Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fajraadhaAvatar border
TS
fajraadha
Kisah Heroik Simone Segouin Menangkap 25 Tentara Nazi Pada Usia 18 Tahun
gambar

Kisah - kisah sejarah memang sangat menarik untuk dikupas tuntas. Dari sejarah yang dipelajari tersebut tentu bisa menghasilkan pembelajaran, dan inspirasi yang dapat berguna untuk kehidupan manusia di masa depan.

Salah satu sejarah yang menarik untuk dibahas yakni adalah perang dunia satu dan perang dunia dua. Sejarah tersebut dapat kita dapatkan dari buku, dokumen dan bahkan kesaksian hidup orang yang pernah mengalami masa - masa perang dunia.

gambar

Sebuah kisah pada masa Perang dunia yakni kisah tentang Simone Segouin. Simone Segouin adalah seorang wanita kelahiran 3 Oktober 1925 yang berkebangsaan prancis. Simone Segouin memiliki nama perang yakni Nicole Minet, dia menggunakan nama tersebut agar keluarganya terlindungi jikalah dia tertangkap, karena arti nama Nicole Minet mengambarkan bahwa dia berasal dari wilayah channel durkirk.

gambar

Simone Segouin tergabung dalam kelompok Francs-Tireurs et Partisans (FTP) yang sangat anti terhadap jerman dan NAZI. Kisah menarik dari Simone Segouin adalah ketika dia berhasil mencuri sepeda milik tentara NAZI, setelah sepeda tersebut berhasil didapat, simone kemudian mengecat kembali sepeda tersebut agar sulit untuk diidentifikasi, akhirnya sepeda tersebut digunakan sebagai sepeda pengintai.

Setelah misi demi misi berhasil dilaksanakan Simone dilatih menggunakan senjata oleh Francs-Tireurs et Partisans. Simone memiliki bakat dalam berperang, terbukti dia sangat cepat menguasai keterampilan bersenjata dan ikut serta dalam misi di kota Chartres.

gambar

Pada misi di kota Chartres tersebut hal heroik terjadi, simone berani mengorbankan nyawanya dan hasilnya adalah dia berhasil menghentikan kereta yang mengangkut tentara nazi, meledakkan jembatan dan membunuh dua orang tentara NAZI serta berhasil menangkat 25 tentara NAZI lainnya.

Karena Jasanya yang besar terhadap negara Prancis dia dianugrahi gelar bergengsi Croix de Gurre yang hanya diberikan kepada militer prancis yang berjasa besar terhadap negara.

Sebuah kisah heroik yang berhasil diukir oleh simone pada usia 18 tahun, dan hingga sekarang jasa - jasanya tetap dikenang bagi bangsa Prancis.

emoticon-Hansipemoticon-Cendol Ganemoticon-Hansipemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Hansipemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Tulisan : pemikiran TS
Referensi : ini
HarlequinzAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan Harlequinz memberi reputasi
2
709
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan