Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lina.whAvatar border
TS
lina.wh
Cocor Bebek

Sumber gambar : di sini


Gan/Sistpasti tidak asing lagi dengan tanaman cocor bebek. Tanaman yang mudah sekali tumbuh, tanpa perlu perawatan khusus. Zaman saya kecil, cocor bebek merupakan tanaman liar di kampung. Tumbuh di manapun, bahkan tak jarang cocor bebek dicabut karena dianggap tidak diperlukan.


Lain halnya dengan sekarang, cocor bebek menjadi tanaman yang diperjualbelikan. Bagi pecinta bunga, cocor bebek adalah tanaman istimewa. Saya pun juga tertarik dengan tanaman cocor bebek ini. Cantik lho,ditanam di pot mungil lalu ditaruh di meja ruang tamu.


Cocor bebek merupakan tanaman unik, yang sedikit berbeda dengan tanaman lainnya. Salah satu ciri unik dari cocor bebek, terdapat pada proses perkembangbiakannya. Daun cocor bebek mempunyai dua fungsi, lho!Yaitu tempat melakukan fotosintesis dan tempat berkembangbiak. Mudah kok, untuk membantu perkembangbiakkan cocor bebek. Yaitu ambil satu lembar daun cocor bebek, pastikan bahwa daun dalam kondisi masih baik serta tidak terlalu tua. Jika sudah mengambil daun tersebut, letakkan pada daerah tanah yang gembur dan lembab. Biasanya dalam beberapa hari akan muncul tunas-tunas baru di pinggir daun tersebut. Tunggu hingga tunas-tunas tersebut berakar banyak, baru pindahkan ke pot lain. Usahakan satu pot satu tunas, sehingga saat tanaman cocor bebek bertambah besar, tidak berdesakan.



Sumber gambar : dokumentasi pribadi


Baca juga : Anak TK yang Cinta Indonesia

Cocor bebek merupakan tanaman yang mudah perawatannya. Namun, bukan berarti kita bisa merawatnya dengan sembarangan. Lantas, apa saja yang perlu diperhatikan untuk perawatan tanaman cocor bebek? Cekidot, Gan/Sist!


1. Jangan sering menyiram cocor bebek


Sering menyiram akan dapat menyebabkan tumbuhan ini menjadi lebih cepat layu dan busuk. Karena cocor bebek sendiri sudah banyak mengandung air, jadi cukup percikkan sedikit air di pagi atau sore hari.


2. Pastikan cocor bebek mendapat sinar matahari yang cukup


Jika untuk menghias meja tamu atau hiasan dinding rumah, tetap keluarkan cocor bebek pada siang hari. Hal tersebut dilakukan supaya cocor bebek bisa melakukan fotosintesis dengan baik.


3. Cabut daunnya yang sudah mulai menguning


Daun yang sudah menguning lebih baik dicabut, Gan/Sist.Supaya lebih enak dipandang, serta supaya tampilan bentuknya tetap seperti yang diharapkan.


Itulah Gan/Sist,sekilas tentang tanaman cocor bebek. Indah lho! Apalagi untuk hiasan meja di ruang tamu, cantik dan unik!


Referensi :

1. Opini pribadi





emoticon-Big Kissemoticon-Big Kissemoticon-Big Kiss
Diubah oleh lina.wh 17-08-2020 07:26
Anna471Avatar border
miniadilaAvatar border
rainydwiAvatar border
rainydwi dan 23 lainnya memberi reputasi
24
5.5K
94
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan