang yang kurang tepat, seperti orang yang mendahulukan otot sebelum mendahulukan akal.

Bukankah kita tahu bahwa seseorang itu dapat dilihat dengan siapa ia berteman. Ketika memiliki teman atau komunitas yang kurang tepat, maka cepat atau lambat ia akan menjadi seperti halnya temannya itu.

5. Lingkungan
Untuk point kelima ini hampir sama dengan point keempat, hanya saja, bagian ini lebih luas cakupan pertemanannya. Yakni pada lingkungan.

Saat lingkungan tempat tinggal kita tidak kondusif, lingkungan yang sedikit-sedikit menyelesaikan masalah dengan amarah, tentu saja, cepat atau lambat akan tertular.

6. Orang Terdekat
Bagian keenam ini juga hampir sama dengan point keempat dan kelima. Akan tetapi, point keenam ini justru disebabkan oleh orang-orang yang sangat dekat dengan kehidupan kita.

Apabila orang terdekat yang justru kita dapati kerap marah, maka sepatutnya bagi kita memutus rantai kebiasaan itu. Bukun justru memadamkan api dengan api, tentu itu sebuah kemustahilan.

7. Lupa Akibat
Latar belakang ketujuh yaitu ketika seseorang yang kerap marah dalam menghadapi segala perkara, maka dapat dipastikan jika ia lupa akan apa yang dituai dengan sebab kemarahannya.

Bahkan mungkin bukan karena lupa, mungkin karena ia tidak tahu akibat yang akan didapat setelahnya.

Itulah beberapa faktor yang melatari dari sebuah kemarahan. Semoga kita tidak menjadi orang-orang lemah yang mudah sekali melampiaskan amarah.

Wassalamualaikum

Penulis: NovellaHikmiHas
Narasi: Ulasan Pribadi



madjoekiAvatar border
provocator3301Avatar border
s3chamdaniAvatar border
s3chamdani dan 3 lainnya memberi reputasi
4
716
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan