Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

louisfauzanAvatar border
TS
louisfauzan
Kebangkitan Olahraga Indonesia, Dengan Menanam Bibit Dan Menghapus Hama!




Halo gan, selamat datang di trit ane, Fauzan.

Kita semua tahu bahwa olahraga di Indonesia pernah mengalami masa keemasan dan kejayaan dan kita juga tau bahwa olahraga Indonesia juga pernah mengalami keterpurukan, tentunya sebagai rakyat Indonesia yang sangat mencintai Indonesia kita selalu mendukung atlet-atlet Indonesia yang berjuang untuk mengharumkan nama bangsa. Akhir-akhir ini kita melihat bahwa olahraga Indonesia sedang menghadapi cobaan yang begitu besar, dimulai dari kalahnya Timnas Indonesia di ajang kualifikasi piala dunia, lalu konflik terjadi pada cabang olahraga badminton yang dibina oleh PB Jarum, masalah sebenarnya apasih gan? Atau karena memang SDM kita yang masih belum mampu untuk mengatasi masalah yang terjadi, atau mungkin karena faktor lain yang ikut campur dalam olahraga di Indonesia yang sebenarnya bukan dibidangnya? Banyak pihak yang terlibat dan terlalu banyak tangan yang menyebabkan terpuruknya olahraga Indonesia belakangan ini. Lalu, apa harapan ane kepada olahraga di Indonesia kedepannya?



Yang pertama, Kita dapat melihat bahwa banyak anak-anak muda di Indonesia yang berprestasi dalam bidang olahraga, namun kurang binaan terhadap mereka dan kurangnya dukungan dari pemerintah terhadap mereka. Malah, mereka dijadikan ajang kampanye politik oleh berbagai pihak, banyak pihak yang ingin terlihat sebagai pahlawan dalam bidang olahraga, padahal kenyataanya mereka hanya memanfaatkan aset-aset bangsa tersebut untuk melicinkan urusan mereka, dimulai dari sekarang seharusnya jangan sampai ada campur tangan politik apapun dalam bidang olahraga, biarkan anak-anak muda itu menjalankan visi mereka sebagaimana mestinya, biarkan mereka mengeksplorasi kemampuan mereka sendiri dengan dukungan penuh oleh pemerintah, jangan hanya datang ketika musim kampanye, setelah itu mereka dilupakan begitu saja setelah nafsu politiknya tercapai. Harapan ane, tuluslah dalam mendukung mereka, karena dengan begitu ane rasa, akan memaksimalkan kemampuan dan bakat-bakat mereka, hal itu akan ada timbal balik yang baik bagi olahraga di Indonesia, memunculkan bakat-bakat muda, memunculkan atlet-atlet muda berprestasi tanpa embel-embel politik! Mulai sekarang, kita berbenah! Untuk olahraga Indonesia yang lebih baik.



Selanjutnya yang kedua, kritiklah yang membangun, jangan hanya bisa berkomentar kosong dan menghujat saja, kita tahu bahwa warganet di Indonesia banyak yang kurang adab dan berkata di media sosial sekehendak jempolnya, ada atlet berprestasi dan berjuang di kancah Internasional, dihujat dan dihina ketika kalah, contohnya saja Rio Haryanto yang bisa lolos di F1 pada 2016 lalu, namun ketika kalah, bukan didukung malah dihina dirinya, dihancurkan harga dirinya! Seharusnya kita bangga memiliki atlet sepertinya, walaupun dia belum mampu berbuat maksimal, namun setidaknya dia mampu berjuang dikancah Internasional! Tidak sedikit atlet sepertinya yang dijunjung diawal ketika menang, namun dihancurkan harga dirinya ketika kalah! Seharusnya sebagai warganet kita harus menulis kritik yang membangun. Harapan ane, kita sebagai warganet bijaklah bermedia sosial, keluarkan komentar yang positif, keluarkan bahasa yang baik dan sopan, agar para atlet yang berjuang dikancah Internasional bangga, walaupun mereka kalah, mereka akan bangga, karena memiliki pendukung yang tetap berada disampingnya. Dengan begitu, ane yakin bahwa setidaknya dengan berkurangnya komentar negatif, akan lebih banyak munculnya atlet berprestasi, karena mereka akan bangga menjadi atlet yand didukung oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Kesimpulannya adalah, kita harus berbenah dari diri kita sendiri dan kita harus mulai menanam bibit dari sekarang, kita tidak tahu kapan tumbuh dan akan memetik buahnya, tapi ane yakin jika kita terus memupuk dan menyiram bibit tersebut, beberapa tahun ke depan olahraga di Indonesia akan terus maju dan dapat bersaing dikancah internasional dan akan banyak atlet-atlet muda yang mengharumkan nama bangsa dimata dunia, ane yakin hari itu akan datang! Ane yakin olahraga Indonesia akan mengalami masa keemasan dan dunia akan melihat bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar! Bangsa yang berprestasi! Dan mata dunia akan memperhitungkan, bahwa Indonesia adalah bangsa yang tidak pantang menyerah! Jayalah Indonesia!

emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia


Sumber : Pemikiran Sendiri
Sumber gambar :

1. Sumber
2. Sumber
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
370
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan