Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bagoesprakasaAvatar border
TS
bagoesprakasa
Pojok Tanaman. Mengajarkan Anak Menyukai Tanaman sembari Sekolah Online



(Dokpri)


PSBB Jakarta diperketat lagi. Kalau menurut gubernur DKI Jakarta sih rem darurat. Saya pun 'dirumah'-kan alias work from home. Kabar bagusnya, saya tidak perlu mengantri di commuter line dan naik ojol untuk transportasi ke kantor, yakni dari rumah ke stasiun, dari stasiun ke kantor, dan sebaliknya saat sore atau malam hari sepulang kerja.

Kabar kurang baiknya adalah, saya jadi ayah sekaligus ibu di rumah. Karena istri tempat kerja istri saya tidak menerapkan kebijakan work from home. Dia bekerja di perusahaan retail yang tetap harus buka di era pandemi covid-19 ini.

Nah, anak saya perempuan. Baru saja ganti sekolah dari TK ke kelas 1 SD. Agak lucu juga sih, tahun ajaran baru, sekolah baru, guru baru, eh dia malah sekolahnya di rumah. Udah kayak homeschooling jadinya.

Saya pun harus berbagi waktu dan perhatian pada kerjaan kantor dan juga pada sekolah anak. Tugas dia mayoritas dikirim via WhatsApp group kelas. Jadi aman itu. Tapi tetap saja saat saya mengerjakan urusan kantor, dia harus diberi kesibukan agar anteng. Kalau saya kasih youtube-an terus nanti dia malah keasyikan main hp ketimbang belajar. Akhirnya, saja ajak dia menanam bunga di pojokan teras, dan menamakan proyek kami berdua ini dengan "Pojok Tanaman".

Sebenarnya, ini juga bukan rumah saya. Kami hanya mengontrak. Jadi ya nggak bisa menanam di teras semau kami. Jadi kami membuat tempat yang tidak harus menanam pohonnya.

Di tahap pertama kami menyiapkan beberapa pot tanaman. Kami memanfaatkan dari ember, kaleng cat, atau wadah lain yang sudah tidak terpakai.

Kemudian kami bersama-sama mempersiapkan wadah dengan campuran tanah dan pupuk kandang. Wah, hepi sekali anak saya bermain tanah seperti ini. Awas aja kalau langsung pegang makanan atau mainan hp!

Di tahap berikutnya saat adukan tanah di pot sudah siap, kami mencari bibit tanaman di tukang pohon tidak jauh dari rumah. Kami bisa menempuhnya sambil bersepeda sore. Kami memilih beberapa tanaman seperti dona carmen, cocor bebek, dan yang lain.

Selain dengan cara membeli, kami juga membuat bibit sendiri di polybag. Yakni bibit cabe. Itung-itung kalau sudah berbuah nanti bisa untuk keperluan dapur.

Saat ini ada sekitar 10-an pohon di Pojok Tanaman ini. Anak saya cukup antusias saat mengerjakan proyek ini. Bahkan dia berinisiatif menamakan pepohohan ini dengan nama teman sekelasnya, yang bisa dikatakan belum pernah berjumpa selain di WhatsApp Group. Itu pun saya curiga, di sana lebih dominan orang tuanya (seperti saya) ketimbang para murid. Untung ini bukan kampung saya. Jika iya, ada kemungkinan satu group dengan mantan pacar. Ah, bahaya ini kalau istri saya baca.

Saat saya harus mengerjakan urusan kantor yang tidak bisa ditinggalkan. Saya biasanya meminta dia untuk bermain dengan tanamannya. Seperti, "Adek, kamu mandiin dulu ya temen-temen kamu. Ayah mau kerja dulu."Ini kalimat untuk dia menyirami tanamannya. Hepi sekali dia bermain semprotan air saat menyirami tanaman-tanaman ini. Atau, "Adek, coba kamu lihat deh, sekarang Cindy sudah ada berapa? Coba bantu ayah menghitungnya." Ini kalimat untuk meminta dia melihat polybag berisi bibit cabe. Dia memang menamakan pohon cabe dengan nama Cindy. Yang seharusnya jadi teman sebangku. Tapi entah, kapan mereka benar-benar duduk sebangku di kelas sekolahnya.

Tanaman-tanaman ini sejauh ini tumbuh dengan baik. Karena cukup sinar matahari dan anak saya rajin menyiraminya. Pun begitu pertanda bahwa pupuk di tanah juga bekerja dengan baik.

Saya lagi mikir-mikir, mau menanam apa lagi ya? Pohon beringin kira-kira bisa ditanam di pot tidak ya?


emoticon-Kissemoticon-Kiss emoticon-Kiss
Diubah oleh bagoesprakasa 25-09-2020 08:22
0
427
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan