Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

indahmamiAvatar border
TS
indahmami
Grojogan Pleret Keindahan Surga Tersembunyi Bikin Nagih, Kalian Wajib Datang!



Obyek Wisata, Keindahan Alam, Destinasi Wisata, Air Terjun Grojogan Pleret, Sukoharjo, Jawa Tengah




Sumber: di sini








Alam adalah bagian dari kehidupan yang menyimpan segala hal untuk makhluk hidup. Keindahan alam menjadikan sesuatu yang istimewa sampai-sampai manusia ingin mengolah dan terus melestarikan.


Kebetulan Ts mau menulis obyek wisata alam di kota Ts. Walaupun kota kecil dan jauh dari hiruk pikuk kota metropolitan, tapi obyek wisata ini tidak kalah dengan tempat-tempat wisata yang lain.




Sumber: di sini


Grojogan Pleret Watu Kelir adalah air terjun yang mengalir dari atas tebing ke sungai. Air terjun yang berada di tengah-tengah hutan jati. Kemudian oleh penduduk sekitar dan Pemerintah Desa mengembangkan menjadi Obyek Wisata Alam Grojogan Pleret yang berlokasi di Desa Jatingarang, Kecamatan Weru, dan Kabupaten Sukoharjo.


Kalau dari arah Sukoharjo Kota mungkin sekitar 45 menitan sampai, karena lokasi emang jauh dari ujung utara ke ujung selatan. Namun dari pinggiran Kota Wonogiri, Klaten, dan Gunung Kidul enggak jauh-jauh amat karena Wisata Alam Grojogan Pleret dekat perbatasan.



Jalur masuk menuju Grojogan Plered berada di kiri jalan sekitar Pertigaan Pasar Watu Kelir, Kecamatan Weru. Tidak jauh dari pertigaan GanSist bisa lihat petunjuk arah masuk ke tempat wisata alam yang menjanjikan suasana sejuk di tengah hutan jati.


Perlu melalui jalur cukup menantang untuk sampai ke air terjun bertingkat itu. GanSist harus melalui jalan setapak berbatu di tepi sungai dan mendaki sejauh kurang lebih 500 meter. Namun jangan khawatir GanSist, akses jalan sudah diperbaiki sedemikian rupa dan dikelola cukup baik.



Jalur menuju Grojogan Pleret tidak terlalu terjal dan tidak banyak menguras tenaga, karena Pemerintah Desa setempat sudah membuka akses jalan, seperti membuat jalan dengan batu-batu, cor dan ban bekas yang ditata rapi. Perlu ekstra hati-hati ketika berjalan di jalur tersebut karena cukup licin.




TASTETHELOCAL Grojogan Pleret sangat Indah dan luar biasa. Walaupun hanya dikelola dengan sederhana oleh Pemerintah Desa setempat, tapi Grojogan Pleret sudah berani unjuk gigi mempersembahkan keindahan alam nan menawan.

Spoiler for Penampakan Grojogan Pleret:




Lokasi sudah rancang sedemikian rupa agar pengunjung nyaman dan betah. Grojogan Pleret jadi INSPIRING PLACE buat Ts karena pesona keindahan dan ketenangan alamnya yang membuat merasa di surga dunia. Apalagi buat GanSist yang lelah dan penat dengan rutinitas kesibukan sehari-hari.



GanSist yang suka banget berswafoto, Grojogan Pleret memberikan banyak fasilitas nih, seperti gapura selamat datang yang sudah dirancang sedemikian uniknya, beberapa sudut tempat yang diberi tulisan-tulisan unik, rumah-rumah untuk media berswafoto, dan Grojogan Pleret itu sendiri.


Ts bisa jamin Obyek Wisata Grojogan Pleret Indah banget walaupun lokasinya plosok, tersembungi, dan terpencil kerena di tengah-tengah hutan jati.



Nah, kalau kulinernya cuma sederhana aja sih GanSist. Belum ada rumah makan mewah, cuma beberapa warung sederhana dan jajanan kampung. Mengingat hanya dikelola penduduk dan Pemerintah Desa sekitar saja, tapi berusaha memberikan yang terbaik dan terus berinovasi untuk mengembangkan. Mungkin Gansist bisa bawa bekal dari rumah masing-masing, selain hemat juga enak-enak.




Oke, sekian thread MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXMLDSPOT. Semoga menginspirasi GanSist yang tinggal disekitar lokasi dan dari luar kota.









emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star




Sumber artikel: Opini pribadi


Belajar Bersama Bisa
Diubah oleh indahmami 10-07-2020 02:12
ilafitAvatar border
MoccadarkAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 9 lainnya memberi reputasi
10
2.1K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan