Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

makariosamuelAvatar border
TS
makariosamuel
Gol-gol Indah yang Terjadi di Babak Fase Grup Piala Eropa 2020 Versi Ane

Selebrasi Cristiano Ronaldo Cs Usai Bobol Gawang Jerman (Sumber: Sky Sports)

Babak penyisihan grup Piala Eropa hampir memasuki tahap akhir. Dan sudah ada 12 tim yang lolos ke babak 16 besar. Diantaranya, Italia, Wales, Belgia, Denmark, Belanda, Austria, Rep. Ceko, Inggris, Swedia, Prancis, Swiss dan Kroasia. Nah sebelum fase grup ini selesai, ane punya 3 cuplikan gol terindah versi ane nih GanSis. Yuk ah di cek..

Irfan Kahveci (Swiss vs Turki)
Walaupun Turki harus kalah 3-1 dari Swiss dalam pertandingan ini, namun untuk urusan gol keren Irfan Kahveci juaranya. Gol ini tercipta di menit 60-an, di mana pemain gelandang asal Negeri Kebab tersebut mencetak gol mengagumkan. Sepakan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu diraih kiper Swiss, Yann Sommer. Ibarat kalo main PS GanSis, tinggal pencet kotak + R2 hahahaha..


Andreas Christensen (Rusia vs Denmark)
Denmark tampil begitu bringas saat melawan Rusia. Tak disangka-sangka, mereka berhasil melumat Rusia dengan skor telak 4-1. Rentetan gol terjadi di laga ini, salah satunya tendangan roket ala Andreas Christensen yang terjadi di menit 70-an. Walaupun berposisi sebagai bek, pemain Chelsea ini ternyata memiliki skill tendangan yang patut diacungi jempol GanSis.


Luka Modric (Kroasia vs Skotlandia)
Kroasia berhasil mengamankan satu slot babak 16 besar Piala Eropa 2020 usai mengalahkan Skotlandia 3-1. Pada laga ini sang kapten Kroasia, Luka Modric lagi-lagi menunjukkan kelasnya sebagai pemain papan atas. Peraih Ballon d'Or 2018 ini memanjakan mata para penonton di stadion maupun di platform live streaming dengan gol indahnya. Sepakan kerasnya dari luar kotak penalti benar-benar keras dan terarah. Keren banget dah pokoknya!


Patrik Schick (Skotlandia vs Rep. Ceko)
Dalam laga kontra Skotlandia, penyerang Rep. Ceko ini berhasil menceploskan dua gol alias brace. Dan salah satu golnya ia ciptakan dari tengah lapangan. Melihat posisi kiper Skotlandia yang terlalu jauh dari gawang, Patrik Schick tanpa pikir panjang langsung menendang bola dari tengah lapangan. Alhasil, kiper dari Skotlandia pun tak bisa mengantisipasi tendangan tersebut dan berbuah gol bagi kesebelasan Rep. Ceko. Ini mah kipernya kurang perhitungan, makanya kaget terheran-terheran doi hahaha..


Nah itulah gol-gol terindah di babak penyisihan grup Piala Eropa 2020 versi ane nih GanSis. Kalau agan dan sista punya usul untuk gol-gol keren lainnya, tulis di kolom komentar yuk!

emoticon-Xabiemoticon-Xabiemoticon-Xabi

Diubah oleh makariosamuel 23-06-2021 12:10
0
452
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan