Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bintang.kupuAvatar border
TS
bintang.kupu
Pantangan Cuci Muka Waktu Mandi Pagi


Mencuci muka adalah salah satu aktivitas wajib yang dilakukan saat mandi, baik pagi maupun sore. Bagi beberapa orang, merawat kulit tak cukup hanya dengan mencuci muka saja, bahkan ada beberapa langkah yang harus dilakukan agar kulit ‘sehat’.

Namun ahli kulit dan bedah kosmetik dari Banwell Clinic, Paul Banwell, mengingatkan bahwa terlalu sering atau banyak membersihkan muka dan bahkan jika melakukannya dengan cara yang sembarangan justru malah merusaknya.

“Membersihkan kulit biasanya dilakukan untuk menghapus riasan, minyak, keringat, dan polutan. Akan tetapi, meskipun memang sangat vital untuk menyingkirkan kotoran ini untuk mencegah blackheads, breakout, dan mengembalikan fungsi kulit secara normal, sangat penting untuk tidak menyingkirkan minyak alaminya dan merusak ‘fungsi pelindungnya’,” kata Paul, seperti dikutip dari Mirror.

Fungsi pelindungnya sangat pentin karena berfungsi untuk melindungi mikroba yang berasal dari luar dan bisa ‘memakan’ dan merusak kulit, dan juga tetap menjaga kelembaban kulit dengan mencegah terjadinya penguapan. Apalagi kebanyakan membersihkan wajah hanya disarankan beberapa pakar di malam hari, padahal tidak.

Paul menyebut sangat penting untuk menggunakan tabir surya setiap hari, dan penting pula untuk menghapusnya dan riasan lainnya di malam hari dan mencucinya dua kali sangat direkomendasikan. Saat kita mencuci muka dan memijatnya sedikit untuk menstimulasi aliran darah, sekaligus berfungsi sebagai pembuangan agar kulit terlihat lebih segar dan cerah.

Di pagi hari, Paul menyarankan untuk tidak mencuci muka dengan pencuci berbahan dasar alkohol. Kemudian keringkan wajah, dan hindari penggunaan tisu basah khusus wajah. Gunakan hanya pencuci wajah yang cocok untuk jenis kulitmu dan tidak terlalu banyak menggunakan pembersih.

“Seperti alasan yang diungkapkan di atas, menggunakan pembersih yang salah bisa menyebabkan fungsi pelindung kulit dan menyebabkan masalah lebih lanjut seperti breakout, kemerahan, dan sensitivitas, itu adalah hal-hal yang bisa dibenarkan oleh pembersih yang tepat. Pilih dengan hati-hati,” tandasnya.

Spoiler for Sumber & Artikel Menarik Lainnya:



tata604Avatar border
aldysadiAvatar border
aldysadi dan tata604 memberi reputasi
2
159
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan