hvzalfAvatar border
TS
hvzalf 
Terciduk Polisi Lagi Ngumpul Ada Alkohol, Bocah Ini Lakukan Sumpah Atas Nama Allah!


Pergaulan para remaja memang rentan sekali ke arah hal yang negatif. Jika tidak diawasi secara ketat, maka tidak menutup kemungkinan mereka akan melakukan perbuatan yang tidak baik. Oleh karena itu, sebagai orangtua sebaik dan sudah sepantasnya melakukan monitoring terhadap pergaulan anak-anaknya. Bukan untuk membatasi ruang gerak mereka, namun lebih kepada menjaga saja.



Apalagi remaja perempuan, jangan sampai masa depan mereka harus runyam sebab melakukan sesuatu hal yang mesti mereka jaga, memberikan sebuah kehormatan sebelum pada waktunya dalam ikatan halal. Jika seorang perempuan telah berbuat demikian maka ia sulit untuk berkembang sebab secara psikologis mentalnya akan terganggu. Perasaan bersalah hingga kemungkinan dikucilkan oleh lingkungannya bisa saja terjadi.



Pergaulan bebas menjadi salah satu faktor yang mengancam masa depan seseoang. Lingkungan yang tidak baik akan menumbuhkan pribadi buruk dalam kehidupan. Mereka tidak bisa berpikir jernih, tak mampu menciptakan inovasi yang kreatif sebab pikirannya sudah terkontaminasi dengan hal-hal yang buruk. Dan pada akhirnya penyesalan menjadi nestapa selama hidup di dunia.



Saat ini, pengawasan ketat penting dilakukan oleh orangtua untuk menjaga agar tidak terjadi sesuatu hal yang menimpa buah hati mereka. Apalagi usianya masih belia, di mana ia belum mampu membedakan mana yang baik dan buruk, belum bisa mengambil keputusan dan masih terpengaruh oleh orang lain.



Seorang bocah yang diperkirakan masih berusia belasan tahun terciduk polisi sedang berkumpul dengan teman-temannya. Bukan soal berkumpulnya, namun ditemukan botol minuman keras di antara mereka. Kemudian, polisi mencoba menginterogasi bocah yang masih nampak polos itu.



Bocah yang ketakutan itu, tak berhenti mengucapkan istighfar. Lalu, ia juga merasa bersalah dan meminta maaf kepada orangtuanya. Ia pun selalu menutupi wajahnya. Saat dituduh polisi ikut minum alkohol, bocah tersebut langsung bersumpah atas nama Allah dan ia berani mati untuk membuktikan bahwa ia tak bersalah.

Spoiler for Video Bocah Polos Ketakutan Saat Terciduk Polisi:


Aksi bocah tersebut, buat siapapun yang melihatnya tertawa. Pasalanya kepolosan sang anak tersebut benar-benar terlihat.

Pelajaran berharga yang dapat diambil ialah :

1. Jagalah pergaulan anak agar tidak salah dalam memilih teman

2. Jauhkan mereka dari lingkungan yang tidak baik

3. Senantiasa membangun komunikasi dengan mereka agar dapat mengetahui segala permasalah yang ada di dalam dirinya.

Sumber :

Ulasan dan opini pribadi

1
0
2.2K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan