Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Dari Nu Metal Sampai Elektro Rock,Ini Lagu Terbaik Linkin Park Dari 7 Album Studionya
Linkin Park adalah salah satu grup musik yang menjadi pelopor NU Metal pada eran 2000-an,bersama Korn dan Slipknot.Linkin Park sendiri punya basis fans yang cukup banyak,tersebar diberbagai penjuru dunia.




Sumber


Namun kegemilangan karir musik mereka harus berakhir tahun 2017 kemarin,saat Chester Bennington,vokalis mereka.Ditemukan tewas dirumahnya,banyak kabar beredar sang vokalis mati karena bunuh diri.Pada tahun itu,mereka baru saja merilis album terbaru mereka berjudul One More Light.


Berbagai konser pun dibatalkan,setelah beberapa bulan meninggalnya Chester.Mereka membuat konser spesial untuk Chester,dengan mengundang beberapa musisi untuk diajak kolaborasi.Nasib LP sendiri masih abu-abu,tidak ada pernyataan resmi dari Mike Shinoda sebagai pentolan band.Setelah 3 tahun berlalu,kemungkinan LP sendiri memutuskan untuk bubar.cmiiw
Sebagai orang yang tumbuh diera musik NU Metal,ane sangat suka dengan lagu mereka.Inilah lagu terbaik sepanjang masa Linkin Park versi ane emoticon-Smilie




1.In The End



Sumber


Lagu ini berasal dari album pertama mereka yang berjudul Hybrid Theory,lewat album ini LP mulai dikenal dan menapaki karir gemilang mereka.Aksi ngerap dari Shinoda dan vokal powerfull dari Chester,merupakan kombo maut andalan band ini.


Lagu ini menjadi yang paling dikenal dari LP,perpaduan rap dan vokalnya dimainkan apik dengan sentuhan elektro dari DJ mereka,Joe Hahn.Petikan lirik yang paling ane ingat adalah bagian "in the end it's doesn't even matter".


Lagu ini juga mengajak kita untuk menghargai waktu,karena waktu yang terbuang tak bisa kita bawa kembali.Hal ini terdapat pada lirik berikut gan sist emoticon-Big Grin

Spoiler for Perikan lirik lagu:






2.Numb



Sumber


Lagu Numb hadir di album Meteora yang dirilis tahun 2003,sebenarnya banyak lagu bagus dialbum ini.Seperti Breaking Habit,Faint,Somewhere I Belong.Tapi menurut ane,Numb adalah yang paling dikenal gan sist,makna lagunya juga mendalam banget ya dari semua lagu LP di album ini.


Bisa dibilang ini lagu yang mewakili perasaan anak muda di zaman modern,yang masih harus terkekang dan menuruti kemauan orangtuanya.Hal ini juga tergambar jelas di video klipnya gan sist,dimana seorang wanita yang dipaksa kuliah dengan benar.Padahal ia tidak menyukai hal tersebut, membuatnya jadi mati rasa,karena tekanan berat yang ia rasakan.Dia sendiri lebih suka menjadi seniman,lagu ini menyentil para orangtua.Bahwa jangan sampai mengekang kebebasam anaknya,biarkan mereka menjadi seperti apa yang mereka inginkan.Bukan menjadi seperti apa yang orangtua inginkan.



Pasti kita pernah mengalaminya juga,ketika orangtua ingin anaknya menjadi seperti ini atau seperti itu.Padahal belum tentu si anak akan senang atau cocok dengan rencana orangtuanya,cmiiw.
Salah satu petikan lirik numb,

Spoiler for petikan lirik lagu:




3.What I've Done



Sumber


Lagu ini terdapat pada album LP yang dirilis tahun 2007 gan sist,mereka melepas jubah NU Metal yang selama ini dipakai.Di album ini mereka memainkan genre alternative rock,dimana Chester tidak banyak melakukan scream.Eksperimen mereka cukup bagus sih di album ini menurut ane.


Hanya pada lagu Given Up,Chester melakukan screamnya di album ini.Ane memilih lagu ini bukan karena dijadikan soundtrack resmi film Transformer,karena menurut ane pribadi,lirik lagunya punya makna yang bagus.Pada lagu ini LP mengajak ketika menghadapi segala macam masalah dan perbuatan yang telah kita lakukan,didukung oleh video klipnya.



Dimana menggambarkan kerusakan lingkungan,perang dan kediktatoran yang membuat penderitaan banyak orang.Selain itu lagu ini juga menggambarkan penyesalan seseorang atas perbuatan yang dilakukannya,hal itu terdapat dalam petikan lagu ini gan sist.

Spoiler for Petikan lirik lagu:




4.Waiting For The End



Sumber


Lagu penuh makna selanjutnya datang dari album Thousand Sun yang rilis tahun 2010,bercerita tentang seseorang yang mengalami kegagalan dalam mencapai apa yang diinginkannya.Semuanya seperti sudah berakhir,ketika kegagalan itu datang,namun ia tahu harus bangkit kembali.Hal yang paling sulit saat kita akan mulai bangkit kembali adalah, memulai semuanya dari awal.


LP memang dikenal sukses menciptakan lagu yang penuh makna gan sist,maka dari itu grup ini begitu disukai banyak orang.Di album ini mereka menambah sentuhan elektro,jujur ane kurang begitu suka dengan efek elektro yang mereka pakai di album ini.Petikan lirik yang penuh makna,

Spoiler for Petikan lirik lagu:





5.Burn It Down



Sumber


Lagu ini hadir di album Living Things dan dirilis tahun 2012,album ini unsur elektronya masih kental gan sist emoticon-Hammer (S)Unsur elektronya masih kuat,lebih parah dari Thousand Sun efek elektroniknya.Bahkan petikan bas,gitar dan pukulan drumnya gak begitu kedengeran emoticon-Big Grin



Tapi dilagu Burn It Down ini,ane sangat menikmatinya.Enak didengar pas lagi santai nih,lagu ini bercerita tentang peperangan.Dimana manusia susah payah belajar,membangum peradaban,dan teknologi maju.Tapi pada akhirnya semua itu hancur luluh lantak tak bersisa,akibat ulah mereka sendiri,dengan melakukan peperangan demi kepentingan pribadi suatu negara emoticon-Berduka (S)
Itu yang ane tangkap dari lagu ini,berikut kutipan liriknya.

Spoiler for Petikan lirik lagu:




6.Keys To The Kingdom



Sumber


Di lagu ini LP kembali menemukan jati dirinya yang hilang gan sist,setelah dua album sebelumnya mereka bermain dengan genre elektro rocknya.Di album ini mereka benar-benar tampil cadas emoticon-Cool


The Hunting Party merupakan album favorit ane setelah era Hybrid Theory dan Meteora,disini petikan gitar dari Brad Delson dan permainan bass Dave Phoenix,begitu terdengar jelas.Selain itu drumer Rob Bourdon juga tampil energik di album ini,sementara Mr.Joe Hahn harus mengurangi efek elektronya disni emoticon-Big Grin


Chester juga melakukan scream kembali,dan cukup keren sih menurut ane.Untuk mengembalikan identitas asli LP,sementara Mike Shinoda masih melakukan rap dan ikut menyumbangkan bantuan vocalnya,dibeberapa lagu.



Mereka melakukan kolaborasi dengan musisi lain,seperti Daron Malakian di lagu Rebellion.Keys To The Kigdom sendiri berisi sindiran pada manusia yang masih suka berperang,apa yang mereka dapatkan dalam perang ?,apa yang mereka hasilkan dari perang ?.Hal itu tergambar dilagu ini.

Spoiler for Petikan liarik lagu:




7.Battle Shympony



Sumber


Di album terakhir One More Light ini,para penggemar dibuat kecewa lagi,karena LP kembali memakai unsur elektronya.Hanya di lagu Talking To My Self yang tidak terasa banyak efek elektronya,di album ini rasanya LP hanya memiliki 3 orang personil saja.Yaitu Chester,Mike,dan Joe Hahn.



Banyak yang bilang LP terbawa arus EDM di album ini gan sist, diawali rilis single Heavy yang dinyanyikan bersama penyanyi muda,Kiiara.Tanda perubahan dari LP perlahan mulai terlihat, dimana Heavy terasa ngepop banget rasanya emoticon-Nohope
Di album ini juga Chester dan Mike bertukar peran,di lagu Sorry For Now.Mike berperan sebagai vocalist dan Chester sabagi raper emoticon-Big Grin



Banyak spekulasi beredar,kebanyakan materi lagu ini adalah curahan hati dari sang vokalis Chester Bennington.Dimana ia masih merasa trauma akan masa lalunya,dimana ia mengalami bullying dan kekerasan seksual.Sampai pada akhirnya ia ditemukan tewas,setelah album ini dirilis emoticon-Berduka (S)


Album ini dirilis tahun 2017,di album ini ada salah satu lagu dimana kita bisa merasakan kesedihan Chester.Terdapat pada lagu Battle Shympony,menurut ane punya makna yang mendalam.Dimana seseorang mencoba melawan rasa depresinya,ketika dia jatuh akibat rasa depresinya.Ia ingin ada seseorang yang membantunya,ia berharap orang itu tidak akan menyerah mebantunya melawan depresi tersebut.Itu yang ane tangkap dari lagu ini gan sist,cmiiw.

Spoiler for Petikan lirik lagu:





Itu tadi 7 lagu terbaik LP sepanjang masa versi ane,dengam segala eksperimen pada albumnya.LP memiliki kenangan tersendiri bagi para remaja era 2000-an,dimana lagu mereka mewakili perasaan bagi orang yang tertindas dan diremehkan.Chester dan LP lewat lagunya membantu banyak orang bangkit dari keterpurukan,sayang ketika Chester sedang terpuruk.Orang-orang dan personil LP sendiri,tidak mengetahui cara untuk menolong seorang Chester Bennington.





Sumber: opini dan pemikiran pribadi
Ilustrasi: wikipedia,google image
Diubah oleh si.matamalaikat 08-05-2020 16:43
NadarNadzAvatar border
nona212Avatar border
jlampAvatar border
jlamp dan 6 lainnya memberi reputasi
7
697
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan