Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agusrezapratam4Avatar border
TS
agusrezapratam4
ORANG TUA TETAPLAH GURU UTAMA


Beberapa waktu lalu saya menjadi proktor/operator pada ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) yang di tahun sebelumnya bernama UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) dan dahulu sekali bernama Ujian Nasional lalu sebelumnya lagi bernama EBTANAS. Sebenarnya masih ada lagi nama-nama Ujian terdahulu tapi saya kurang paham karena kala itu belum mengenyam pendidikan. Sedari Ujian menggunakan pensil sampai kini asesmen menggunakan komputer atau laptop.

Semuanya berubah dan saya bangga terhadap perubahan tersebut apalagi perubahannya mengarah pada pemanfaatan teknologi. Namun ada beberapa perubahan yang justru mengundang keresahan.

Perubahan pada oknum orang tua.

Dekadensi Moral pada peserta didik tentu saja tidak perlu dibahas panjang lebar karena pengaruh gadget dan kebijakan terkait pembelajaran era pandemi, I see. Tapi ketika dekadensi moral merambah ke orang tua tentu saja akan menjadi masalah yang serius bagi sebuah bangsa.

Self exprience, ketika saya menjadi proktor ANBK beberapa sekolah dasar. Menghadapi ratusan peserta didik dengan masing-masing pola tingkah tapi fokusnya adalah kesiapan peserta didik di sekolah hasil dari perhatian dan pengajaran orang tua dari rumah.

Maksudnya gini,

Bayangkan ketika ujian ada anak yang seragam sekolahnya masih kucel karena belum disetrika? Beberapa anak kerah bajunya menguning sampai ada yang belum mandi malah beberapa belum sarapan.

Padahal kalau cerita dulu, sehari sebelum ujian orang tua saya telah menyiapkan seragam yang digantungkan di hanger lengkap dengan dasi, tali pinggang dan topi. Sarapan saat akan ujian diusahakan 4 sehat 5 sempurna padahal biasanya hanyak endog dan sego goreng tapi karena ujian dibuat spesial.

Bayangkan banyak anak yang terlambat saat ujian bahkan ada anak yang tidak datang ke sekolah saat ujian? Salahnya dimana?

Padahal kalau cerita dulu, saya ingat dua minggu sebelum ujian saya tidak diperbolehkan "men-maen" supaya fokus belajar belum lagi selalu ada ancaman kalau nilai jelek "siap-siap" tapi jikalau nilai bagus pasti dikasih hadiah. Gerbang sekolah belum buka saya sudah sampai di sekolah, "men lotere" hahaha

Paling parah, bayangkan ada anak sd kelas atas  yang tidak bisa membaca? "Ga a ga, en, de a da, so al" Ganda dibaca soal? Sial.

Padahal dulu, saya masih ingat sebelum masuk sd setiap malam selalu duduk bersila hadap-hadapan dengan orang tua. Saya pegang buku, ortu pegang sapu. Saya tidak tahu, ortu libas sapu. Paha lengan merah-merah tapi lama-lama bisa. Sebelum masuk SD saya sudah bisa membaca walaupun terbata-bata. Ranking 1 looh. Cuit cuitt.

Sebenarnya masih banyak lagi keresahan yang tidak sanggup saya angkat ditulisan ini. Keresahan atas perbedaan cara mendidik orang tua zaman now dengan orang tua zaman mbiyen walaupun saya tahu tidak semua orang tua seperti itu.

Tapi ayolah Bapak/Ibu, come on.

Guru yang utama adalah orang tua. Pendidikan terba!k adalah keluarga. Para guru di sekolah tentu akan kesulitan memberikan pembelajaran berkualitas apabila tidak dibarengi  perhatian dan pengajaran yang baik dari orang tua di rumah. Contohnya, bagaimana si pikolo akan fokus mengahapal rumus mencari luas permukaan balok jika ia belum sarapan?

Maka mari tepuk dada tanya hati, sudahkah kita menjadi orang tua yang baik? Kalau belum, ayo berbenah karena sejatinya anak kitalah yang nantinya akan mengangkat derajat kita. Contohnya, anak sopo iku sing juara umum? Ooo iku anak Sardeni. Oalaa pantes pinter wong ortune sugeh eh ortune pinterrr.

"Guru yang utama adalah orang tua. Pendidikan terba!k adalah keluarga."

Maaf sebelumnya tulisan ini tercipta bukan karena saya "sopande" melainkan hanya luapan keresahan atas apa yang telah saya saksikan. Apalagi saya juga masih "newbie" dalam dunia per"orang tua"an maka dari itu tulisan ini saya dedikasikan untuk diri sendiri sebagai referensi karena sebentar lagi anak saya yaitu Adek Ai akan masuk SD, 5 tahun lagi.

Diubah oleh agusrezapratam4 18-11-2021 07:08
bukhoriganAvatar border
bukhorigan memberi reputasi
1
335
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan