Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

.r4hma.Avatar border
TS
.r4hma.
Beli Negara? Bisa Ga Ya?




Hi smart kaskuser, dimanapun kalian berada.

Ngomongin negara yang terkadang pemimpinnya suka mengurus dengan tidak adil, bahkan menterinya mengurus negara tapi kok ndak becus karena kalah dengan fulus.

Banyak deh kejadian yang membuat sebagai masyarakat si sebuah negara harus geleng-geleng kepala, tapi kalau kita berandai jadi orang kaya raya di dunia dan ingin membeli negara bisa ga ya?



Kita semua kan tahu dahulu sejarah sebuah wilayah biasanya dipimpin oleh sang raja, lalu datanglah bangsa asing menjajah tanah bangsa lain. Kemudian main dikapling-kapling oleh peradaban barat sesuai kepentingannya, lalu berjalannya waktu muncullah sebuah negara dimana masyarakat yang tertindas merasakan penderitaan yang sama.

Jadi biar sebuah wilayah itu tidak terkait dengan aturan orang lain, dan kamu bisa membuat peraturan sendiri lebih baik kita beli saja sebuah negara? Hmmm, bisa ga ya?



Oke, kalau kita lihat dari sejarah ternyata hal ini pernah terjadi di masa lalu. Tepatnya di daerah Kongo, yang pernah dibeli secara pribadi oleh Raja Belgia pada tahun 1885 dan 1908 yang bernama Leopold II.

Ini membuatnya menjadi pemguasa tunggal disana, namun kebrutalannya membuat kekuasaannya tidak berlangsung lama. Namun, ternyata membeli sebuah negara pernah kejadian.



Pembelian wilayah yang luas dimasa lalu juga pernah kejadian juga loh! Seperti pembelian Lousiana yang dibeli pada tahun 1803 dari Prancis oleh Amerika Serikat, kurang dari tiga sen per acre untuk 828.000 mil persegi (2.144.520 km persegi), itu adalah tawar-menawar tanah terbesar dalam sejarah AS. Dengan harga murah sekitar USD 15 juta atau kini setara USD 340 juta.

Kemudian pembelian Alaska dimana saat itu Rusia menjual Alaska kepada AS pada tahun 1867 seharga USD 7,2 juta atau kini setara USD 125 juta.



Bahkan Amerika juga membeli tanah dari Mexico yang sekarang menjadi Arizona dan juga New Mexico.

Bahkan di Indonesia sendiri saat di jajah Belanda pernah terjadi transaksi antara Belanda dan Inggris. Pada 31 Juli 1667 di Kota Breda, Belanda. Dimana terjadi tukar guling antara Pulau Run di Maluku yang sebelumnya dikuasai Inggris menjadi milik Belanda. Dengan Pulau Manhattan di Amerika punya Belanda resmi menjadi hak Inggris.



Sebentar, ini kok kisahnya dulu, dulu dan dulu. Bagaima kalau sekarang, apakah jual beli negara masih bisa terjadi?

Sayangnya hingga hari ini belum ada sejarah baru terhadap jual beli negara, walau Donald Trump ketika memimpin pernah berkeinginan membeli Greenland yang masuk di  wilayah Kerajaan Denmark.

Namun negara tersebut memutuskan untuk tidak menjualnya.

Namun buat kamu yang kaya dan bingung menghabiskan uang, walau bukan membeli sebuah negara tapi bisa membeli sebuah pulau untuk kepentingan pribadi.



Di Indonesia sendiri pun banyak pulau yang dijual, salah satunya Antony Marden yang merupakan pemilik dari Pulau Joyo berlokasi di Bintan, Kepulauan Riau.

Lalu ada pulau Nepi, pulau Lindung, serta pulau Kenek di Belitung yang dimiliki oleh Ahok alias Basuki Tjahaja Purnama. Lalu ada Pulau Sevelak di Aceh yang dimiliki Susi Pudjiastuti.

Kemudian ada pulau Kaliage yang merupakan aset properti milik Ketua Partai Nasional Demokrat, Surya Paloh. Dan ada pulau Bule di Lampung yang dimiliki oleh Tommy Winata, banyak pulau lainnya yang dimiliki secara pribadi oleh warga asing maupun warga lokal yang tajir.



Sepertinya kalau membeli negara di masa modern seperti permainan Monopoly, sangat sulit untuk terjadi.

Semoga info ini bermanfaat, bila berkenan share, cendol dan rate 5 see u next thread.


By r4hma

Sumber 1, 2, 3, 4, 5










fachri15
nananinanunu
grandiscreamo
grandiscreamo dan 12 lainnya memberi reputasi
13
3.8K
57
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
ushirotaAvatar border
ushirota
#6
berapa harga 1 pulau? bisa kredit ga? ane butuh untuk menenangkan diri dari berbagai keributan dunia ini
.r4hma.
kakekane.cell
kakekane.cell dan .r4hma. memberi reputasi
2
Tutup