Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fundayhohoAvatar border
TS
fundayhoho
::Tim Nasional Indonesia:: - Part 8
THREAD TIM NASIONAL INDONESIA

Garuda di Dadaku




SOCCER ROOM GENERAL RULES
Read This Before Posting


Spoiler for Rules:



TAMBAHAN


Quote:


NB (Nurdin Balid): jangan ngepost dulu gan.... ane mau nambahin post lagi....
kretekkretek
ebonywithivory
negritoamigos
negritoamigos dan 17 lainnya memberi reputasi
18
139.1K
14.5K
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
mabdulkarimAvatar border
mabdulkarim
#3197
Jadwal Drawing Piala AFF 2024: Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka?

Para pemain Timnas Indonesia kala berlaga. (Foto: PSSI)

JADWAL drawing Piala AFF 2024 sudah dirilis. Ajang yang akan turut diikuti oleh Timnas Indonesia itu bakal menggelar drawing atau undian di Hanoi, Vietnam, pada Selasa, 21 Mei 2024 pukul 15.00 WIB.

Ajang Piala AFF 2024 sendiri dijadwalkan berlangsung pada 23 November hingga 21 Desember 2024. Ada 10 tim yang akan mentas di ajang tersebut.


Selain Timnas Indonsia, ada Kamboja, Laos, Myanmar, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam yang sudah dipastikan mentas di Piala AFF 2024. Sementara itu, satu slot lainnya akan menjadi milik pemenang laga kualifikasi.

Dalam penentuan pot, AFF menjadikan pencapaian di tiga turnamen terakhir (2018, 2020 dan 2022) sebagai tolok ukur. AFF pun biasanya membagi 10 kontestan Piala AFF ke dalam lima pot. Masing-masing potnya berisikan dua negara.

Nantinya, 10 negara yang ambil bagian di Piala AFF 2024 akan dibagi ke dalam dua grup. Dengan begitu, masing-masing grupnya berisikan lima negara.

Setiap tim nantinya akan memainkan empat laga di fase grup dengan rincian dua pertandingan kandang dan tandang. Tim yang finis di posisi satu dan dua fase grup berhak lolos ke semifinal.

Kemudian, laga semifinal dan final akan digelar dengan format sama. Ada laga kandang dan tandang yang akan dilakoni setiap semifinalis.

Pot 1 diisi dua tim unggukan. Kemungkinan besar pot ini ditempati Thailand dan Vietnam. Pasalnya, Vietnam merupakan juara Piala AFF 2018, semifinalis Piala AFF 2020, dan runner-up Piala AFF 2022. Sementara Thailand, mereka menjadi semifinalis Piala AFF 2018, serta juara Piala AFF 2020 dan 2022

Kemudian, pot kedua diprediksi diisi Timnas Indonesia dan Malaysia. Timnas Indonesia sendiri tersingkir di fase grup pada ajang Piala AFF 2018, kemudian menjadi runner-up Piala AFF 2020, dan semifinalis Piala AFF 2022. Sementara Malaysia, mereka berstatus runner-up pada Piala AFF 2018, tersingkir di fase grup Piala AFF 2020, dan menjadi semifinalis Piala AFF 2022.

Dengan kondisi ini, akankah Timnas Indonesia tergabung ke grup neraka? Tetapi, kondisi skuad Garuda yang makin tangguh saat ini karena sudah diperkuat sederet pemain naturalisasi yang berkarier di Eropa, penampilan apik tentunya bisa ditunjukkan saat melawan tim mana pun.


Timnas Indonesia sendiri belum pernah menjadi juara di Piala AFF. Pencapaian terbaik Indonesia adalah menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.

Berikut Jadwal Drawing Piala AFF 2024:

Hanoi, Vietnam, Selasa 21 Mei 2024 – Pukul 15.00 WIB
https://bola.okezone.com/read/2024/0...-neraka?page=2


AFF terlupakan sama netizen karena terlalu fokus ke Piala Asia u23, Play off dan Kualifikasi Piala Dunia Juni nanti....
ada peningkatan berarti daripada sebelum-sebelumnya yang di mana AFF selalu dinantikan...
ueki19
ueki19 memberi reputasi
1
Tutup