Novena.LiziAvatar border
TS
Novena.Lizi
MANTAP! Ustaz Muda Papua Ini Jabat Tiga Pengurusan, NU, Muhammadiyah dan MUI
MANTAP! Ustaz Muda Papua Ini Jabat Tiga Pengurusan, NU, Muhammadiyah dan MUI Sekaligus, Netizen Sampai Salut

Senin 15-05-2023,02:37 WIB
Ustaz Syamsudin bersama Ketua MUI, KH Cholili Nafis. Ustaz Syamsudin jabat tiga pengurusan NU, Muhammadiyah dan MUI di Papua sekaligus. foto: @Ardanabil Snakck/sumeks.co.--


MANTAP! Ustaz Muda Papua Ini Jabat Tiga Pengurusan, NU Muhammadiyah dan MUI Sekaligus, Netizen Sampai Salut 
SUMEKS.CO- Ustaz muda di Papua ini jabat tiga pengurusan sekaligus, NU, Muhammadiyah dan MUI. Netizen sampai bilang salut.


Tampak pada video yang diunggah akun TikTok, Ardanabil Snakck, Ketua MUI Pusat, KH Cholil Nafis menanyai Ustaz Syamsudin.
“Saudara…saya saat ini sedang berada di Sorong Papua Barat, saudara kita Ustaz Syamsudin ini hebat. Dia pengurus Muhammadiyah, juga pengurus NU, dan juga pengurus MUI,” ungkapnya. 

“Betul kabupaten Sorong”, jawa ustaz Syamsudin.

“…Banyak teman-teman dari pimpinan pusat Muhammadiyah yang sering mereka berdatangan di desa saya di kabupaten Sorong, Warung Odading 3,” jelasnya.
Begitu juga pengurus NU dan MUI juga biasa datang untuk kita berdiskusi perkembangan Islam di kabupaten Sorong.

“Yang penting Islam organisasi apapun demi Islam,”  sambut KH Cholil Nafis lagi.

“Di Muhamamdiyah pengurus sebagai apa?”, tanya KH Cholil Nafis. 

“Saya selaku pimpinan wilayah Muhamamdiyah majelis pemberdayaan masyarakat, kemudian selaku sekretaris seni dan budaya, di pimpinan daerah kabupaten Sorong,” jelasnya.
Kemudian kalau di NU bergerak di Pemuda Ansor. Kalau di MUI-nya ya kemarin kita baru rembuk untuk ke pengurus, menjadi apa masuk di anggota komisi,” urainya. 
“Ini hebat ustaz Syamsusdi putra daerah sekali, tiga kepengurusan Muhammadiyah, NU dan MUI. Akur kita, yang penting Islam syahadatnya sama,” kata KH Cholil lagi.

Video ini tentu menuai respon luarbiasa netizen, diantaranya:  
@choirun nasikin: “Kalo kita di papua nggk pernah pernah bedakan mna muhammadiyah mana nu.. yg penting kita jamaah sama2”

@User: “Sama aja sy di lampung juga”
@redbareto2: “Masya Allah .... tentunya (Alm) KH Ahmad Dahlan & (Alm) KH Hasyiem Ash'arie tersenyum Bahagia, atas perjuangan ini”.

@titiknurhayati904: “Allah tunjukkan..bahwa pendiri Muhammadiyah dan NU dulunya satu perguruan...semangat harusnya banyak yg seperti itu...”.


@samsonwarung: “Satukan saudara" kita seiman,,dlm satu kitab suci alqur'an,,& hadis,,berbada pendpt tapi tetap seiman,,klo satu pendpt itu mustahil,,”.
@Moon Light: “ini namanya rangkap jabatan untuk akherat”.


@wawawe-2: “Mantaaaaap kakaaaa”.

@user9746470135619: “nah harusnya di pusat bgini jdi gk ada perbedaan lebaran”.


@saepuljacoth: “hebatnya papua.. sehat sllu pak”.
@biovoli: “yang penting Islam, amar ma'ruf nahi munkar”.
@Cucu Suherlan143: “nah ini baru bersaudara”.
@_A L U C A R D_: “ya itu tadi yang penting islam NU/MUHAMMADIYAH itu kan cuma ormas jadi ukhuah islamiyah yang penting!!!”.

@MRA: keren, patut ditiru daerah lain.

@yazidishom: mantap. dua organisasi Islam pendiri NKRI @Siliwangi Pajajaran: Masya Allah tabarokallahu sehat selalu pak , semoga anda menjadi contoh untuk seluruh wilayah d Indonesia , kami ingin Islam seperti inilah yg ajarkan
@Slamet Widjojo: Kesadaran saudara2 kita di Papua sangat luar biasa. Salam hormat dari Malang

@lasetilar: ini bagus tak membedakan NU dan Muhammadiyah

@Ajjrabat Ajjrabat: mantab ini biar saudara papuaku yg baru masuk islam gak bingung karena dari satu orang bisa memberi penjelasan antara nu dan md, salam hormat. *

https://sumeks.disway.id/read/663750...-sampai-salut/


3 klasemen sekaligus
nomorelies
nomorelies memberi reputasi
1
898
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
AsyiruAvatar border
Asyiru
#1
kalo sya dulu malah ngaku muhammadiyah biar gak diajakin ama temen kampung ikut acara2 nu yg mingguan/bulanan emoticon-Ngakak
0
Tutup