Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

joko.winAvatar border
TS
joko.win
Pertanyaan Gibran Soal Carbon Capture Storage Bikin Mahfud MD Goyah






Bisnis.com, JAKARTA — Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming menyampaikan pertanyaan 10 detik kepada calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD soal regulasi fasilitas penangkapan karbon atau carbon capture storage (CCS).

“Ini karena Prof Mahfud ahli hukum bagaimana regulasi terkait dengan carbon capture storage?” tanya Gibran saat sesi debat cawapres, Jumat (22/12/2023).

Gibran terlihat menikmati jawaban yang disampaikan Mahfud, yang terkesan melenceng dari poin pertanyaan soal beleid yang mengatur teknologi tangkap karbon tersebut.

Mahfud justru menjawab proses pembentukan perundang-undangan alih-alih menjawab persoalan mengenai beleid CCS saat ini.

“Regulasi itu kalau orang ahli regulasi itu tidak harus spesifik satu per satu kecuali proyek pembuatan regulasi itu sudah ada, baru dibuat regulasinya,” kata Mahfud.

Mahfud lantas berlanjut pada proses pembuatan naskah akademik, lalu membahas soal kapasitas lembaga, komunikasi publik hingga posisi ideologi di balik undang-undang itu.

BACA JUGA

Cak Imin Berkali-kali Kena Slepet Gibran: soal IKN Hingga Jakarta

Mahfud menjawab itu selama dua menit sebelum akhirnya Gibran mengeluhkan jika pertanyaannya tidak dijawab sama sekali.

“Pak Mahfud menjawab dua menit tapi pertanyaan saya belum dijawab sama sekali, apa regulasinya untuk CCS? Simple sekali jawaban saya pak dijawab sesuai dengan pertanyaan yang saya tanyakan ga perlu ngambang kemana-mana pak,” kata dia.

Belakangan Mahfud terlihat sadar, dan bertanya balik kepada Gibran soal bagaimana regulasi yang benar-benar tidak ada soal Antariksa Nasional.

“Saya tanya ke anda sekarang bagaimana mengatur soal Antariksa Nasional, jawab sekarang pasti tidak tahu, coba pasti tidak tahu karena hukum itu perlu masalahnya dulu apa, itu yang dibuat naskah akademik,” kata dia.

Seperti diketahui pemerintah telah mengeluarkan beleid khusus yang mengatur ihwal CCS lewat Peraturan Menteri ESDM Nomor 2 Tahun 2023 tentang Penyelenggaraan Penangkapan dan Penyimpanan Karbon, serta Penangkapan, Pemanfaatan dan Penyimpanan Karbon pada Kegiatan Usaha Hulu Migas. Beleid itu diteken pada 2 Maret 2023 lalu.

Belakangan, Kementerian ESDM tengah merampungkan rancangan Peraturan Presiden (Perpres) tentang Carbon Capture and Storage (CCS) di luar wilayah kerja (WK) migas. 

Saat ini terdapat 14 proyek CCS/CCUS di bidang migas yang masih dalam tahap kajian. Beberapa proyek itu tersebar dari Aceh hingga Papua yang ditarget onstream sebelum 2030.

https://m.bisnis.com/amp/read/202312...ahfud-md-goyah
Diubah oleh joko.win 23-12-2023 07:04
0
435
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
vectorfreakAvatar border
vectorfreak
#2
soal CCS ini lebih pas kalo ditanyakan pas debat ke-4 sesuai tema: energi, sumber daya alam dan lingkungan hidup
dragunov762mm
dragunov762mm memberi reputasi
1
Tutup