Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Kisah Sukses Bus Puspa Jaya: Dirintis Guru SD Putra Daerah Dari Pulau Dewata
Setelah mengenalkan bus mewah dan legend ditulisan sebelumnya,kali ini ane akan melanjutkan perjalanan menuju ke Gerbang Sumatera.Tepatnya dikota Bandar Lampung,disana ada salah satu bis legend juga gan sist,bus berwarna hijau dengan motif bunganya.Perkenalkan bus Puspa Jaya,ahlinya ahli penyebrang selat Sunda nih gan sist emoticon-Big Grin



Puspa Jaya body Celcius by Rahayu Santosa

Sumber Foto

Geliat transportasi bus di Sumatera pada era 80-an sungguh luar biasa,mulai lahir banyak PO bus dibanyak daerah Sumatera.Tak ketinggalan dikota yang dijuluki sebagai Gerbang Sumatera,kota Bandar Lampung tepatnya.Tempat lahirnya bus Puspa Jaya,mulai berdiri tanggal 31 Oktober 1978.



Tempat lahirnya Puspa Jaya emoticon-Belo

Sumber Foto


Tahu tidak gan sist,ternyata PO Puspa Jaya ini didirikan oleh putra asli Pulau Dewata.Beliau adalah bapak I Ketut Narya,seorang transmigran yang ditempatkan diprovinsi Lampung.Awal mula beliau ikut transmigrasi adalah akibat dari letusan Gunung Agung tahun 1963.Dukuh Juntal yang merupakan salah satu desa di kecamatan Kubu kabupaten Karang Asem, provinsi Bali,mengalami tingkat kerusakan yang paling berat.


Saat itu Bapak I Ketut Narya (dulu beliau adalah guru SD) bersama penduduk yang lain ikut program transmigrasi pemerintah,dan ditempatkan dikecamatan Banjit,Kabupaten Lampung Utara (sekarang Way Kanan ).Disana mereka membuka hutan dan membangun pemukiman,kemudian dinamakan desa Bali Sadar ( orang bali yang sadar untuk ikut program transmigrasi ).


Awal mulai usaha dibidang transportasi dengan satu armada bus dengan rute trayek Banjit – Tanjung Karang, dengan sesekali waktu mengangkut penduduk asal Bali ke pulau Bali untuk keperluan persembahyangan.Karena mendapat respon positif dari masyarakat,rute trayek pun bertambah ke beberapa jurusan menuju kabupaten yang ada di provinsi Lampung.




Body Victory by Rahayu Santosa karoseri

Sumber Foto


Pada tahun 1989 gan sist,Puspa Jaya mulai merintis bus AKAP dengan rute Lampung-Jogja-Denpasar,dengan kelas ekonomi.Pada tahun 1992 kepemimpinan diserahkan kepada bapak I Ketut Pasek,yang merupakan anak laki-laki pertama.


Mulai tahun 1994 Puspa Jaya mulai menggunakan armada AC,dimulai dari rute Lampung-Jogja-Denpasar.Dan berlanjut pada armada AKDP yang melayani rute kabupaten atau kota di provinsi Lampung.Pada awal tahun 2000,Puspa Jaya mulai membuka rute baru Lampung-Jogja-Solo-Wonigiri dengan kelas eksekutif.Dan trayek Lampung-Semarang-Solo-Ponorogo-Blitar,dengan kelas Patas AC.



Kebetulan bus ini ane sering meihat dijalan gan sist,agennya juga ada ditempat ane,warna hijau yang mencolok dengan motif bunga mudah untuk dikenali emoticon-Big Grin
Entah kenapa warna hijaunya Puspa Jaya mengingatkan ane dengan bus Gunung Harta yang sama berwarna hijau,kebetulan Gunung Harta asli pulau Bali juga.Mungkin ada filosofi tersendiri ya gan sist dibalik warna hijau ini emoticon-Bingung (S)


Selain bus AKAP dan AKDP,Puspa Jaya juga mengoperasikan bus pariwisata gan sist.Dengan menggunakan body bus yang kekinian untuk divisi reguler maupun pariwisata,membuat bus ini semakin dikenal luas masyarakat.Orang kalau lihat body bus bagus,pasti bakal senang dan tertarik untuk mencobanya gan sist.Apalagi sekarang zamannya perang body bus,karoseri berlomba membuat body bus bagus dan kekinian emoticon-Big Grin


Karoseri yang digunakan Puspa Jaya ini beragam gan sist,mulai dari Adiputro,Tentrem Laksana,sampai Rahayu Santosa.Dan chassisnya pun menggunakan Mercedes Benz OH1521 dan OH1526,sementara bus mediumnya menggunakan chassis Mitsubishi.Beberapa armadanya juga mulai menggunakan salah satu chassis bus paling laris di Indonesia,yaitu Hino emoticon-Big Grin




Tim Pariwisata,body Scorpion King by Tentrem karoseri emoticon-Big Grin




Trans Bandar Lampung,dibawah naungan Puspa Jaya.Body Virago by Rahayu Santosa karoseri emoticon-Cool




Masih satu grup gan sist Puspa Dewi emoticon-Big Grin




Agung Jaya,masih satu grup juga emoticon-Big Grin

Sumber Foto


Sekarang Puspa Jaya sudah berkembang pesat gan sist,dimulai dari satu unit bus pada awalnya.Kini sudah memiliki hampir lebih dari 70 unit,baik yang jalan reguler maupun pariwisata.Walaupun trayeknya hanya sampai Gerbang Sumatera,tapi tetap patut diacungi jempol,masih bisa bertahan sampai sekarang.


Dan tentunya sampai sekarang menjadi transportasi andalan diprovinsi Lampung terutama bagi para transmigran yang ingin menengok kampung halaman,kunci sukses dunia transportasi terutama bus.Adalah terus memperbarui body bus dan armada yang dimiliki,harus sesuai perkembangan zaman.Punya beberapa variasi body bus,tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi PO bus saat ini.Ini ada beberapa armada baru Puspa Jaya dengan body kekinian emoticon-Big Grin




Jetbus 3+ yang lagi viral by karoseri Adiputro,bareng body lawas yang elegan Scorpion X by Tentrem emoticon-Big Grin




Si Jenong Avante by karoseri Tentrem emoticon-Big Grin

Sumber Foto



Legacy SR2 tanpa sekat kaca emoticon-Big Grin

Sumber Foto


Itulah sedikit cerita dari Gerbang Sumatera gan sist,ternyata disana mereka punya armada bus yang cukup legend ya.Sudah beroperasi mulai akhir 80-an hingga sekarang,trayek Lampung menuju wilayah Jogja, Jateng,dan Jatim.Masih menjadi andalannya,karena banyak masyarakat didaerah yang ane sebut.Banyak mengikuti program transmigrasi dari pemerintah,tentu sesekali ingin pulang mengunjungi kampung halaman.


Dan Puspa Jaya adalah salah satu pilihan untuk membawa mereka kembali,selain itu trayek Lampung-Denpasar jug masih aktif sampai sekarang.Semoga saja kedepannya Puspa Jaya terus berjaya seperti namanya,inilah kisah bus yang dirintis Putra Pulau Dewata yang sukses dan berjaya di Gerbang Sumatera.Ane undur diri,sampai ketemu lagi gan sist emoticon-Angkat Beer




Sumber:Pemikiran pribadi dan opini TS
Referensi:1, 2 , 3 , 4
Ilustrasi Foto:google image,bloger bismania



Untold Stories Of Bus Sumatera
Diubah oleh si.matamalaikat 14-04-2020 16:13
infinitesoulAvatar border
tien212700Avatar border
jlampAvatar border
jlamp dan 14 lainnya memberi reputasi
15
3.4K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan