Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hannyhariniAvatar border
TS
hannyharini
Yakin Nggak Mau Borong? Berikut 5 Tempat Belanja Murah di Bangkok



Bagi gansist yang pecinta belanja, Bangkok merupakan surganya. Mulai dari barang murah dengan kualitas bagus hingga yang berharga puluhan juta tersaji dengan beragam pilihan. Dari barang modern hingga kepada pilihan model etnik lengkap tersedia di sini.

Apalagi dengan maraknya bisnis jasa titip belanja atau yang dikenal dengan sebutan ‘Jastip’ yang menjamur di Indonesia, Bangkok merupakan salah satu tujuan para pelaku bisnis Jastip.

Dari sekian banyak tempat tujuan belanja di Bangkok, berikut 5 tempat belanja murah di Bangkok versi ane, cekidot gansist!

1. Chatuchak Weekend Market



Chatuchak Weekend Market atau disebut juga sebagai JJ Market bisa dikatakan merupakan destinasi wajib bagi para wisatawan yang berkunjung ke Bangkok untuk membeli buah tangan khas Bangkok. Pasar yang terletak di kawasan Mo Chit ini buka hanya pada hari Sabtu dan Minggu saja.

Pasar yang memiliki luas area cukup luas ini terdiri dari beberapa sektor yang masing-masing menjual barang sesuai kategori sektornya. Pastikan gansist masuk melewati pintu utama untuk bisa mendapatkan peta setiap sektor pasar Chatuchak ini. Segala rupa barang khas buatan Thailand dijual di sini dari mulai makanan, pakaian, asesoris, sepatu, pernak pernik, dan lain sebagainya dapat gansist temui di sini.

Sedikit tips saat berbelanja di JJ Market ini, bila gansist suka barang tersebut dan cocok dengan harganya, langsung beli jangan ditunda, karena gansist bisa jadi tidak bisa menemukan tempatnya lagi akibat luasnya lokasi JJ Market.

2. Pratunam



Pasar yang terletak di kawasan Pecthburi persis seberang Kedutaan Besar Republik Indonesia ini, merupakan surganya pecinta fashion dengan harga miring. Berbagai jenis baju dengan beragam model dan ukuran tersedia di sini. Pasar ini buka dari pukul 06.00 hingga malam hari, setiap hari. Ini juga merupakan salah satu tujuan bagi para pelaku Jastip yang ingin memborong pakaian dalam jumlah banyak.

Semakin banyak jumlah baju yang gansist beli semakin murah harga yang gansist dapatkan. Jangan lupa untuk membawa kalkulator untuk mempermudah proses tawar menawar karena belum tentu para pedagang tersebut paham Bahasa Inggris.

3. Platinum Fashion Mall



Sama seperti Pratunam, Platinum Fashion Mall yang terletak persis seberang Pratunam menjual aneka jenis barang fashion. Beda dari Pratunam, Platinum merupakan pusat belanja yang dilengkapi dengan pendingin udara. Gansist akan lebih nyaman berbelanja di sini meskipun harga yang ditawarkan sedikit lebih mahal dari Pratunam.

4. Sampeng



Sampeng merupakan tempat untuk kamu yang ingin berbelanja barang dalam jumlah banyak. Barang-barang yang dijual di sini dikemas dalam bentuk grosir sehingga cocok buat gansist yang ingin berbelanja barang untuk dijual kembali. Namun, tidak semua toko menjual dalam bentuk grosir, masih ada beberapa toko yang menjual dalam jumlah satuan.

5. MBK



MBK merupakan pusat belanja untuk gansist yang menyukai barang-barang etnik terutama kain etnik khas Thailand serta barang elektronik. Segala jenis kain dan baju etnik khas Thailand dengan berbagai kualitas tersaji di sini. Yang menarik di sini, MBK menjual makanan khas Indonesia bagi gansist yang barangkali sudah mulai bosan dengan makanan khas Thailand dan ingin sesekali makan makanan khas Indonesia.

emoticon-I Love Indonesia


Demikianlah daftar destinasi belanja murah di Bangkok yang bisa gansist kunjungi untuk melengkapi daftar tujuan wisatamu di Bangkok. Selamat berbelanja.

emoticon-Angel


Sumber foto: google.com
Sumber berita: opini pribadi
Diubah oleh hannyharini 08-03-2020 19:47
BumiTimurAvatar border
onikAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan 27 lainnya memberi reputasi
28
8.9K
71
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan