Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

peteradisAvatar border
TS
peteradis
Millvina Dean Sang Penumpang Termuda dan Korban Selamat Terakhir Titanic

Millvina Dean sang korban selamat terakhir tragedi Titanic

Tak terasa sudah hampir tiga bulan tidak bikin thread Kaskus. Ide untuk thread kali ini pun sudah ada sejak beberapa bulan lalu, namun baru bisa mengeksekusinya hari ini. Semoga informasi yang ane bagikan di thread ini masih bermanfaat buat kita semua.

Tragedi tenggelamnya Titanic telah berlalu lebih dari 100 tahun lalu, namun hingga saat ini tragedi tenggelamnya kapal termegah pada zamannya tersebut terus dikenang hingga saat ini. Bahkan saking telah lamanya tragedi tersebut berlalu, korban selamat terakhir pun telah meninggal dunia tahun 2009 lalu. Kali ini ane membahas biografi dan fakta-fakta Millvina Dean sang korban selamat terakhir tragedi Titanic. Selamat membaca.

Elizabeth Gladys Millvina Dean atau lebih dikenal sebagai Millvina Dean terlahir pada 2 Februari 1912 di wilayah pedesaan Branscombe di distrik (setingkat kecamatan) East Devon di county (setingkat kota/kabupaten) Devon, Inggris.

Kedua orang tua Millvina, Bertram Frank Dean (ayah) dan Georgette Eva Light (ibu) memiliki usaha public house (pub/bar) di London. Pada 1912, kedua orang tua Millvina memutuskan untuk meninggalkan Inggris dan beremigrasi ke Amerika Serikat. Mereka berencana pindah ke kota Wichita di negara bagian Kansas, sebab sang ayah memiliki saudara sepupu yang menjalankan usaha perdagangan tembakau dan dia berniat ikut menjalankan usaha tersebut.

Untuk membiayai perjalanan tersebut, Bertram menjual usaha pubnya dan menggunakan sebagian uang hasil penjualan untuk membeli tiket kapal Titanic kelas tiga yang kala itu seluruhnya bernilai 20 pound 11 shilling 6 pence atau setara 2.167,72 pound pada 2021.

Sebelum meninggalkan Inggris, Bertram mengajak keluarganya pulang ke kampung halamannya di Branscombe untuk berpamitan dengan sanak keluarga yang ada disana. Saat itulah Millvina dilahirkan.

Pada awalnya, Bertram tidak berencana membeli tiket Titanic, melainkan tiket kapal perusahaan White Star lainnya, kemungkinan kapal tersebut adalah Adriatic. Namun karena adanya kelangkaan batubara, Bertram sekeluarga akhirnya ditawari tiket pelayaran perdana kapal mewah Titanic yang kala itu ramai diperbincangkan publik.

Akhirnya Bertram sekeluarga, termasuk Millvina yang saat itu baru berusia 9 minggu dan kakaknya Bertram Vere Dean yang berusia hampir 2 tahun, resmi menjadi penumpang kelas tiga Titanic. Mereka memulai perjalanannya dari Southampton pada 10 April 1912. Millvina pun menjadi penumpang termuda yang ada di kapal tersebut.


Millvina Dean dan kakaknya,
Bertram Vere Dean difoto
antara 1912-1913

Sebagai penumpang kelas tiga, Bertram sekeluarga mendapatkan kabin tidur di dek bawah kapal. Berkat posisi kabin yang berada di bawah itu pula, Bertram dapat merasakan efek tabrakan kapal dengan gunung es pada malam 14 April 1912. Bertram mencoba mencari tahu apa yang terjadi dan setelah mengetahui kejadiannya, ia lalu kembali ke kabin serta memberitahu istrinya agar mengenakan pakaian ke kedua anaknya yang sedang tertidur dan segera naik ke dek atas.

Berkat tindakan ayahnya, Millvina, ibunya, serta kakaknya berhasil selamat setelah menumpang sekoci nomor 10. Sayangnya, sang ayah yang tidak kebagian kapal sekoci tidak berhasil selamat.

Setelah selamat sampai di daratan, Millvina, Ettie Dean (ibu), dan kakaknya dirawat selama dua minggu di New York Hospital untuk memulihkan kondisi. Mengetahui bahwa suaminya tidak berhasil selamat, Ettie Dean akhirnya membatalkan rencana untuk menetap di Amerika Serikat serta memilih kembali ke Inggris. Selain itu, mereka juga tidak memiliki apapun lagi, baik pakaian maupun uang. Keputusan yang sama juga diambil oleh para janda imigran korban Titanic lain.

White Star Line mengangkut sebagian penumpang Titanic yang selamat serta membawanya kembali ke Inggris menggunakan kapal RMS Adriatic. Millvina, ibu, serta kakaknya pun turut menumpang kapal tersebut.[/size]


Millvina Dean digendong ibunya beberapa
minggu setelah tragedi Titanic

Saat masih dalam perjalanan pulang di atas kapal RMS Adriatic, Millvina mendadak menjadi bayi selebritas. Banyak penumpang wanita di kapal tersebut saling berebut untuk dapat menggendongnya. Agar tidak terjadi saling berebut yang bisa menimbulkan kekacauan, akhirnya salah satu petugas kapal menetapkan bahwa setiap penumpang kelas satu dan kelas dua diperbolehkan untuk menggendong Millvina secara bergantian selama tidak lebih dari 10 menit. Kisah Millvina ini dituliskan pada sebuah artikel yang dimuat di Daily Mirror pada 12 Mei 1912.

Setelah berhasil selamat sampai kembali di Inggris, Millvina dan kakaknya dibesarkan serta memperoleh pendidikan melalui dana yang sebagian besar diperoleh dari organisasi amal yang didedikasikan untuk para korban selamat tragedi Titanic. Millvina tidak pernah mengetahui bahwa dia merupakan salah satu korban selamat Titanic sampai dia berusia 8 tahun dan saat ibunya hendak menikah lagi.

Saat Perang Dunia II berlangsung, Millvina bekerja untuk pemerintah Inggris sebagai kartografer dengan tugas utama sebagai penggambar peta. Setelah perang berakhir, Millvina bekerja pada sebuah perusahaan teknik di Southampton pada departemen pembelian. Dia bekerja di perusahaan tersebut sebagai sekretaris hingga memutuskan pensiun pada 1972.

Pada hampir sekitar 3/4 usianya, Millvina tidak pernah terlibat sekalipun pada segala aktivitas terkait Titanic. Walaupun Millvina terkenal berkat kisahnya yang berhubungan dengan tenggelamnya Titanic, namun selama bertahun-tahun dia lebih memilih menghindar dari perhatian publik.

Ketika Millvina sudah memasuki usia 70an tahun, dia baru memutuskan untuk mulai ikut terlibat dalam berbagai kegiatan berkaitan dengan Titanic. Selama bertahun-tahun, dia hadir dan terlibat dalam berbagai konvensi, pameran, dokumenter, wawancara televisi dan radio, maupun wawancara secara personal. Hal itu terus dilakukannya hingga setahun sebelum meninggal.

Pada 1997, Millvina diundang untuk ikut berlayar melintasi Atlantik di atas kapal Queen Elizabeth 2. Millvina memenuhi undangan tersebut dan ikut dalam pelayaran bersama sejumlah anggota Titanic Historical Society. Keterlibatannya dalam kegiatan tersebut sekaligus membuktikan bahwa dirinya tidak memiliki trauma terhadap lautan.

Pada tahun yang sama dengan pelayaran tersebut, James Cameron merilis salah satu film paling fenomenalnya, Titanic. Berdasarkan penuturannya yang diberitakan di media massa, Millvina tidak pernah menonton film tersebut secara utuh, mengingat ayahnya ikut menjadi korban dalam tragedi tersebut. Dia juga tidak menghadiri undangan premier film tersebut./


Foto Millvina Dean pada April 1999

Pada Desember 2007, Millvina mengkritik BBC dan program televisinya, Doctor Who karena membuat candaan mengenai tragedi Titanic. Dia mengungkapkan, “Titanic merupakan sebuah tragedi yang telah melukai begitu banyak keluarga. Aku kehilangan ayahku dan jasadnya ikut tenggelam bersama bangkai kapal. Menurutku sangat tidak pantas membuat sebuah tayangan hiburan dari tragedi seperti itu.”

Sebelumnya, pada 16 Oktober 2007, Millvina menjadi korban selamat terakhir tragedi Titanic yang masih hidup ketika Barbara West Dainton meninggal di usia 96 tahun.

Millvina Dean meninggal di usia 97 tahun pada pagi 31 Mei 2009 akibat pneumonia, bertepatan dengan tujuh minggu sejak tanggal pelayaran perdana Titanic dan bertepatan pula dengan perayaan 98 tahun peluncuran perdana lambung kapal Titanic. Dia meninggal di sebuah panti jompo di Ashurst, Hampshire, Inggris. Jasadnya kemudian dikremasi. Pada 24 Oktober 2009, abunya ditaburkan di sebuah dok di Southampton yang menjadi lokasi awal pelayaran Titanic.

Itulah biografi dan fakta-fakta Millvina Dean sang penumpang termuda dan korban selamat terakhir tragedi Titanic. Silakan berkomentar.

Tinggalkan juga komentar mengenai gaya penulisan thread ini maupun thread-thread lain yang ane bikin.


Spoiler for Sumber Foto:

Diubah oleh peteradis 07-01-2024 09:29
aldo12
akhmadnurhud792
indrag057
indrag057 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
346
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
direktur.mudaAvatar border
direktur.muda
#1
Beruntung ya bre, lolos dari maut emoticon-Smilie
0
Tutup