Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

awesome.techidAvatar border
TS
awesome.techid
Vaksin Covid-19 Di GBK Dibuka Untuk Umum, Hoax Atau Fakta?


detik.net.id
Beberapa hari yang lalu lingkungan ditempat kerja ane dihebohkan oleh atasan ane dimana kami diminta untuk datang ke Gelora Bung Karno (GBK) untuk mendapatkan vaksin Covid-19 secara geratis disana lantaran sedang diadakan vaksinasi oleh pemerintah untuk umum dengan kuota 5.000 orang perharinya. Hal ini tentu menjadi peluang bagi atasan ane untuk menyuruh anggotanya mengambil langkah cepat menuju GBK agar segera mendapatkan Vaksin Covid secara cuma-cuma. Ya namanya juga karyawan, kalo disuruh atasan A pasti mau gak mau harus lakuin A.





Sebelum menuju GBK ane sendiri sudah mengecek informasi ini. Dan berdasarkan info yang ane dapat, benar adanya vaksinasi Covid-19 di GBK, hanya saja hanya diperuntukkan bagi lansia dan karyawan BUMN yang berhubungan langsung dengan publik. Bahkan saat ane mengunjungi akun instagram GBK sama sekali tidak ane temukan tentang informasi Vaksin Covid-19 gratis dengan kuota 5.000 orang perharinya. Dan berdasarkan akun instagram sentravaksinasibersamabumn, vaksin nasi yang diadakan di GBK dari 8 Maret hingga 10 Mei diperioritaskan untuk para lansia.(sumber).


Akhirnya setibanya kami (ane dan karyawan lainnya) di GBK, yang ane temui hanya vaksinasi bagi lansia dan pegawai BUMN yang sudah terdaftar saja. Karena salah satu dari kami sempat menanyakan bagaimana caranya untuk mendapatkan vaksin itu dan menurut petugas disana hanya orang-orang yang sudah terdaftar yang bisa mendapatkannya. Itupun hanya diperuntukkan bagi lansia dan pegawai BUMN yang berhubungan langsung dengan masyarakat.


Setelah itu kami laporkan kepada atasan bahwa Vaksinasi Covid-19 dengan kuota 5.000 orang perharinya di GBK itu HOAX. Dan beberapa hari kemudian akhirnya ketauanlah bahwa sebenarnya atasan ane mendapatkan informasi dari temannya. Dan di beberapa media juga ane lihat banyak yang menyebarkan tentang Hoax Vaksinasi di GBK. Dilihat dari bentuknya informasi palsu ini disebarkan melalui media sosial whatsapp. Sedangkan faktanya vaksinasi tahap 3 yang diperuntukkan bagi masyarakat rentan dari aspek geospasial, sosial dan ekonomi baru dilakukan pada bulan Juni.(sumber). Yang berarti vaksinasi bagi masyrakat umum akan diberikan beberapa bulan setelah tahap 3 selesai dilaksanakan.


Whatsapp memang menjadi tempat yang paling empuk menyebarkan Hoax dan paling mudah diterima oleh para orang tua. Itu kenapa sebaiknya informasi yang beredar di whatsapp harus kita cek lagi sebelum percaya dengan informasi tersebut. Cara lainnya bisa mengunjungi hansip hoaxuntuk melihat kebenaran dari berita yang beredar di sekitar kita, ayo bersama-sama berantas hoax #HansipHoax

Diubah oleh KS06 07-04-2021 23:58
agungdar2494Avatar border
agungdar2494 memberi reputasi
1
461
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan