Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Alvionita99Avatar border
TS
Alvionita99
Memberi Makan Rusa Sambil Menikmati Keindahan Alam Di Ranca Upas Ciwidey

Dizaman yang serbag digital ini kita sering mengeluhkan dengan kondisi sekitar yang perlahan-lahan mulai redup karena perubahan. Sawah-sawah diubah menjadi perumahan dan bangunan tinggi. Pohon-pohon ditebangi untuk dijadikan jalan dan rumah. Hewan-hewan liar ditangkapi karena dianggap meresahkan. Sehingga sehari-hari kita hanya melihat beton beton dan beton.


Kalau sudah jenuh begitu biasanya ane memutuskan untuk pergi ke Ranca Upas. Jaraknya tak terlalu jauh dari kota tinggal ane, yaitu Kota Bandung. Tapi macetnya itu yang kadang bikin ampun-ampun bila kesana. Jadi solusinya harus berangkat pagi-pagi sekali biar terhindar dari macet. 


Ranca Upas merupakan tempat wisata yang berada di daerah Ciwidey. Di tempat ini kalian akan jarang sekali menemukan bangunan beton.


Karena mayoritas kawasannya masih sangat asri, masih banyak pohon-pohon, ladang rumput yang luas dan hewan-hewan selain kucing dan anjing yang bisa kalian ajak main dan beri makan.

Harga tiket masuk per orang dikenai biaya 10.000 rupiah. Cukup worth it bagi ane karena tidak ada batasan waktu bila sudah berkunjung ke sini. Mau berkemah disinipun tak jadi masalah. Karena ada camping ground dengan pemandang Gunung Tangkuban Perahu. Untuk tarif ane juga kurang tau karena belum pernah berkemah disini. Mungkin bisa cari-cari di google untuk tarifnya. 


Yang menjadi kesukaan bagi keluarga ane bila berwisata ke Ranca Upas adalah rusanya. Karena Ranca Upas ini tergolong sebagai kawasan hutan lindung maka sering pula digunakan sebagai tempat konserfasi hewan dan tumbuh-tumbuhan. Tenang untuk bermain bersama rusa-rusa ini kalian tidak akan dikenakan biaya kecuali kalian ingin merasakan bagaimana serunya memberikan hewan-hewan ini makanan. Makanan para rusa ini adalah wortel, bisa kalian beli disini dengan harga 15.000 rupiah perikat.


Gak ada salahnya keluarin duit 15.000 cuma untuk kasih makan rusa kok, kalo kalian punya anak pasti mereka seneng kasih makan rusa-rusa ini.

Sebenarnya ada banyak hal yang bisa kalian lakukan disini. Mulai dari bermain flying fox, outbound, berenang hingga mandi air panas. Cuma selama kesini ane seringnya lihat pemandangan sambil ngasih makan rusa aja. Selain lebih mudah ngontrol anak, males juga kalo harus ganti baju dan bawa baju basah pulang ke rumah.

Disini juga bisa untuk foto Prewed loh. Karena beberapa kali kesini ane lihat oran-orang lagi foto Prewed. Siapa tau kalian lagi butuh inspirasi untuk tempat foto Prewed.

Sebaiknya kita tetap patuhi protokol kesehatan selama pandemi ini. Jalan-jalan boleh, tapi pake masker dan physical distancing juga wajib. Ada beberapa spot yang bisa kita gunakan untuk cuci tangan dengan sabun, tapi sebaiknya bawa handsanitizer sendiri biar lebih aman. Jangan lupa untuk membersihkan tangan sehabis bertransaksi atau sehabis memberi makan para rusa ya.

Foto: Dikumentasi Pribadi
0
322
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan