Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

endonesiano78Avatar border
TS
endonesiano78
Trading yang Sedang Ane Lakukan Saat Ini


Berangan-angan semisal ane jadi beli bitcoin waktu itu, mungkin saat ini ane tinggal menikmati hasilnya, tapi apa boleh buat ane nggak punya duit buat membelinya.

Spoiler for :


Waktu itu juga ane nggak mau mengambil resiko pinjam duit sana sini, untuk hasil yang nggak pasti.


Padahal kalau ane tahu ilmunya, ane bela-belain pinjem orang tua, investasi jangka panjang yang fantastis, membeli dengan harga murah dijual dengan harga yang tinggi.


Begitulah ilmu trading yang ane tahu, kalau kata sebagian orang trading seperti judi, menurut pengetahuan ane sih bukan, kalau menurut gansis bagaimana?

Spoiler for :


Kembali ke bitcoin, mungkin dari kaskuser sudah banyak yang tahu apa itu bitcoin, kata teman ane, bitcoin itu ada walletnya biar nggak di hack, nah teman ane punya beli di Prancis pada waktu itu dia beli Rp. 400. 000,-  dan dia pernah kena hack, bitcoin yang dia punya hilang karena memang belum sempat di masukin ke wallet.

Spoiler for :


Sayang banget kan? Mata uang digital memang sangat diminati karena investasi jangka panjang yang menjanjikan.


Selain trading bitcoin yang telah ane tahu dari sohib, ada lagi trading forex, apa sih itu trading forex? 

Trading forexini yaitu singkatan dari foreign exchange, perdagangan mata uang dari berbagai negara di dunia dengan tujuan memperoleh keuntungan.

Semisal ane mau jadi trader, ane harus setorkan dana sekian rupiah tergantung brokernya, harus jutaankah? Nggak kok, dana yang disetorkan tidak harus jutaan, bisa cuma 1$ saja, jadi kalau sebagai pemula bisa memulai dari 1$ saja.✌️

Namanya trading (jual beli), seperti ilmu jual beli pada umumnya, di awal jangan mengharapkan untung dulu, apalagi belum apa-apa, sudah mengharapkan untung besar.

Kalau ane sudah mempunyai gaji di atas UMR ane berani menjadi trader di forex atau ane trading bitcoin, meskipun di forex bisa dimulai dari 1$ ane harus banyak belajar dulu, biar ane mahir menjadi trader.

Spoiler for :


Untuk saat ini trading yang ane jalani di salah satu aplikasi jual beli, berupa trading emas dan reksadana.

Spoiler for trading emas yang ane jalani:


Trading emas di aplikasi jual beli ini tidak mengharuskan beli setiap hari atau tiap bulan, ane beli semaunya saja, atau mengharuskan setor uang sebelumnya, karena sistem trading emas ini kaya kita cicil beli emas saja, tapi emas dalam  bentuk elektronik.

Spoiler for :


Ane membeli emas onlinenya kalau setiap belanja, ane beli dimulai dari seribu rupiah. Untuk reksadana ane belum memulai investasinya, di sini juga sama dengan forex yang memulai dari 1$ kalau investasi reksadana di aplikasi jual beli online dimulai dari Rp. 10.000,-

Spoiler for reksadana tapi belum mulai investasi, daftar aja dulu:


Sebelum memulai investasi reksadana kita diharuskan mengisi formulir apa pekerjaan, gaji pertahun dan upload KTP disertakan dengan tanda tangan online yang harus sama dengan KTP.

Berbeda dengan trading emas yang bisa dicicil mulai dari seribu, kita tidak diharuskan mengisi formulir, nanti setelah satu gram baru akan ada sertifikat, seperti itulah singkatnya mengenai trading yang ane lakukan saat ini, karena memang ane cuma jadi buruh dengan gaji di bawah UMR, trading yang ane lakukan juga yang tidak pakai setor uang, resiko rendah.


Opini pribadi, referensi sohib ane, sumber lain dan gambar link tercantum.





Diubah oleh endonesiano78 24-05-2021 14:14
0
294
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan