Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

shinsounAvatar border
TS
shinsoun
Kerja bercanda, gaji serius! TKI ini ungkap kegiatannya kerja di pabrik Korea
Kerja bercanda, gaji serius! TKI ini ungkap kegiatannya kerja di pabrik Korea Selatan, banyak coffee time hingga ada mesin pijat



Seorang TKI di Korea Selatan membagikan kegiatannya kerja di pabrik dengan video berjudul a day in my life.

Dalam video yang diunggah di TikTok @safitaanggun_ , terlihat TKI tersebut menggunakan jilbab ketika bekerja di pabrik Korea Selatan.

Kerap mendapat stigma kurang baik dalam segi toleransi, sontak video TKI di Korea Selatan itu menarik perhatian netizen.

Lantas, bagaimana kesehariannya bekerja sebagai TKI di Korea Selatan? Simak ulasan lengkapnya berikut yang dilansir Hops.ID pada Rabu, 7 Februari 2024.

Pada awal video, Safita terlihat memulai aktivitasnya dengan berangkat kerja ke pabrik yang menjadi tempatnya untuk mencari nafkah.

"Berangkat kerja disambut dengan pemandangan daun berguguran karena musim gugurnya udah mau selesai," ungkapnya menjelaskan kondisi di Negeri Ginseng itu.

Setelah sampai di pabrik tempatnya bekerja, Safita pun menandai kehadirannya, lalu mengganti alas kakinya dengan sandal dari pabrik.

"Jangan lupa nge-tap absen, lalu ganti sandal," katanya. "Oh iya, aku kerja di pabrik pembuatan komponen elektronik," sambungnya lagi menjelaskan.


Safita menjelaskan bahwa pabrik tempatnya bekerja mempunyai 3 lantai, dan ia bekerja di lantai tertinggi. "Pabriknya ada 3 lantai dan aku kerja di lantai 3," ungkapnya.

Sama dengan jam kerja pada umumnya di Indonesia, TKI tersebut juga bekerja 5 hari dengan waktu 8 jam.

"Aku kerja dari jam 8.30 sampai 17.30 (kerja 8 jam per hari dari Senin- Jumat)," ungkapnya.

Meskipun tampak sama, ternyata ada perbedaan dan inilah yang menjadi sorotan netizen hingga disebut kerja bercanda, tapi gaji serius.

"Kerjanya dibagi menjadi empat waktu yaitu A, B, C, dan D time," katanya.

Safita pun mulai bekerja dalam waktu 2 jam, setelah itu ada waktu 10 menit untuk coffee time. "Setelah 2 jam kerja, lalu kopi time 10 menit," katanya.

"Lanjut lagi kerja selama 2 jam, lalu istirahat makan siang. Senang banget hari ini menunya favorit aku, Jjangmyeon," sambungnya lagi.

Setelah bekerja selama 4 jam yang diselingi istirahat sejenak dengan coffee time yang totalnya 20 menit sekaligus istirahat makan siang, Safita melaksanakan salat zuhur.

Namun tak hanya melaksanakan salat, bahkan ia melanjutkannya dengan ngopi dan pijat di mesin pijat yang disediakan pabrik.


"Habis makan lanjut salat zuhur. Lalu ke yugesil buat ngopi dan pijat," ungkapnya. "Sebelum balik kerja, jangan lupa isi air minum dulu," imbuhya.

Setelah itu, ia pun melanjutkan pekerjaan yang tadi sudah dikerjakan sebagian, sebelum istirahat makan siang.

"Lanjut ke kerjaan, aku nerusin kerjaan tadi, ini aku lagi pasang printilan-printilan pcb gitu," katanya. "Setelah 2 jam kerja, akhirnya istirahat kopi time lagi 10 menit," tambahnya.

Pada 2 jam terakhir waktu kerja, Safita mengikuti kegiatan menonton talk show bersama rekan-rekan kerjanya.

"Habis itu aku ngga kerja, selama 2 jam kita cuma nonton kaya talk show gitu. Bosen nonton, temen aku tuh ada yang sampai tidur dan main game dong," bebernya.

"Setelah 2 jam, akhirnya pulang juga," pungkas Safita, TKI di Korea Selatan.

Diketahui, UMR Korea Selatan tahun 2023 mencapai Rp2 juta won sebulan yang jika dirupiahkan berkisar Rp24 juta.

Bukan tak mungkin jika Safita mendapatkan gaji UMR Korea Selatan atau bisa lebih tinggi daripada itu.

https://www.hops.id/unik/amp/2941180...da-mesin-pijat
Diubah oleh shinsoun 11-02-2024 12:46
0
532
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
netizen62Avatar border
netizen62
#6
Di terapkan di sini?
Jam 8 masuk..jam 10 ngopi sampai pulang...
0
Tutup