cintadineAvatar border
TS
cintadine
Mengenang 8 Meme Lawas yang Pernah Viral di Indonesia, Sebelum TikTok Menyerang


Masih ingatkah agan pada masa keemasan meme komik di era awal 2010an? Ketika itu bermunculan meme yang kini disebut sebagai old meme. Pada masa itu juga banyak meme yang lucunya natural dan orang-orang berlomba-lomba untuk membat memenya sendiri dan dishare di media sosial termasuk Kaskus.

Contohnya di Kaskus saat itu banyak meme-meme lucu dan ramai oleh banyak komentar. Di masa lalu ada banyak meme yang viral di masanya dan membuat para netizen tertawa. Nah, ini dia gan meme-meme yang dimaksud.

1. Klinik Tong Fang



Meme ini viral sekitar tahun 2012 di Kaskus dan menjadi perbincangan yang seru saat itu. Setiap Kaskuser punya memenya masing-masing dan saling berkomentar. Semua berawal dari iklan Klinik Tong Fang di tv yang berisi testimoni pasien. Karena itulah muncul meme yang dimaksudkan untuk menjadi satirisme terhadap iklan tersebut.

2. Mad Dog Gereget


Meme ini viral juga sekitar tahun 2012 sampai 2014. Berawal dari perkataan Mad Dog (The Raid) dalam filmnya yaitu "gereget". Meme Mad Dog ini selalu bertema hal yang di luar nalar dan disitulah letak lucunya. Contohnya adalah "Posting thread disturbing picture di Lounge Kaskus, biar gereget."

3. Planet Bekasi


Meme planet Bekasi viral sekitar tahun 2015 karena berawal dari keluhan netizen tentang Bekasi yang suhunya panas melebihi kota-kota lain di Indonesia sehingga Bekasi bagaikan planet yang terpisah dari bumi. Bekasi pun menjadi bulan-bulanan netizen dalam bentuk meme.

4. Di situ Terkadang Saya Merasa Sedih


Meme ini viral sekitar tahun 2015 dan bermula lewat acara 86 di NET. Dalam acara itu ada semacam testimoni seorang polisi wanita dengah mengatakan "di situ kadang saya merasa sedih" dengan wajah yang sedih. Tak pelak netizen berlomba membuat meme ini dan dijadikan DP BBM.

5. Finding Neverland
Konten Sensitif


Meme Finding Neverland sempat viral di Path pada tahun 2013 yang lalu, ketika Gen Z masih pada bocah. Meme ini berasal dari film Finding Neverland-nya Johnny Depp. Memenya berupa anak kecil yang curhat pada orang dewasa. Kreativitas netizen jaman dulu membuat meme ini sukses bikin ngakak banyak orang.

6.Meme Indonesia Pintar(Eat Bulaga)
Konten Sensitif



Masih ingat dengan Eat Bulaga? Ya acara ini sempat viral di awal 2010an. Salah satu segmennya adalah Indonesia Pintar yang sukses melahirkan meme yang juga viral di masanya. Ayo, siapa dini yang pernah bikin memenya di Kaskus dan dulu bikin ane ngakak?

7. Kulit Manggis Ada Ekstraknya


Kabar gembira untuk kita semua, kulit manggis kini ada ekstraknya! Itulah kata-kata yang sempat viral pada 2014 yang lalu. Meme ini berawal dari iklan produk Mastin di tv. Entah siapa yang menyebarkan untuk yang pertama kalinya. Yang jelas, sini sempat jadi viral di broadcast BBM kala itu.

8. Afiqah, Ada yang Baru Nih!


Meme ini viral pada tahun 2012 dan awalnya berasal dari iklan Oreo yang dibintangi oleh Afiqah. Ekspresi lucu Afiqah membuat banyak orang gemas dan iklan tersebut sangat viral di masanya sampai-sampai muncul berbagai meme di internet. Oh iya, Afiqah yang sudah remaja sempat jadi member JKT48 walaupun tidak lama.

Sekian, meme ane ganti dengan polosan karena malah terdeteksi gambar sensitif alias dianggap gambar bekop. emoticon-Hammer2

Sumber Referensi
Diubah oleh cintadine 17-12-2022 01:31
japutra
delanda.olindia
iblast867583
iblast867583 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
3.4K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
wargan3tAvatar border
wargan3t
#10
Waduh yg terakhir boleh tuh emoticon-Wowcantik,
azhuramasda
azhuramasda memberi reputasi
1
Tutup