Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Gas Melon Langka! Inilah 3 Trik Untuk Menghemat Pemakaian Gas


Hai Gansist! Lagi masak apa, nih?
Sebel itu, pas lagi asyik-asyiknya memasak gas habis. Ada yang pernah ngalamin kek saya, enggak sih.

Masih mending gas habis, nyari gantinya pun mudah di warung dekat rumah. Tapi, kalau pas musim gas sulit didapat jadinya mood ilang untuk masak. Ujungnya beli yang sudah matang di warung nasi padang atau pecel lele.

Daripada bingung beli gas di saat langka begini, lebih bijaksana menghemat gas dalam pemakaian. Ini ada 3 tips dari saya, untuk menghemat pemakaian gas. Adapun triknya sebagai berikut:

1. Sehabis memasak melepas regulator.

Setiap kali selesai memasak alangkah lebih baiknya bila regulator yang terpasang pada tabung gas untuk dicopot. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir gas rembes melalui kepala regulator. Memang lebih ribet sedikit bila ingin memasak harus memasang regulator kembali. Tetapi, demi keselamatan dan penghematan keuangan tidak ada ruginya untuk dicoba.

2. Jangan sering mematikan dan menyalakan kompor gas.

Cara yang satu ini sedikit lebih mudah dan tidak terlalu ribet. Saat kompor sudah menyala diusahakan untuk dipakai secara terus-terusan. Sekali klik untuk memasak berbagai menu makanan. Karena saat pertama kali nge-klik berapa gas yang muncrat dengan ditandai suara wuz wuz. (Ts omong opo, to?)

3. Saat merebus, panci dalam keadaan tertutup.

Untuk trik yang satu ini barangkali Gansist sudah mempraktikkannya. Dengan menutup panci saat memasak, masakannya pun akan cepat matang karena uap panasnya tidak keluar(diungkep). Dengan cepat matangnya masakan otomatis durasi memasaknya lebih cepat dan dapat menghemat pemakaian gas.

Itu tadi 3 trik memasak agar menghemat gas elpiji. Mungkin Gansist memiliki trik dan tips tersendiri bisa sharing di kolom komentar.

Gansist masih ingat dong jika gas elpiji merupakan sumber hasil tambang yang tidak bisa diperbaharui. (Jadi inget pelajaran SD jaman dulu). Berhubung tidak bisa dibuat maka dari itu pemakaiannya harus dengan bijaksana. Untuk menghematnya seperti yang saya ungkapkan di thread ini.

Sekian thread dari aku, sampai jumpa dengan thread selanjutnya. Terima kasih.
emoticon-terimakasihemoticon-terimakasih
Referensi
nl.kaskus
bintang105
cheria021
cheria021 dan 27 lainnya memberi reputasi
28
7.3K
149
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
aldo12Avatar border
aldo12
#16
ane pake yang 150rb aja bisa 3 bulan lebih itu irit ga ya?
0
Tutup