bungtak.selaluAvatar border
TS
bungtak.selalu
Pendeta-Warga-Ulama di Lampung Deklarasi Kerukunan Usai Viral Persekusi


Lampung - Sejumlah pihak melakukan pertemuan di Polres Tulang Bawang setelah terjadi persekusi saat ibadah Natal di Gereja Pentakosta Indonesia (GPI) Tulang Bawang, Lampung. Pihak yang hadir dalam pertemuan itu menyampaikan deklarasi kerukunan.

"Ingin menyampaikan kepada kita semua bahwa situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Tulang Bawang aman, damai, dan tenteram, bahwa kerukunan antarsuku dan agama di Kabupaten Tulang Bawang sangatlah harmonis," kata Kapolres Tulang Bawang AKBP Hujra Soumena, Selasa (28/12/2021).

Pertemuan digelar Selasa siang. Turut hadir dalam pertemuan ini ialah Dandim 0426 Tulang Bawang Letkol Kav Joko Sunarto, Asisten I Pemkab Tulang Bawang Akhmad Sunaryo, Kakemenag Tulang Bawang Sanusi, perwakilan Kemenag Lampung Enneri Gultom, Ketua MUI Tulang Bawang Yantori, dan Ketua FKUB Tulang Bawang Aminudin.


Selain itu, Ketua BKSKG Tulang Bawang Pendeta Paulus Kana Riwu, Kaban Kesbangpol Tulang Bawang Khamami Ria, Ketua BKSKG Tulang Bawang Pendeta Paulus Kana Riwu, Kabag Ops Polres Tulang Bawang Kompol Yudhi Pristiwanto, Kapolsek Banjar Agung Kompol Abdul Mutholib, tokoh umat Nasrani Pokdar Kamtibmas Pendeta Bambang Semedi, Pendeta Gereja Pantekosta Pendeta Sopan Sidabutar, Majelis Gereja Pantekosta Pendeta Hutajulu, dan Kepala Kampung Banjar Agung Impin Somad.

Baca juga:
Sempat Dipersekusi, Ini Solusi Hasil Mediasi Ibadah Natal di Lampung

AKBP Hujra mengapresiasi Pendeta Sidabutar beserta jemaat dan lebih khusus kepada warga masyarakat Kampung Banjar Agung yang telah memberikan ruang dan waktu kepada jemaat yang dapat melaksanakan ibadah Natal dan dilakukan pengamanan oleh anggota Polsek dan Koramil sehingga selesai kegiatan ibadah Natal.

Dalam acara tersebut, disampaikan pernyataan kesepakatan bersama bahwa di Kabupaten Tulang Bawang terjalin kerukunan yang harmonis antarumat beragama. Selain itu, penyelesaian permasalahan akan ditempuh lewat musyawarah dan mufakat.

"Kami pastikan setiap umat beragama aman dan nyaman dalam menjalankan kegiatan ibadahnya sesuai dengan keyakinan agamanya masing-masing sesuai dengan aturan dan regulasi serta undang-undang yang berlaku di Republik Indonesia," demikian isi pernyataan kesepakatan bersama dalam pertemuan tersebut.

Berikut isi deklarasi kerukunan dalam pertemuan tersebut:

Bahwa kami segenap umat beragama bersama unsur pemerintah Kabupaten Tulang Bawang, tokoh agama, dan tokoh masyarakat menyatakan bahwa:

a. Kondisi kehidupan umat beragama di Kabupaten Tulang Bawang dalam keadaan kondusif aman, rukun, dan damai.

b. Kami sepakat membangun silaturahmi dan sinergisitas dalam hal kerukunan di dalam naungan Bhinneka Tunggal Ika.

c. Jika terjadi permasalahan dan kesalahpahaman, dalam penyelesaiannya kami selalu mengedepankan musyawarah dan mufakat.

Sumber :

https://news.detik.com/berita/d-5874...iral-persekusi

Komen TS : Emang sekali kali harus dilawan para uclim radikal, rekam dan viralkan. Mereka akan kelabakan sendiri, karena kalau sampai macam-macam propaganda agama damai akan gagal total, apalagi saat ini yang berkuasa NU yg memang selalu propaganda agama damai.

Terakhir, TS ucapkan terimakasih Abu Janda yang udah viralkan ini kasus emoticon-Ngakak (S)
Diubah oleh bungtak.selalu 29-12-2021 03:49
Proloque
Jazed
viniest
viniest dan 8 lainnya memberi reputasi
7
2.5K
98
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
BarkingAvatar border
Barking
#20
intinya sumbu pendek tipis mental,, baru liat org natalan dah pada kebakaran jenggot
gubernur.maidah
gomamon.
Kepala.Jenggot
Kepala.Jenggot dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup