Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

LolghhhAvatar border
TS
Lolghhh
Mengenal sosok wanita paling di takuti negara tetangga

Menteri, merupakan susunan kepengurusan dari pada tatanan suatu pemerintahan negara. Di Indonesia sendiri Menteri terbagi dalam beberapa tugas yang di berikan oleh presiden.

Namun tahukah kalian? ? Menteri Indonesia yang paling di segani oleh negara-negara Asia tenggara bahkan dunia. Di karenakan sifat yang begitu tegas dalam menjalankan tugasnya dan tidak kenal kata kompromi, Menteri satu ini paling banyak di lirik oleh masyarakat.

Ibu Susi Pudjiastuti, Menteri perikanan dan kelautan Indonesia merupakan menteri perempuan pertama di Indonesia yang sangat fenomenal dan viral di Indonesia maupun di negara lain. Selain itu sosok Ibu Susi, berbeda dengan beberapa Menteri yang di Lantik pada periode Jokowi Widodo.

Berikut ini profil dari ibu Susi Pudjiastuti.

Nama emoticon-Big Grinr. (H.C.)
Susi Pudjiastuti

Lahir :15 Januari 1965
Kebangsaan : Indonesia
Partai politik : Independen
Pekerjaan : Pengusaha

Menteri Kelautan dan Perikanan ke-7
Masa jabatan
27 Oktober 2014 – 20 Oktober 2019PresidenJoko Widodo
Pendahulu Sharif Cicip Sutarjo
Pengganti Edhy Prabowo

Mungkin seseorang yang harus menjadi menteri merupakan orang yang berpendidikan yang tinggi, Berbeda dengan ibu Susi Pudjiastuti yang hanya tamatan sekolah menengah pertama. Tapi tunggu, walaupun hanya tamatan SMP. Ibu Susi Pudjiastuti merupakan menteri yang paling jenius dan bisa di bilang fleksibel.

Susi lahir pada 15 Januari 1965 di Pangandaran, Jawa Barat.Ayahnya bernama Haji Ahmad Karlan dan ibunya bernama Hajjah Suwuh Lasminah, keduanya berasal dari Jawa Tengah, namun sudah lima generasi hidup di Pangandaran.Keluarga Susi memiliki usaha ternak, memperjualbelikan ratusan ternak dari Jawa Tengah untuk diperdagangkan di Jawa Barat. Kakek buyutnya adalah Haji Ireng, yang dikenal sebagai tuan tanah di daerahnya.Setelah mengenyam pendidikan hingga tingkat SMP, Susi melanjutkan pendidikannya ke SMA Negeri 1 Yogyakarta, namun berhenti di kelas 2 karena dikeluarkan dari sekolah akibat keaktifannya dalam gerakan Golput.Selain itu, Susi juga mengaku tidak cocok dengan sistem sekolah.Setelah menjadi menteri, Susi mendaftar untuk mengikuti Paket C di PKBM Bina Pandu Mandiri Kabupaten Ciamis pada 2015. Setelah melewatkan ujian pada tahun 2017, Susi lulus dari ujian susulan pada bulan Mei 2018.

Terbukti di era masa kepemimpinan ibu Susi di menteri kelautan dan perikanan sudah banyak prestasi yang telah di capai. Mulai dari banyaknya kapal penangkap ikan bendera asing yang sudah di tenggelamkan, ibu Susi Pudjiastuti juga telah banyak membantu para nelayan untuk mengembangkan usaha mereka.

Setelah putus sekolah, Susi menjual perhiasannya dan mengumpulkan modal Rp.750.000 untuk menjadi pengepul ikan di Pangandaran pada tahun 1983.

 Bisnisnya berkembang hingga pada tahun 1996 Susi mendirikan pabrik pengolahan ikan PT ASI Pudjiastuti Marine Product dengan produk unggulan berupa lobster yang diberi merek "Susi Brand." Bisnis pengolahan ikan ini pun meluas dengan pasar hingga ke Asia dan Amerika.Karena hal ini, susi memerlukan sarana transportasi udara yang dapat dengan cepat mengangkut produk hasil lautnya dalam keadaan masih segar.

Pada 2004, Susi memutuskan membeli dua buah pesawat Cessna Caravan menggunakan pinjaman dari sebuah bank BUMN.Hal itu didapatkannya setelah empat tahun berusaha menyakinkan beberapa bank. Melalui PT ASI Pudjiastuti Aviation yang ia dirikan kemudian, pesawat yang ia miliki itu ia gunakan untuk mengangkut lobster dan ikan segar tangkapan nelayan di Pangandaran ke Jakarta. Dengan menggunakan pesawat, lobster yang dikirim lebih segar dan tingkat kematiannya pun jadi lebih rendah.

Keberhasilannya menyingkat waktu pengiriman produk perikanan hingga berkembang menjadi bisnis aviasi tak lepas dari peran sang suami Christian von Strombeck yang merupakan seorang pilot asal Jerman.Pada saat itu, hanya berselang sebulan sejak Susi membeli pesawat untuk mengangkut ikan, tsunami menerjang Aceh. Ribuan orang meninggal dunia dan hampir semua akses transportasi yang masuk ke Aceh terputus. Atas inisiatifnya sendiri, Susi meminjamkan pesawatnya untuk mengangkut bantuan selama dua minggu. Namun, ketika Susi akan menarik kembali pesawatnya banyak organisasi kemanusiaan yang ingin tetap memakai pesawatnya. Mereka bersedia menyewa pesawat Susi untuk mengirim bantuan ke Aceh. Dari sini, Susi kemudian terpikir untuk secara serius terjun ke bisnis penerbangan. Sampai tahun 2012,perusahaan penerbangan milik Susi telah mengoperasikan setidaknya 50 pesawat berbagai tipe.

Menurut pengamatan yang telah di lakukan oleh beberapa sumber, Manteri perikanan dan kelautan yang di komandani oleh ibu Susi Pudjiastuti memang yang paling menonjol di bandingkan oleh beberapa manteri yang terpilih bersamaan dengan ibu Susi Pudjiastuti.

Saat ia menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, ia dikenal akan kebijakannya yang tegas terhadap penangkapan ikan ilegal. Namanya bahkan dikaitkan dengan kata "tenggelamkan" yang mengacu kepada hukuman penenggelaman kapal-kapal asing ilegal di perairan Indonesia.Upaya ini pada akhirnya membuahkan hasil; penelitian yang diterbitkan di jurnal Nature menunjukkan bahwa kebijakan agresif Susi terhadap penangkapan ikan ilegal telah mengurangi upaya tangkap sebesar 25% dan berpotensi menambah jumlah tangkapan sebesar 14% dan keuntungan sebesar 12%.

Tidak di ragukan lagi mantan manteri perikanan dan kelautan ini memiliki kinerja yang baik di bidangnya. Namun , entah mengapa ibu Susi Pudjiastuti di ganti dengan menteri yang baru.
Bisa di lihat setelah pelantikan menteri perikanan dan kelautan yang baru banyak kelonggaran yang terlihat.
Mulai dari masalah laut Natuna hingga maraknya penangkapan ikan oleh kapal-kapal asing di perairan Indonesia.

Catatan penting: tidak perlu sekolah yang tinggi jika ingin memiliki keahlian yang tinggi, cukup anda mempunyai niat di hati untuk melakukan suatu pekerjaan dengan kejujuran dan keadilan.

Sumber informasi

Baca juga :Suku Toraja | kematian di bayar 1 miliyar

Baca juga:3 senjata karya anak bangsa yang unik dan mematikan

Baja juga:pramuria Indonesia | alasan jadi PSK dan wilayah penyumbang pramuria terbanyak
0
687
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan