Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

brina313Avatar border
TS
brina313
[COC Reg. Jambi] Menjelajah Indahnya Gunung Kerinci, Gunung Tertinggi di Sumatera


Hallo, semangat pagi untuk kita semua. Alhamdulillah pada kesempatan ini Brina hadir kembali dalam Thread meramaikan event COC. Sudi kiranya bagi teman-teman untuk berbagi kisah, diskusi nantinya di akhir tulisan ini.

Kali ini aku akan membahas tentang Gunung Kerinci yang berada di kota Jambi. Sebelum aku membahas lebih lanjut. Aku mau sedikit cerita nih kenapa aku mengambil tulisan pertama ini.



Aku pernah tinggal di kota Palembang, disana mempunyai banyak teman dari berbagai daerah, salah satunya adalah Jambi Kerinci. Setiap liburan, dia suka menyempatkan untuk muncak ke Gunung Kerinci. Sempat penasaran ada apa saja disana. Jadi, mari kita bahas lebih lanjut lagi.


Seperti yang sudah kukatakan bahwa Gunung Kerinci ini adalah gunung tertinggi di Sumatera. Ada yang mengatakan bahwa nama Kerinci berasal dari bahasa Tamil yaitu "Kurinji", kurinji ini adalah salah satu bunga di dataran tinggi.

Meskipun ada sejarahnya, seperti pada kebanyakan masyarakat, yang dipercaya adalah legenda yang bersangkutan dengan kondisi geografis dari gunung itu sendiri. Yang mana Gunung Kerinci ini dikelilingi oleh pohon tinggi dan hutan sangat lebat seolah tertutup rapat, tidak mengizinkan orang asing untuk masuk. Seolah terkunci.

Gunung Kerinci masih tergolong gunung yang aktif. Gunung ini terakhir kali erupsi pada Juli 2019 lalu. Terletak di perbatasan antara Provinsi Jambi dan Sumatera Barat. Jika kamu berkunjung ke gunung ini, kamu akan menjumpai keindahan secara alami dari atas.

Disana banyak pula flora dan faunanya. Bisa kamu temui hewan-hewan yang mungkin sudah langka di luar sana seperti badak Sumatera, tapir, monyet ekor panjang, beruang madu, harimau, serta 140 jenis burung.

Bagiku, tempat ini cocok buat kamu yang memang pencinta burung. Yang biasa koleksi burung atau suka mengikuti kontes burung. Namanya hobi, apapun pasti dilakukan. Nah, Gunung Kerinci ini bisa menjadi solusinya.

Selain itu kamu bisa menjumpai pohon mahoni. pohon raksasa Rafflesia Arnoldi atau yang sering kita sebut bunga bangkai. Kamu tak perlu jauh-jauh, kita bisa menemukannya di Gunung Kerinci ini.  Yuk main kesana!

Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mendaki? Bagi kamu yang hobi mendaki atau ingin nyoba mendaki, gunung ini bisa menjadi rekomendasi terbaik deh! Membutuhkan waktu biasanya selama dua hari untuk sampai ke puncaknya. Kira-kira lama atau sebentar? Pastinya akan terasa sebentar kalau kamu muncaknya bareng sama Doi. Kalian bisa ajak teman, sahabat, keluarga atau pacar, haha.



Kalau kamu berminat untuk muncak kesini, kamu perlu ekstra hati-hati karena medannya cukup menantang. Dan tidak disarankan untuk muncak pada bulan Agustus, karena biasanya ada angin kencang. Bayangkan saja, perjalanan kamu akan terganggu, selain akan mengganggu fisik, mental kamu juga terganggu. Bisa saja setelah itu malah kamu tak ingin muncak lagi.

Jangan lupa untuk selalu membawa perlengkapan yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Terlebih lagi muncak ini sangat menantang, maka bekal pun perlu lebih, karena bisa kita bayangkan jika ternyata terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan. Maka akan membuat perjalananmu semakin lama, pun tidak menutup kemungkinan akan  membutuhkan bantuan penadaki lainnya.

So, sejauh ini aku masih berharap bisa muncak kesini bareng abang atau sahabat. Jika memang Tuhan mengizinkan, kenapa tidak? Bagaimana dengan kamu yang suka dengan pendakian, apakah kamu pernah mendaki ke 

Bagi kita yang masih muda, muncak itu juga perlu. Dengan muncak, kita bisa mengenal Tuhan lebih dekat lagi. Merasa diri betapa kecilnya. Lalu kita bisa mengetahui karakter dari teman muncak kita, mana yang sabar, mana yang pengertian, mana yang solidaritasnya tinggi dan masih banyak lagi karakter lain. Pelajaran yang bisa kita ambil dari sana.


Tunggu apa lagi, Yuk kita agendakan muncak ke Gunung Kerinci? Brina pamit, mohon maaf atas banyaknya kesalahan. Jika masih ada yang kurang, semuanya murni dari diri aku. Terima kasih telah berkenan singgah. Jangan lupa cendol, rate dan komentar yaa! Biar aku tambah semangat nulisnya.


Penulis : Brina
Referensi : disini
gambar : 1 3 4


Diubah oleh brina313 10-06-2020 06:12
abellacitraAvatar border
Laruku07Avatar border
CahayahalimahAvatar border
Cahayahalimah dan 13 lainnya memberi reputasi
14
1.2K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan