Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lunar1980Avatar border
TS
lunar1980
Surat Terbuka Untuk Direktur Utama Telkom Indonesia
Saya adalah pelanggan Telkom Speedy Indihome dengan nomor pelanggan: 152303233498. Sudah sejak bulan Juni 2015 layanan Indihome (beserta paket internet) sangat tidak stabil.Mulai dari tayangan Indihome yang suka error (EPG) dan koneksi internet yang seringkali putus sambung (hal ini bahkan dikonfirmasi oleh 147 berdasarkan pengecekan data sistem mereka).
Sudah tidak terhitung berapa kali saya menghubungi 147 namun tidak ada solusi. Berkali-kali tehnisi datang, hanya solve 1-2 hari lalu kembali bermasalah.
Saya pribadi juga sudah mengirimkan keluhan ini ke media namun sepertinya tidak ada tanggapan berarti dari pihak Telkom.
Pada hari ini saya mencoba untuk berhenti berlangganan layanan Speedy Indihome namun disampaikan bahwa jika berhenti maka nomor telepon rumah saya juga akan dicabut, jelas sekali ini merugikan saya karena nomor telepon saya sudah banyak diketahui oleh saudara-saudara saya. Adapun nomor pelaporan saya yang terakhir per hari Rabu, 29 Juli 2015 adalah: 2015S.0729.02789.
Saya membuat Surat Terbuka untuk Direktur Utama Telkom dengan UP Bapak Alex Sinaga dengan harapan ada solusi atas kasus ini. Karena jujur secara keluhan saya tidak terakomodir dengan baik. Saya percaya dengan kapabilitas Bapak maka masalah ini dapat terselesaikan dengan baik.
Saya melihat bahwa layanan Telkom Speedy makin hari tidak makin membaik. Banyak rekan saya mengeluhkan kualitas Speedy Indihome ini sangat jauh dibandingkan apa yang ditawarkan.

Update per Jumat, 31 Juli 2015 pukul 11:50 WIB
Hari ini jam 09:30 tehnisi Telkom bernama Bapak Bambang datang. Beberapa kabel tembaga sudah diganti (belum pakai FO, masih tetap pakai tembaga). Beberapa kabel memang sudah korosi dimana ini sudah saya laporkan sejak 2014 namun hanya dilakukan perbaikan dan bukan penggantian. Namun oleh Bapak Bambang dilakukan penggantian seorang diri (akhirnya saya minta sopir saya bantu Bapak Bambang mengingat kasihan juga harus panjat tangga sendirian).
Sudah diganti kabel ternyata speed masih bermasalah (drop) dan akhirnya modem TPLink diganti ZTE. Dan sekarang jauh lebih baik.
Sempat modem Linksys X3500 hendak disetting ternyata tidak bisa. Tapi tidak masalah pakai ZTE selama lancar.
Mari kita tunggu berapa lama kualitas ini akan bertahan. Semoga case saya solve. Tunggu update dari saya.

Update per Senin, 03 Agustus 2015 pukul 06:23

Setelah saya coba selama 2-3 hari dan koneksi normal. Ada beberapa kali putus tapi saya pikir ini adalah normal (speedy dari dulu memang terkadang putus tapi masih oke menurut saya daripada tidak bisa konek/ terputus-putus terlalu sering.
Saran saya untuk Telkom:
1. Coba perhatikan kebutuhan konsumen. Jangan setelah konsumen marah lalu anda memberikan hak konsumen dengan baik.
2. Jika memang sistem belum siap maka jangan lakukan penjualan karena kesannya kita masyarakat dibuat testing.
3. Berikan kompensasi yang jelas kepada konsumen karena jika konsumen telat membayar secara sistem pasti sudah dikenakan denda/ pencabutan.
4. Tidak ada hubungan antara nomor telepon dengan paket speedy. Sehingga jika hendak memutuskan kontrak speedy/ berhenti berlangganan speedy maka nomor telepon tetaplah menjadi hak konsumen.
Diubah oleh lunar1980 02-08-2015 23:27
0
5.5K
24
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan