Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

endonesiano78Avatar border
TS
endonesiano78
Didikan Ane Agar Kreativitas Anak Selalu Terasah


Menurut ane mendidik anak bagi seorang laki-laki itu gampang-gampang susah, ane menulis thread ini menurut sudut pandang seorang pria, sang ayah saat mendidik anak.

Sudah pasti mindset di pikiran ane, ane harus lebih baik dari orang tua saat mendidik anak, memang ane akui kadang sebagai seorang pemimpin dalam keluarga keegoisan itu datang.

Ane typikal orang yang lembek terhadap anak, lebih tegas sang ibu saat mendidiknya, seorang ayah mungkin lebih tidak tegaan terhadap anak, karena memang kesehariannya lebih banyak waktu dengan ibunya.

Beberapa cara ane mendidik anak (kids & parenting) agar kreatifitasnya selalu berkembang;

Ayah Ibu Memiliki Visi Misi yang Sama/Sinkron

Spoiler for :


Poin pertama ini timbul keegoisan ane saat mendidik anak, padahal didikan ke dua orang tuanya demi berkembangnya kreatifitas sang anak, yang ane sesalin kadang istri bilang A ke anak ane bilang B begitu sebaliknya.

Jadi, ane berusaha semaksimal mungkin agar bisa sinkron antara ibunya si anak, misal anak minta main hp, kalau ane sih langsung kasih padahal peraturan sang ibu harus belajar dulu, jadi sang anak kalau minta hp selalu sama ane gan.

Spoiler for aplikasi game kreativitas anak:


Ane berpikir di hp yang ane kasih itu, ane downloadin youtube kids, di sana banyak banget video-video yang menstimulus perkembangan kreativitas anak ane, yaitu anak ane lebih bisa bahasa Inggris ketimbang bahasa Indonesia, kalau sekarang komunikasinya campuran dalam berhitung satu sampai lima pakai bahasa Indonesia giliran enam dia bilang six.

Spoiler for aplikasi game untuk kreativitas anak:


Selain channel-channel youtube yang menambah kreativitas dan kecerdasan berbahasanya, ada juga gameyang mengasah keterampilan tangan dan otaknya, channel babybus yang mengajarkan anak ke toilet sendiri, merapikan mainannya, serta lagu-lagu yang dapat menambah kreativitas anak dalam bernyanyi.

Setelah istri ane tahu, sekarang dia lebih legowo, meski ane tahu kadang dia kesal dengan pola didik ane yang selalu mengiyakan apa saja yang anak minta.


Membelikan Apa Saja yang Anak Inginkan

Spoiler for lego:


Mungkin karena anak masih satu ane terlalu royal saat membelikan dia mainan, saat ke pusat belanja dia minta mainan selalu ane belikan, mainannya pun bukan sekedar mainan, mainan yang ane pilih yang benar-benar mengasah otak dan keeativitasnya, yaitu lego dan mobil-mobilan.

Memuji Anak Sesering Mungkin

Spoiler for bahan eksperimen anak, game build a house:


Apa iya memuji bisa menambah kreativitasnya? Iya dong gan, meskipun di mata orang dewasa perbuatan anak itu sangat membuat jengkel, karena merusak tembok rumah.

Syukurnya kami tidak memarahi dia waktu merusak tembok kamar dan ruang tamu, jadi saat dia buka video ada rekaman kerjaan yang ane lakukan, ternyata dia contohin getok-getok tembok, lalu batu dan semen yang pada runtuh itu di taro di atas truk, jadi di dalam imajinasi dia sedang bekerja truk mengangkut sampah (puing-puing).

Kreativitas yang dia lakukan pertama menjadi kuli bangunan getok-getok tembok dan yang ke dua menjadi supir truk dengan aktivitas mengangkut sampah.

Kami memujinya "duh abang pintar ya, mau jadi arsitek membangun rumah... bla bla" tapi lain kali jangan tembok kamar ya Bang, tuh kan kamar jadi jelek, bolong-bolong.

Memuji bersamaan/apresiasi terhadap imajinasinya, memberi pengertian kepada sang anak, karena kalau kita langsung membentak dan mengomelinya secara otomatis kita lah yang menghambat kreativitas anak kita sendiri, jika dia tidak memiliki kreativitas kita juga yang marah.

Sebenarnya masih banyak tindakan, perbuatan kecil atau besar yang dapat meningkatkan kreativitas anak, intinya sebagai orang tua harus pandai-pandai melihat kemampuan anak ke arah mana, jika suka musik arahkan ke musik, dan sebagainya.

Jagalah putra putri kita, jangan biarkan yang menghambat kreativitasnya kita sendiri sebagai orang tua.emoticon-Hammer2


TEMUKAN ARTIKEL MENARIK LAINNYA TENTANG ANAK di FORUM KIDS & PARENTING
Opini ane, dokumen pribadi
endonesiano78 untuk kaskus
0
1K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan