cintadineAvatar border
TS
cintadine
5 Anime yang Gagal Tamat di Indonesia, Mulai dari Ulah KPI Sampai Rating Rendah

Beberapa anime yang pernah tayang tamat di tv Indonesia antara lain adalah Naruto Shippuden, Dragon Ball Z, dan Samurai X. Untuk Dragon Ball Indosiar membutuhkan waktu sekitar sepuluh tahun untuk menamatkannya karena ditayangkan setiap seminggu sekali. Indosiar menayangkan Dragon Ball pertama kali pada 1995 dan tamat pada 2005. Kemudian Indosiar menayangkannya hingga tamat untuk yang kedua kalinya pada 2015.

Untuk Naruto, GTV menayangkannya pertama kali pada 2007 dan ditayangkan berulang kali karena dari Jepangnya sendiri masih ongoing kala itu dan baru ditamatkan di GTV sekitar tahun 2018.

Namun, beberapa penayangan anime populer lain di Indonesia tidak sesukses Dragon Ball dan Naruto. Karena beberapa anime berikut ini harus berhenti tayang sebelum tamat dan alasannya tentu saja disemprot oleh KPI.


Neon Genesis Evangelion

Evangalion adalah salah satu anime terbaik yang sebenarnya adalah anime yang berat. Karena itulah anime ini hanya bertahan sampai tiga episode saja saat pernah ditayangkan di Trans TV dan itupun ditayangkan di tengah malam.

Memang, jalan cerita anime ini dinilai terlalu berat apalagi saat memasuki pertengahan dan akhir cerita yang dinilai semakin absurd.

One Piece

Memang di Jepang sendiri One Piece belum tamat dan sepertinya masih lama untuk tamat. Namun rasanya hampir mustahil melihat kembali One Piece untuk tayang kembali di tv Indonesia. One Piece dihentikan penayangannya pada 2008 di Global TV karena terlalu mengandung unsur karakter wanita yang seksi yang menurut beberapa pihak bisa memunculkan birahi bagi anak-anak remaja yang menontonnya.

One Piece pertama kali tayang di RCTI sekitar tahun 2004 dan berpindah ke Global TV pada 2007.

Fairy Tail

Fiary Tail sempat ditayangkan di Indosiar setiap Minggu pagi bersamaan dengan anime lainnya di akhir tahun 2010an. Anime yang bertemakan penyihir ini cukup mendapatkan rating yang tinggi saat ditayangkan di Indosiar.

Namun penayangan Fairy Tail harus dihentikan pada 2011. Alasannya sama seperti One Piece yaitu adanya karakter wanita yang terlalu seksi. Lebih tepatnya karakter yang bernama Lucy.

Death Note

Anime shonen ini sebenarnya lebih tepat apabila disebut anime seinen karena certitanya yang mengandung makna yang mendalam. Death Note ditayangkan oleh Global TV sekitar tahun 2008 dan mendapatkan popularitas yang cukup tinggi. Namun hanya sampai beberapa episode saja, anime ini dihentikan penayangannya.

Alasannya adalah karena Death Note memberikan dampak psikis bagi para penonton yang masih labil dengan memberikan pengaruh rasa ingin membunuh orang yang dibenci.

Yowamushi Pedal

Anime sepeda ini memang cukup populer di kalangan pecinta anime sport. Pada 2016 Global TV mencoba untuk menayangkannya, lebih tepatnya pada Februari 2016. Hanya beberapa episode saja, Global TV memutuskan untuk menghentikan penayangannya.

Bukan karena penuh kekerasan atau wanita seksi, melainkan ratingnya yang sangat rendah sehingga tak memberikan keuntungan bagi pihak tv.

Nah, gan ada lagi anime lainnya? emoticon-Ngakak

Referensi

nowbitool
cor7
emineminna
emineminna dan 17 lainnya memberi reputasi
18
16K
135
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
NecroTortureAvatar border
NecroTorture
#4
Ntu Yowamushi Pedal di GTV tayangnya jam 03:00 pagi kalo gak salah.
kakekane.cell
MUF0REVER
botaysan
botaysan dan 2 lainnya memberi reputasi
-1
Tutup