Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

KewZAvatar border
TS
KewZ
(share) skala prioritas membeli barang agar anda bijaksana menggunakan uang.
agan/sista izinkan saya menshare pemikiran saya pribadi mengenai skala prioritas membeli barang.
karena saya lihat banyak orang sudah tidak bijak menggunakan uang nya dan terkadang tidak pikir panjang cenderung tidak rasional, padahal hidup masih pas2an karena mengejar gengsi dan gaya hidup. maka saya coba memberi panduan membeli suatu barang dan mempergunakan uang dengan bijak.

umumnya saya membeli barang berdasarkan:
1.harga : ketika saya membeli barang saya lihat apakah sesuai dengan kualitas dahulu kemudian kalau barang nya diatas harga pada umumnya saya lihat brand dan bentuk keunikan nya tentu gk mau donk pasaran,untuk barang yg memakai teknologi tentunya saya lihat kelebihan nya apa.
2. kualitas : ini menjadi elemen penting setelah harga tentunya kita gk mau donk barang nya cepat rusak, terutama jika harga nya jg mahal drpd barang pada umumnya.
3. brand : biasanya untuk barang yg branded saya berani beli 2 x lipat dari harga umumnya. jika bentuk dan kualitas nya memang sangat baik dan menarik biasanya maksimal 3 x lipat saya berani beli tentunya juga brand nya harus terlihat. makin besar brand terlihat di suatu produk maka makin baik menurut saya, tapi msh hrs proporsional yah.
4. bentuk : tentunya untuk barang branded kita gk mau donk pasaran dengan barang biasa aja, maka hal ini cukup penting juga ketika uang yg kita keluarkan lebih dari barang pada umumnya.
5. teknologi : untuk barang yg memakai teknologi tentu fitur menjadi cukup penting malah bisa menjadi no 3 menggantikan brand dan menggeser bentuk terutama untuk masalah barang elektronik yg bentuk nya jarang mengalami perubahan terlalu jauh.
6. garansi : hal ini menjadi penting terutama untuk merek2 baru, maka garansi yg makin panjang akan makin baik terhadap konsumen asal dengan layanan jg yg baik jgn nanti kantor nya cabut duluan sblm garansi habis. jadi harap dicermati jg hal ini.
7. harga jual : ini kalau anda sering gonta ganti barang hal ini juga cukup penting lebih dari garansi atau malah bisa menjadi no 3 karena anda takut rugi terlalu banyak ketika menjual kembali produk tersebut. spesial untuk barang2 yg harga jatuh nya cukup banyak, saya sarankan membeli barang second tapi garansi sedikit lagi lebih diutamakan atau mencari barang yg msh baik dan mulus.

saran saya membeli lah suatu barang berdasarkan kebutuhan bukan karena gengsi apalagi lapar mata, apalagi kalau kalian masih hidup pas2an pergunakan lah uang secara bijak agar kalian jadi orang makmur dan sejahtera.
ketika pendapatan anda berlebih anda boleh membeli barang yg anda sukai tapi tidak secara berlebihan. gengsi harus ada tapi cukup 1 barang saja misal hp aple. motor harley dan mobil mercy, tapi cukup satu saja misal motor harian anda cukup matic serta hp kedua cukup xiaomi dan mobil harian anda bisa mobil City car yg penting nyaman.
jgn sampe membeli barang branded itu berlebihan dari daya beli kita apalagi beli nya lebih dari satu, karena kita jadi seperti diperbudak gengsi dan lelah sendiri mencari uang untuk menutupi gaya hidup kita.
lebih baik uang d investasi kan ke hal yg cenderung naik seperti rumah. tanah. dsbnya

mungkin akan ada perbedaan sedikit prioritas terutama ketika barang nya berbeda saya tidak akan melihat harga jual, garansi, teknologi ketika membeli pakaian.
tapi ketika barang teknologi maka saya akan melihat semuanya.

nah kalau kalian sendiri gmn setuju atau ada perbedaan dalam pertimbangan membeli barang?
kritik dan saran dipersilahkan.
terimakasih atas perhatiannya.

Diubah oleh KewZ 07-01-2018 15:38
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
2.9K
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan