Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dann.fire17Avatar border
TS
dann.fire17
PERHATIKAN HAL INI JIKA INGIN MEMBELI APARTEMEN!
Terbatasnya lahan di daerah kota besar membuat harga rumah tapak di kota besar menjadi semakin tinggi. Hal ini membuat banyak orang beralih untuk tinggal di apartemen. Selain harganya relatif lebih murah dibandingkan rumah tapak, tinggal di apartemen dinilai memiliki lebih banyak kemudahan bagi para penghuninya.

Jika Anda berkeinginan untuk membeli apartemen dan kini sedang melakukan pencarian apartemen terbaik untuk ditinggali, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan saat memilih apartemen. Berikut penjelasannya.

Lokasi

Lokasi adalah hal pertama yang perlu Anda perhatikan saat memilih apartemen. Agar tidak semakin merepotkan nantinya, pilih apartemen yang lokasinya tidak terlalu jauh dengan lokasi Anda melakukan aktivitas, seperti bekerja atau kuliah. Selain itu pilih juga apartemen yang lokasinya strategis.

Yang dimaksud dengan strategis di sini adalah lokasi apartemen cukup mudah diakses melalui jalan umum sehingga Anda dapat dengan mudah dan cepat untuk beraktivitas sehari-hari. Selain itu lokasi apartemen juga harus berdekatan dengan pusat perbelanjaan, rumah sakit dan fasilitas umum lainnya.

Developer

Ada banyak developer atau pengembang apartemen yang tersebar di kota-kota besar, namun tidak semuanya memiliki track record yang bagus. Oleh karena itu Anda juga perlu memastikan bahwa developer apartemen pilihan Anda adalah developer apartemen yang sudah terpercaya. Hal ini penting agar Anda terhindar dari masalah yang nanti dapat muncul di kemudian hari.

Legalitas & Kelengkapan Dokumen

Sangat pending untuk mengetahui legalitas bangunan yang akan Anda beli. Tanyakan pada developer mengenai status tanah dan juga kelengkapan dokumennya. Hal ini penting untuk memastikan bahwa apartemen tersebut tidak dibangun di atas tanah sengketa. Tanyakan juga mengenai sertifikat kepemilikan apartemen yang nantinya akan Anda peroleh.

Informasi Tentang Apartemen

Anda tentu tidak mau membeli apartemen tanpa mengetahui segala hal yang berkaitan dengan apartemen layaknya membeli kucing dalam karung. Sangat penting untuk bertanya pada developer tentang apartemen yang akan Anda beli, mulai dari harga, luas, fasilitas dan yang lainnya.

Sesuaikan Dengan Kebutuhan

Developer akan memberikan pilihan pada Anda untuk memilih apartemen full-furnished atau tidak. Selain itu biasanya developer juga akan memberikan pilihan tipe apartemen seperti apa yang ingin Anda beli. Tipe unit apartemen sangat mempengahui luas dari unit apartemen itu sendiri, mulai dari studio, kamar 1 atau luxury dengan 3 kamar tidur. Pastikan yang akan Anda beli sudah sesuai dengan kebutuhan dan kondisi keuangan Anda.

0
279
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan