Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Honda CB150 Diganti Sama CBF190, Agan Setuju Gak?

Ternyata Honda CB150SF punya saudara versi lain nih gan. Di luar negeri sana, lineup motor Honda kelas entry memang sangat beragam, bahkan kelasnya unik-unik.

Di Indonesia sendiri lebih terkenal segmen motor 150cc, sedangkan di beberapa negara yang menganut penggolongan SIM, punya segmentasi unik berkelas 190cc.

Tentu sebuah angka yang nanggung bukan? namun faktanya ada beberapa motor dari Honda yang mengusung mesin 190cc. salah satunya adalah Honda CBF190TR yang akan kita bahas berikut.



Motor ini sangat terlihat ganteng dan unik, karena gak kebanyakan motor punya desain seperti ini. Sekilas pasti banyak yang mengira kalau sosok motor tersebut adalah hasil modifikasi custom.

Tetapi kenyataannya tidak…Honda sengaja mendesain motornya seperti ini dengan tujuan bisa mengikuti trend dan bersaing di antar rival-rivalnya.

Overall bentuknya itu seperti motor naked retro modern, kalau dibilang seperti tracker ataupun scrambler juga tidak begitu signifikan. Lebih tepatnya adalah gabungan perpaduan antara keduanya.




Untuk sektor kaki-kaki menggunakan formasi ban dual purpose, yang kebanyakan style seperti ini dipakai di motor-motor scrambler. Kemudian desain bodinya lebih mirip ke arah motor trancer, apalagi ada number plate yang terletak di sisi bawah jok pengemudi.

Bagian yang paling ane suka adalah desain tangki, shroud dan jok belakang. Entah kenapa, desain seperti CBF190TR ini sangat serasi meskipun bikinan Honda China.

Lalu dari segi teknologi, semua telah didukung dengan fitur yang canggih. Pertama semua sisi penerangan sudah full LED, lalu speedometernya pakai model digital, shock depan pun memakai konfigurasi upside down, dan tentunya motor ini dibekali dengan rem cakram depan belakang lengkap beserta ABS.



Sayang banget, soal mesin Honda masih kurang all out mendevelop dapur pacu motornya tersebut. Sebab bisa dibilang kalau teknologi mesin di motor ini masih sangat kuno, untuk lebih detail pertama dari ukuran kapasitas mesin memang lebih besar yakni 184.4 cc single silinder.

Tetapi mesin tersebut masih mengandalkan sistem SOHC, dan pendinginannya pun belum pakai radiator. Tenaga yang dapat dihasilkan mencapai 12,4 k2 pada 8000 rpm dan torsi maksimal 16,3 Nm di 7000 rpm.



Terakhir soal harga, Honda CBF190TR dibandrol 17,580 yuan alias 39 jutaan rupiah.

Referensi : https://www.aripitstop.com/2021/07/15/gantengnya-honda-resmi-rilis-cbf190tr-special-edition/
alfidangerAvatar border
emineminnaAvatar border
EriksaRizkiMAvatar border
EriksaRizkiM dan 7 lainnya memberi reputasi
6
5.2K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan