fajarfadAvatar border
TS
fajarfad
Bukan Sok Cool, Donnarumma Tak Tahu Italia Juara Setelah Tahan Pinalti Saka

Sumber: Instagram @azzurri

Banyak yang berkomentar soal reaksi kiper Italia, Gianluigi Donnarumma saat menahan tendangan Bukayo saka dan jadi penentu gelar juara Euro 2020 bagi Italia.

Donnarumma tak langsung lari atau terlihat senang berlebihan. Sebagian memuji reaksi tersebut sebagai reaksi yang cool, karena memang begitu kelihatannya.

Namun, nyatanya usai memblok tendangan Saka, ia sungguh belum tau bahwa Italia menjadi juara, dan menyangka adu pinalti masih berlangsung.

"Saya tidak merayakan karena saya tak menyadari bahwa kami sudah menang," ujar Donnarumma pada Sky Sports. 

Ia hanya berjalan lurus meninggalkan area kotak pinalti dan melihat wasit garis, memastikan bahwa penyelamatannya sah, dan ia heran mengapa penonton bersorak.

“Saya baru menyadari bahwa kami juara setelah rekan setim berterikan, merayakan, dan berlari ke arah saya,” tambah kiper muda tersebut.

Donnarumma pada babak pinalti final Euro 2020 tersebut menggagalkan dua dari tiga tendangan pinalti pemain Inggris. Kegemilangan tersebut juga ia lakukan di adu pinalti melawan Spanyol.


Tak heran, ia menjadi pemain terbaik sepanjang turnamen Euro 2020. Rasanya, layak jika Donnarumma dicap sebagai kiper nomor satu saat ini, apalagi didukung postur yang tinggi.

Seperti Buffon, rasanya dengan usianya yang baru 22 tahun Donnarumma bakal lama menjadi palang pintu utama Italia. Piala dunia tahun depan rasanya bakal jadi ajang pembuktian Donnarumma di level yang lebih tinggi.
gambit410Avatar border
anton2019827Avatar border
mahabratasAvatar border
mahabratas dan 2 lainnya memberi reputasi
3
927
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan