Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

abdulqadirzAvatar border
TS
abdulqadirz
Kalau Ada yang Dekat, Kenapa Harus Jauh! Inilah Wisata Nansarunai Dekat Rumah Ane


Mau berwisata tapi takut pandemi? Inilah tempat wisata dekat rumah ane yang recommended, Simak selengkapnya!

Quote:


Halo gansis, selamat siang. Semoga dimanapun berada gansis selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan. Aamiin.
Kali ini ane bakal bahas tentang tempat wisata yang ada di kabupaten ane, dan tempatnya sangat dekat gansis. Hanya sekitar 30 menit udah nyampe. Tempatnya emang dekat, tapi soal keindahannya gak usah diragukan lagi.

Baca juga: [Coc Reg. Tegal] Agrowisata petik sayur di tegal. Wah menarik dan bermanfaat guys
Pariwisata merupakan sebuah kegiatan jalan-jalan menikmati keindahan suatu objek yang diperuntukkan untuk refreshing. Objek wisata inilah yang dijadikan tujuan ketika pariwisata, baik itu sebuah tempat atau benda-benda.

Sebelum pandemi covid-19, kita bebas melakukan wisata kemana saja ya gansis. Namun setelah pandemi ini berlangsung mau tidak mau kita harus menjaga diri untuk jangan bepergian dulu. Sehingga tempat wisata banyak yang ditutup sementara.

Nah setelah era new normal ini sudah banyak tempat wisata yang sudah dibuka. Dengan protokol pencegahan covid-19, kita sudah bisa berwisata. Namun tetap ya gansis kita harus waspada. Salah satu caranya ya berkunjung ke tempat wisata terdekat aja ya gansis.

Quote:


Kali ini ane akan sedikit bercerita tempat wisata di dekat ane tinggal, yaitu objek wisata rumah Betang Nansarunai yang baru berdiri 2 tahun lalu lho gansis. Masih sangat segar. Mau tau gimana tempatnya? Let's talk about it.

Quote:


Rumah Betang Nansarunai merupakan tempat tinggal orang dayak yang kini menjadi spot objek wisata. Rumah Betang Nansarunai ini cocok juga dijadikan destinasi rekreasi wisata alam yang menenangkan sekaligus membuat damai pikiran karena panorama alam yang masih asli.

Quote:


Letaknya di Sanggu, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan. Jaraknya hanya berkisar 18 Km dari pusat kota Buntok. Dan dari rumah ane hanya 30 menit menggunakan kendaraan motor. Aksesnya sangat mudah terjangkau gansis.

Quote:


Biaya masuknya hanya 20.000 per orang. Daerah rumah betang ini masih sangat asri gansis. Kiri kanan masih hutan banyak akan pepohonan. Udah pasti sejuk dong. Udaranya bersih dan segar, sangat cocok untuk me-refresh otak yang sekian lama sibuk akan pekerjaan.

Quote:


Sangat instagramable, objek wisata rumah betang ini sangat dilindungi dan dikelola dengan baik oleh pemerintah. Kalau gansis berkunjung kesini, yang tidak boleh dilewatkan adalah wahana bermain ini gansis yaitu ada sepeda gantung dan ATV.

Selain itu, gansis akan di fasilitasi dengan warung-warung yang menjual makanan disekitar wisata dan di temani dengan lagu-lagu yang dibawakan oleh mbak-mbak cantik yang ada disitu.

Jangan lupakan yang paling penting adalah menjaga kebersihan, ya walaupun dimanapun tempat wisata aturannya gini tapi ada yang lebih penting lagi untuk diterapkan yaitu:

Quote:

Bagaimana gansis tertarik mau berkunjung kesini? Kalau kesini hubungi ane deh, nanti ane temenin. Dijamin gak akan menyesal gansis. Tapi jangan lupa tetap menjaga protokol kesehatan dan pencegahan penularan covid-19.



Sumber: Pengalaman Pribadi
Gambar: Dokumentasi Pribadi
@abdulqadirz©2020
Diubah oleh abdulqadirz 01-12-2020 04:30
Si.joniiAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan Si.jonii memberi reputasi
2
315
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan