Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wowonwaeAvatar border
TS
wowonwae
KEBAIKAN HATI TEKNOLOGI SMARTPHONE
Spoiler for ilustrasi1:


Perubahan gaya hidup generasi milenial atau yang biasa disebut generasi jaman now tidak lepas dari perkembangan teknologi informatika baru yang dikenal sebagai smartphone. Dengan kehadiran teknologi ini, berbagai fungsi pemenuhan kebutuhan sehari-hari dapat dijalankan secara praktis hanya dalam satu genggaman tangan.

Kebutuhan komunikasi mulai dari telefon, surat-menyurat, pengiriman dokumen dapat dipenuhi dengan praktis. Kebutuhan hiburan mulai dari musik dan film bahkan dapat dipenuhi melebihi apa yang radio dan televisi tawarkan. Bukan hanya bisa menikmati saja, melainkan juga mengeditnya seperti memotong, menyisipkan tulisan ataupun logo dan icon, mempertajam gambar dan lain sebagainya.

Spoiler for ilustrasi2:


Permainan (game) tidak perlu diragukan sudah pasti tersedia hingga menggeser produk teknologi seperti playstation dan kawan-kawannya, apalagi permainan tradisional. Pasalnya game ditawarkan tidak hanya untuk pelepas penat saja, namun juga bisa untuk menambah penghasilan. Mobile Legend adalah salah satu game yang sedang populer saat ini, bahkan telah dimasukkan ke dalam cabang olah raga.

Kebutuhan untuk menulis dan mencatat seperti yang saya lakukan seperti ini sangatlah terbantu. Menuangkan inspirasi dalam sebuah tulisan dengan dibubuhi gambar atau bahkan video menjadi perkara yang tidak sulit. Tidak hanya itu, bahkan sampai proses menyebarkannya (men-share) ke berbagai media menjadi begitu simpel dan praktis. Kabar beritapun kini semakin cepat dapat ditangkap.

Spoiler for ilustrasi3:


Dengan smartphone, kebutuhan manusia akan transportasi juga tidak luput dari kemudahan. Orang sekarang tidak perlu takut tersesat dalam perjalanan. Fungsi pemetaan yang canggih dengan smartphone kini juga disertai fungsi navigasi untuk menuntun pemakai jalan menuju alamat yang dituju dengan beberapa opsi jalur untuk menghindari kemacetan. Transportasi kini juga dipermudah dengan hadirnya ojek online, baik mobil maupun motor. Kita tidak perlu kemana-mana jika ingin bepergian tanpa kendaraan pribadi, cukup menunggu di lokasi dan ojekpun akan menjemput dan mengantar kemanapun kita mau.

Di bidang bisnis, smartphone memungkinkan pemanfaatan media sosial untuk membantu pemasaran. Mengiklankan sebuah produk kini dinilai semakin efektif dengan adanya alat ini. Toko-toko online bermunculan, menjadi penyedia jasa penghubung antara penjual dan pembeli tanpa harus bertemu langsung, bahkan tanpa harus saling telefon. Bersama dengan bisnis jasa pengiriman barang dan jasa penyedia keuangan digital, kehadiran toko online ini kemudian membentuk jejaring pasar dengan luar biasa cepatnya.

Bukan hanya pedagang toko online, pedagang offline juga sangat terbantu dalam memperluas pasarnya. Pasalnya, gaya hidup orang sekarang begitu intens menggunakan kamera pada smartphonenya untuk pamer. Mereka sering secara refleks menyatakan ekspektasi atas pembelian sebuah produk dengan berselfie-ria merekam aktivitasnya. Rekaman foto atau video tersebut kemudian disebarkan ke berbagai media hingga terlihat oleh koneksinya, hal ini secara tidak langsung akan mengiklankan produk para pedagang.

Quote:


Terimakasih sudah mampir gan sis, sampai jumpa di trit berikutnya.

Spoiler for sumur::
Diubah oleh wowonwae 31-03-2019 14:59
0
336
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan