Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nyunwieAvatar border
TS
nyunwie
Kembalilah (Menjadi) Pemuda INDONESIA!


"Keunikan manusia adalah karena kita semua berbeda. Jika kita semua sama, apa bedanya kita dengan robot?"




Weessee, apa kabar lonje?
Rasanya sudah lama sekali tidak buat thread di forum ini.
Okeh, balik lagi bersama Aye, TS tampan yang entah kapan jadi idaman emak-emak kekinian.
emoticon-Coolemoticon-Cool emoticon-Cool


Bicara soal rasisme memang rasanya tidak ada habisnya yah, Genk. Hampir setiap hari rasanya kita temui berita-berita yang mengabarkan tindakan rasis. Baik yang terjadi di Negeri kita tercinta ini, atau dari penjuru bumi lainnya. Apalagi berita yang sedang hangat belakangan ini, yang sampai membuat kericuhan di Indonesia bagian timur (semoga sampai thread ini kalian baca, semua sudah selesai yah. Dan kondisi kembali kondusif, aamiien).

Jujur, saya sendiri sebenarnya kurang mengetahui detail apa dan kenapa semua itu bisa terjadi. Karena belakangan ini (bersyukur) saya sedang disibuki beragam aktifitas yang membuat saya jauh dari televisi apa lagi dunia maya dan jagad media sosialnya.

Tapi beruntung, dari beberapa thread yang saya baca di Kaskus. Saya sedikit bisa mengetahui apa yang terjadi, sehingga menyebabkan gejolak di Indonesia Timur yang selama ini saya tahu di sana daerah yang tenang, tentram dan indah layaknya surga.


Credit by danomage.wordpress.com


Saya tidak akan mebahas masalah di sana, atau di mana pun. Karena saya tidak tahu pendapat saya akan membantu meredakan atau justru memanaskan gesekan yang ada; pendapat yang dikemukakan tanpa pengetahuan mendalam bisa jadi penyebab makin keruhnya suatu keadaan. Jadi saya hanya ingin berpesan perlakuan rasis adalah suatu kebodohan. Karena siapa pun (satu ras sekali pun) pasti berbeda, jika alasan kita merundung seseorang hanya karena berbeda. Percayalah, hidup kita akan sia-sia; manusia tidak ada yang benar-benar sempurna sama selain sebagai manusia itu sendiri.

Namun, jika bicara perlakuan rasis. Jujur saya sendiri belum pernah (semoga tidak akan pernah) mendapatkan perlakuan rasis. Tapi saya tahu bagaimana sakit-nya seseorang mendapat perlakuan rasis. 

Saya memiliki beberapa teman dan sahabat. Ada yang berasa dari etnis Tionghoa, ada yang berasal dari keturunan Timur Tengah, Arab khususnya yang sering mendapat perlakuan rasis hanya karena (fisik) mereka berbeda. Bahkan istri saya juga dulunya sering mendapat perlakuan rasis hanya karena dia keturunan "bule". Saya tidak akan menceritakan perlakuan rasis yang diterima teman, sahabat, dan istri saya karena saya sudah menuang beberapanya dalam cerita yang sudah saya buat bersama istri saya di Forum SFTH. Jika Gan Sis penasaran, silahkan saja baca di sana.

Kali ini saya akan fokus pada "Kenapa" perbedaan ras masih saja menjadi polemik yang tak berkesudahan di Negeri ini? Padahal, kita tahu Indonesia sendiri terkenal dengan keberagam suku, adat dan budayanya. Tidak akan ada Indonesia tanpa orang-orang Manis Papua, tidak akan ada Indonesia tanpa orang-orang Tegas khas suku Batak, tidak akan ada Indonesia tanpa orang-orang tekun Suku Minang, tidak akan ada Indonesia tanpa orang-orang lembut dari tanah Jawa.

Padahal coba ingat lagi sejarah, bagaimana kalau semua suku yang ada di Negeri ini bersatu; Moyang kita telah membuktikan saat mereka mengesampingkan perbedaan (bersatu sebagai satu Bangsa Indonesia) mereka berhasil mengusir penjajah dari Bangsa lain yang sudah sangat lama membuat Bangsa Indonesia menderita.

Mengapa saat ini kita tidak belajar dari sejarah? Mengapa masih saja mengkotak-kotakan seseorang hanya karena mereka tidak sewarna kulit, sewarna rambut, sewarna kornea mata, seukuran hidung, seukuran mata, seukuran tinggi. Kita ini saudara dari mana pun kamu bersalah, dari suku mana pun kita lahir jika kamu mencintai negeri ini dengan benar maka kamu tidak akan mengatakan seseorang berbeda atau menyamakannya dengan binatang. Karena kita semua Indonesia.

Dan Indonesia membentang dari sabang sampai merauke, tidak ada suku mana pun yang berhak mengklaim kalau mereka "LEBIH" baik. Karena tidak ada yang lebih baik dari kita semua bersatu sebagai kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Jadi, ANAK MUDA! Tanyakan lagi dalam hatimu, kenapa kamu masih menganggap seseorang yang bukan dari kelompokmu berbeda? Anak muda, tidak ada satu pun dari kita yang lebih Indonesia selain kita yang bisa menganggap keberagaman ini adalah harta yang harus kita jaga, bukan suatu harga yang mempolemik sengketa. Bukankah pelangi indah karena berbeda? Bukankah Indonesia mendunia karena kita memiliki banyaknya suku yang ada?

ANAK MUDA! Kembalilah dan terus bersumpah sebagai PEMUDA INDONESIA, yang bertumpah dari satu, Tanah Indonesia. Anak muda juga jangan takut untuk mengingatkan BAPAK-BAPAK kita yang mungkin lupa, Ibu Pertiwi sedang tersayat hatinya melihat kelakuan kita semua yang alpha kalau kita semua INDONESIA.


Kembalilah Pemuda, Ingatkan Ayah kita yang lupa Ibu Pertiwi masih menangis menanti kita besatu kembali sebagai Indonesia.


Salam
Kami Bangsa Indonesia
emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia emoticon-I Love Indonesia




Opini pribadi
Satu gambar dari sini

0
339
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan