Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

airconditionAvatar border
TS
aircondition
Lounge of AIR CONDITIONING (AC), FAN, HEATING & VENTILATING SYSTEM - Part 1





Thread ini merupakan kelanjutan dari thread sebelumnya yang berjudul HOME of AIR CONDITION (AC) yang telah melewati 11 parts.

Thread ini dibuat untuk menggabungkan pembahasan seputar penyejuk dan penghangat udara (AC), kipas angin, dan berbagai hal seputar tata udara. Atau lebih dikenal dengan istilah HVAC (heating, ventilating, and air conditioning).


Quote:


Quote:



General Rules:
Quote:


Disclaimer:
Quote:



Kaskuser dapat bertanya dan berkonsultasi khususnya mengenai AC rumahan (residental air conditioner). Untuk memudahkan mencari jawaban, mohon mencantumkan hal berikut saat bertanya:

Spoiler for Format Pertanyaan:


Dan sebelum bertanya, Kaskuser juga dapat membaca terlebih dahulu pengalaman langsung agan-agan yang telah membagikan pengalamannya terhadap AC yang digunakan di:

Kumpulan REVIEW AC (AIR CONDITIONER): Yang Mau Cari AC, Wajib Baca!

Quote:
Diubah oleh aircondition 21-02-2021 00:39
yusufarifin03
vinkyyete
sc5
sc5 dan 29 lainnya memberi reputasi
26
527.6K
100.6K
Thread Digembok
Tampilkan semua post
kolhn16Avatar border
kolhn16
#7580
salam agan2. ane lagi fokus mau pasang baru AC untuk 1 kamar lain ukuran 9m2. Selama ini newbie banget, pake ac buat tidur aja yg non inverter (Dulu Panasonic, sekarang Sharp Low Watt) dan selalu diset di suhu 21 - 23. Tadinya udah mikir mau beli non-inverter lagi karena mikir beli yang murah. Eh cuma googling belajar tentang EER, COP, BTU dsb. akhirnya jadi mikir mending beli Inverter sekalian karena mahal di awal tapi lebih ringan ketika bayar listrik bulanan. Akhirnya yang niatnya mau beli 1 AC malah jadi kepikiran beli 2 sekalian buat gantiin yang udah ada juga hehe

Ane nemu thread ini baru banget, karena lagi nyari tahu soal beberapa tipe ac. Jadi kebutuhan ane disini adalah:
- AC yang adem, tapi mau dingin juga bisa (karena akan ditempati bayi). Ini kamarnya ga kena matahari dan sepanjang hari selalu teduh (di luar kamar area outdoor yg agak2 sejuk karena area nyuci kali ya emoticon-Salam Kenal
- Ramah lingkungan alias freon harus R32
- Sangat efisien penggunaan listriknya.
- Awet -> bisa dipakai lebih dari 5 tahun dengan perawatan yang sesuai.
- Klaim garansi dan servis mudah
- Biaya unit tidak lebih dari 6 juta.

Ane tadinya mikir mau cari yang kapasitas 1/2 PK. Tapi setelah baca2 disini, lebih baik overcapacity dari pada under- atau pun ngepas. Akhirnya ane mikir naik kapasitas ke 3/4 ataupun 1 PK.

Sejauh ini, ane ngerasa ga butuh fitur2 lain selain dari fungsi mendinginkan ruangan, karena ane rasa udara sekitar rumah cukup bersih dan AC ini cuma dipakai untuk tidur malam aja (kadang2 tidur siang juga tapi cuma sebentar).

Dari kriteria diatas, pilihan ane jatuh ke:
1. Daikin FTKQ20UVM4 / FTKC25UVM4 / Gree GWC09 F1 -> Paling Value for money
2. Daikin FTKC20TVM4 / FTKC25TVM4 -> lebih mahal daripada FTKQ tapi on-paper dari efisiensi akan lebih terbayar dalam 3 tahun?
3. Mitsubishi Electric MSY-JT07VF -> argumen yang sama dengan nomor 2, karena ngeliat EER yang sangat oke.

Kandidat yang dicoret:
LG T06EV4 -> Tapi jadi ragu dgn merek ini karena lihat di website LG ada beberapa yang komplen servis susah dan cepet rusak. Disini juga liat kalo pemakaian listriknya ga efisien.


Yang bikin ane bertanya2
Dari 3 pilihan diatas, ga ada yg review disini emoticon-Hammer2 (kecuali Gree F1, tapi ini juga kelihatannya dari review2 efisiensinya ga sebaik Daikin?). Mungkin kl yg Mitsubishi Electric itu karena model baru ya. Tapi Daikin kesannya kyk dihindari. Apa ada yang musti ane perhatikan kalo milih Daikin? Soalnya ane denger dari orang (dan halaman pertama dari thread empu nya ini) kalo AC pilih Daikin. Dan alasan ane belom milih Gree, karena ngelihat dengan biaya yang sama ane bisa dapet Daikin (FTKQ) yang notabene namanya lebih berkibar di kuping konsumen.

Dan ane lihat banyakkan yang disaranin itu Panasonic (yang harganya krg lebih sama dengan Daikin - CS PU series, CS XU series ) ataupun Gree dan LG (padahal ane kira ini yg dihindari). Mohon pencerahannya ya suhu2 HVAC. Kalo bisa diberikan opini yang objektif, tidak bias (bukan fanboy 1 merek) dan bukan karena jualan barang sendiri emoticon-Cape deeehh . Oia sama ini ane niatnya mau beli di toko ijo. Apa ada saran beli tempat lain?
Diubah oleh kolhn16 07-11-2021 00:33
HSDPAHolic
laikadream
ca0396
ca0396 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Tutup