Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anak.produktifAvatar border
TS
anak.produktif
Ilana Tan, Penulis Misterius yang Anti Populer
Dunia kepenulisan adalah bidang yang beberapa tahun belakangan ane minati, tapi jauh sebelum itu ane sudah terlanjur jatuh hati pada membaca, khususnya novel. Genre yang biasanya ane baca adalah romansa atau percintaan, teenlit dan chicklit. Salah satu penulis novel tastethelocal yang memiliki karya di genre tersebut adalah Ilana Tan. Penulis misterius yang hingga kini tidak pernah tampil di hadapan publik.

Karyanya berupa empat judul novel berseri yang dilatarbelakangi dengan kehidupan empat musim di luar negeri menjadi novel dengan penjualan terlaris sekitar tahun 2007 lalu. Novelnya antara lain Autumn in Paris, Summer in Seoul, Winter in Tokyo dan Spring in London. Ane sudah membaca semuanya dan memang isinya bikin baper.




Atas dasar karyanya yang telah go
nasional dan disebut - sebut sebagai novel MEGA BEST SELLINGitu seharusnya Ilana Tan tampil menghadiri acara gathering untuk membahas buku - bukunya yang sudah berhasil mencuri hati banyak pecinta novel teenlit, tapi Ilana justru tidak melakukannya karena alasan tidak ingin dirinya dipublikasi. Ilana yang entah siapa nama aslinya di dunia nyata itu, mengatakan dalam sebuah pesan teks yang kemudian disampaikan oleh asisten pribadinya bahwa dia ingin orang cukup menyukai karyanya saja tanpa melihat seperti apa sang penulis.

Hal itulah yang membuat ane kagum pada Ilana Tan, dia adalah inspiring people yang tidak mau tenar. Keren sekali, disaat hampir semua orang menginginkan popularitas seperti dirinya saat ini, Ilana malah membiarkan sosoknya yang mengagumkan itu tetap terbalut dalam ketenangan dan bersembunyi dari jutaan penggemarnya. Meski beberapa karyanya telah diangkat menjadi film di layar lebar.

Ane sendiri tidak bisa menampilkan fotonya di thread MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXMLDSPOT ini, karena alasan privasi si penulis kebanggan ane tadi. Bahkan di beranda mesin pencarian internet pun, foto yang menampilkan sosok yang diduga Ilana Tan adalah foto yang salah. Ilana membantah dengan tegas jika foto profil seorang perempuan muda di salah satu website itu bukanlah dirinya. Misterius kan si Ilana ini? Ane jadi penasaran ...

Inspirasi yang ane dapatkan dari sosok Ilana Tan yang anti tenar ini yaitu belajar untuk tidak sombong bahkan ketika sedang berada di puncak sekalipun. Lagi pula kalau dipikir - pikir memang tidak selamanya popularitas itu menyenangkan, karena resikonya adalah hilangnya privasi. Apapun yang terjadi pada kita, apapun yang kita lakukan, jika kita sudah jadi orang terkenal maka akan selalu disorot oleh publik. Ane sangat menghargai keputusan Ilana Tan untuk "bersembunyi".

Sumber :

1. Gambar : disini

2.Ilana Tan

Diubah oleh anak.produktif 02-12-2019 04:24
sebelahblogAvatar border
sebelahblog memberi reputasi
1
2.4K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan