Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

elpacino16Avatar border
TS
elpacino16
Duo Olahraga Kegeraman Orang Indonesia, Bakal Seperti Apa Nanti?
    

Selamat pagi /siang/ sore/ malam agan dan sista sekalian dimanapun kalian berada!

emoticon-Hai

Salah satu bentuk tontonan atau hiburan yang menyehatkan di dunia ini adalah olahraga. Agan dan sista bisa menonton pertandingan olahraga berupa sepakbola, basket, badminton, hingga voli di stasiun televisi sembari ngemil snack di rumah, tentu enak bukan? Namun, apakah pertandingan olahraga (dalam skala Internasional) yang agan dan sista tonton itu, Indonesia termasuk negara yang paling sering juara? Hmm, tentu saja jawabannya bervariasi, karena cabang olahraga itu sendiri ada banyak.

Jika kita berbicara mengenai badminton atau bulutangkis, mungkin mayoritas dari kita menjawab “Ya, tentu saja , Indonesia merupakan salah satu negara yang pernah meraih Thomas dan Uber Cup (walaupun secara jumlah masih kalah dengan China emoticon-Leh Uga), Indonesia menang medali emas lewat cabor bulutangkis di Asian Games 2018, Olimpiade Rio de Janeiro 2016”. Itulah yang akan kita banggakan. Namun, coba lihat lebih detail. Kapan terakhir kali ada pebulu tangkis tunggal putra yang menyabet emas setelah Taufik Hidayat di Athena 2004 lalu? Nomor men’s double atau mix double selalu merupakan nomor andalan kita di cabor yang satu ini. Kemana tunggal putra putri dan double putri kita?


Belum lagi jika kita berbicara mengenai kasus yang baru-baru ini mencuat, mengenai diberhentikannya audisi bulutangkis PB Djarum yang terkena maslah dengan KPAI. Kita semua tahu bahwa audisi PB Djarum merupakan audisi untuk menyaring bakat pebulutangkis junior yang paling masif yang pernah ada di negeri ini. Merupakan tantangan kita Bersama untuk kedepannya jika tidak ada audisi seperti ini lagi. Memang klub-klub bulutangkis masih banyak jumlahnya di negeri ini, tetapi melihat bahwa banyak sekali para juara yang telah dilahirkan oleh PB Djarum, yang teranyar yakni siapa lagi kalau bukan salah satu The Minions Kevin Sanjaya Sukamuljo, besar harapan bahwa nasib prestasi bulutangkis Indonesia di masa depan tidak berhenti sampai disini karena kasus ini.


Sekarang kita beralih ke olahraga kegemaran masyarakat Indonesia lain, yakni sepakbola. Setelah kekalahan memalukan atas Malaysia dan Thailand di kualifikasi Piala Dunia 2022 beberapa waktu lalu, saya rasa sebagian besar masyarakat tentu tidak mengharapkan akan melihat Timnas kita berlaga di Qatar musim dingin 2022 mendatang. Mungkin satu-satunya pelipur lara saat ini hanyalah Timnas U-16 yang suskes melangkah ke babak grup Piala Asia. Namun, yang benar saja, kita ingin menaruh banyak harapan di pundak bocah umur 16 tahun kebawah? Apaka saking tidak bisa diharapkannya para senior mereka?

Dulu setelah Timnas senior kita mengalami kekalahan demi kekalahan (pasca AFF 2010) munculah Timnas U-23 Sea Games yang sukses ke final, namun harus kandas oleh, lagi-lagi, Harimau Malaya. Berlanjut ke 2013 dimana kita menaruh harapan kepada para pemain yang lebih junior, Timnas U-19 era Indra Sjafrie, yang sukses memberikan gelar AFF U-19. Sekarang? Kenapa menjadi lebih menurun rentang usia nya? Jangan bilang setelah ini kita akan menyoroti Timasn U-12 di masa mendatang? Ada yang salah memang.

Faktor terbesar, menurut ane, adalah dari internal PSSI sendiri yang tidak bisa memberikan ekosistem liga yang baik dan benar. Baik dan benar saja dahulu, berjalan lancar dan pelan tapi pasti, akan ada banyak bibit baru bermunculan. Tidak usah banyak hingar binger yang penting joged dan, memakai banyak sekali pemain asing untuk posisi vital seperti striker dan pengatur serangan, maka kualitas Timnas akan membaik dengan sendirinya. Ane rasa kalaupun kita menyewa pelatih sekaliber Pep Guardiola sekalipun, tidak akan ada yang berubah.

 

Mungkin cukup sekian uneg-uneg yang ane sampaikan. Terimakasih telah membaca thread ane ini, dan semoga dunia olahraga Indonesia bisa lebih baik.

Salam Olahraga!

emoticon-I Love Indonesia

Sumber Gambar :


Spoiler for Sumber Gambar:


ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
388
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan