Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

abahekhubytsanyAvatar border
TS
abahekhubytsany
"Damar Kambang", Lampu Alternatif yang Ramah Lingkungan



Mengusir gelap hadirkan lelap.


Gambar, Dokpri

Quote:


Yah...! Begitulah manusia.
Dengan segudang ilmu yang merasa telah dimiliki, berusaha terus untuk menemukan cara agar bisa menjalani hidup yang lebih bahagia baik untuk saat ini, esok, atau lusa.
Bahkan jika itu mungkin, manusia pasti menginginkan untuk bisa hidup bahagia selamanya sampai akhir dunia.

Agan dan Sista.

Perlu kita sadari bahwa hidup seringkali tidak sejalan dengan apa yang kita inginkan.
Ane akan mengambil satu contoh masalah yang sering kita alami yakni masalah energi listrik.

Energi listrik salah satu kebutuhan yang rasanya tidak mungkin untuk ditinggalkan.


Bagi masyarakat yang tinggal di daerah perkotaan mungkin jarang mengalami pemadaman aliran listrik.
Kalaupun ada pemutusan aliran listrik tentunya ada pemberitahuan terlebih dahulu.
Sehingga dengan demikian kita sebagai pengguna bisa mempersiapkan segala sesuatunya saat terjadi pemadaman aliran listrik.

Berbeda dengan di daerah pedalaman (terutama yang pembangkit aliran listriknya masih menggunakan tenaga diesel), pemadaman aliran listrik bisa terjadi secara tiba-tiba tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu.

Kondisi seperti itu tentu menjadi masalah tersendiri terutama jika terjadi di malam hari.

Kebayang gak gimana rasanya jika terjadi pemadaman listrik saat malam hari secara tiba-tiba ?
Pastinya bingung, apalagi dengan tidak adanya persiapan lampu alternarif.
Bisa kaya orang buta yang jalan aja pakai meraba-raba.
Apalagi ditambah hujan. Duuh...pasti nyesek deh rasanya.

Tapi tenang GanSist.

Pada thread kali ini ane mau berbagi informasi tentang lampu alternatif yang ramah lingkungan untuk mengatasi pemadaman aliran listrik terutama saat malam hari.

Untuk bahan /perlengkapannya pun sangat mudah kita dapatkan di rumah karena bahan /perlengkapan membuat lampu ini termasuk dari bagian kebutuhan pokok sehari-hari.

Ok Gansis...cekidot!

Pertama,kita siapkan dulu perlengkapan yang akan kita gunakan, yaitu:

1.Mangkok transparan.
2. Minyak goreng.
3. Kapas kecantikan.
4. Korek api.


Gambar, Dokpri

Kedua, langkah-langkah yang harus kita lakukan.

Setelah perlengkapan sudah siap langkah selanjutnya adalah :

1. Tuangkan minyak goreng ke dalam mangkok dengan ukuran 1/3 bagian dari mangkok.


Gambar Dokpri

2. Ambil kapas secukupnya dan bentuk menyerupai gundukan yang pada bagian tengahnya kita pelintir.


Gambar Dokpri

3. Masukkan kapas yang sudah kita bentuk ke dalam mangkok yang sudah berisi minyak goreng.


Gambar Dokpri

4. Tunggu beberapa saat sampai minyak goreng meresap secara merata pada kapas.

5. Setelah minyak goreng merata pada kapas, ambil korek api dan nyalakan.


Gambar Dokpri

Catatan:
* Untuk minyak goreng disarankan untuk memakai yang masih asli (belum pernah digunakan). Hal ini berkaitan dengan aroma yang ditimbulkan dari asap pembakaran.

* Untuk mangkok disarankan memakai yang transparan. Hal ini dimaksudkan untuk memaksimalkan penyebaran cahaya.

* Lakukan pemantauan pada volume minyak, terutama jika anda menggunakan mangkok yang berbahan dasar kaca. Hal ini penting, sebab jika minyak di mangkok habis (kering) panas api bisa memecahkan mangkok.

Beberapa kelebihan dari lampu alternarif "Damar Kambang":

1. Bahan mudah kita dapat karena cenderung bagian dari kebutuhan pokok.

2. Memakai bahan bakar minyak goreng yang asap pembakarannya tidak kentara dan tidak mengganggu pernapasan.

3. Meminimalisir terjadinya kebakaran bila terjadi kelalaian dalam penempatan dan atau pemantauan.
(Semisal tumpah, api tidak akan cepat menyebar).

Demikian thread ane kali ini.
Semoga bisa bermanfaat untuk anda yang membutuhkan.

Terakhir ane minta maaf jika ada kekurangan dari segi apapun.

Ane akan sangat berterima kasih jika anda berkesempatan untuk melengkapi tulisan ini.

Tanggapan, kritik, dan saran ane tunggu di kolom komentar.

Jangan lupa cendol dan bintangnya ya...!

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star

**TERIMA KASIH**

Wal'afwu minkum...

Di tulis oleh Koirul anam (Wong nDheso) untuk Kaskus Kreator dan BBB Belajar_Bersama_Bisa.

**Salam Literasi**
Sumber berita,
Opini pribadi


Gambar Dokpri

Serutim Kobi, Maluku, 17 Juli 2020






dangpukAvatar border
baehaqikhotimAvatar border
over.powerAvatar border
over.power dan 52 lainnya memberi reputasi
53
7.2K
107
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan