Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dita633Avatar border
TS
dita633
HOBI NULIS
Ada yang merasa jenuh dengan hobi menulis? Karena merasa hobi yang Anda lakukan tidak memberikan kepuasan atau memberikan keuntungan untuk kamu? Tunggu dulu, jangan anggap hobi menulis itu sekedar corat coret aja sob. Ada beberapa fakta hobi menulis yang sebenarnya bermanfaat gais.. Penasaran apa saja sih manfaat hobi menulis? Yok kita simak ya gais..
1.Dapat Menginspirasi Orang Lain
Manfaat hobi menulis pertama, dapat menginspirasi orang lain. Tidak banyak penulis atau calon penulis yang menyadari bahwa hobi menulis memiliki keuntungan. Tidak hanya menguntungkan bagi si penulis, tetapi juga si pembaca. Setidaknya dari yang kamu tuliskan, mampu memberikan inspirasi, semangat dan pengetahuan baru bagi pembacanya.
2.Sebagai Pencatat Sejarah
Fakta hobi menulis yang tidak kalah keren, adalah sebagai sarana pencatat sejarah. Kok bisa ya? Misalnya, konkritnya adalah karya yang ditulis oleh pahlawan bangsa kita dulu. Mereka menuliskan peristiwa masa-masa penjajahan. Dimana dari hasil tulisan tersebut kini sangat berharga. Tanpa catatan seperti itu, kita sebagai generasi pun tahu kondisi dan manfaat jaman dahulu itu seperti apa.
3.Lebih Awet Muda
Manfaat hobi menulis yang ketiga, tentu saja lebih awet muda. Siapa yang tidak ingin tampil awet muda? Jadi tidak perlu kosmetik mahal atau perawatan super sultan. Cukup dengan hobi menulis, bisa menjadikan kita lebih awet. Yes hal ini terjadi setidaknya ketika kita menulis, secara tidak langsung gelombang otak kita akan bekerja dengan maksimal. Gelombang otak yang dibiasakan untuk berfikir inilah yang akan mengaktifkan cikal bakal sel saraf baru yang mendukung kemampuan berpikir kita menjadi lebih kritis, cemerlang dan yang baik-baik.
4.Meredakan stres
Menulis dapat membantu kamu meluapkan emosi yang sedang kamu rasakan dan pendam, terutama emosi negatif, seperti kemarahan, kesedihan, atau kekecewaan. Dengan cara ini, kamu akan merasa lebih tenang, sehingga terhindar dari stres dan kecemasan berlebih.
5.Memecahkan masalah dengan lebih baik
Umumnya manusia akan menggunakan kemampuan analitis, yang merupakan kekuatan otak kiri, untuk memecahkan suatu masalah yang sedang dihadapi. Padahal, terkadang diperlukan kreativitas dan intuisi, yang merupakan kekuatan otak kanan, untuk memecahkan suatu masalah. Nah dengan menulis dapat membantu membuka sisi kreatif dan intuisi kamu, sehingga dapat lebih mahir mendapatkan solusi-solusi inovatif untuk masalah yang tampaknya sulit untuk diselesaikan.
Nah sumpaya nanfaat menulis dapat kamu rasakan secara maksimal, cobalah untuk bersikap tenang saat menulis dan renungkan terlebih dahulu permasalahan yang akan Anda tulis secara positif setiap harinya.
0
85
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan