Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Pilih Istri atau Anak? Jawaban Ridwan Kamil Memberikan Pelajaran Hidup Bagi Warganet
Kang Emil memilih istri dibandingkan dengan anak untuk menemani di hari tua. Apa alasannya?
Ternyata masuk akal!


Ridwan Kamil atau lebih akrab dipanggil Kang Emil, adalah seorang Gubernur dari daerah Jawa Barat yang digadang-gadang menjadi satu dari tujuh Gubernur terbaik di Asia.

Sebelum menjabat sebagai seorang Gubernur diketahui Kang Emil berprofesi sebagai arsitek dan juga dosen di ITB (Institut Teknologi Bandung).

Dapat dikatakan Kang Emil adalah sosok yang cukup memiliki banyak penggemar, bukan tanpa alasan karena memang Kang Emil menunjukkan kinerja yang baik selama menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat sejak tahun 2018.

Adapun pasangan hidup dari Kang Emil adalah Atalia Praratya Kamil, menikah sejak tahun 1996 dan telah dikaruniai 3 orang anak, yaitu Emmiril Khan Mumtadz, Camillia Laetitia Azzahra, dan Arkana Aidan Misbach.


sumber gambar

Memiliki sikap yang ramah dan humble terhadap semua orang membuat Kang Emil dicintai oleh banyak orang.
Bahkan Kang Emil juga sering diundang untuk tampil di TV atau di channel YouTube para YouTuber terkenal di Indonesia.

Salah satu artis dan YouTuber yang mengundang Kang Emil adalah Denny Sumargo, melalui kanal YouTube pribadinya Denny mengupas tuntas bertanya-tanya kepada Kang Emil.

Salah satu statement Kang Emil yang cukup menarik perhatian Warganet adalah saat Denny Sumargo menanyakan tentang pilihan Kang Emil. "Pilih istri atau anak, untuk menemani di masa tua?"

Kang Emil dengan lugas memilih istri, karena anak adalah titipan Tuhan dan suatu saat nanti anak akan berpisah dari orang tua untuk menjemput takdir mereka sendiri sedangkan istri akan menemani hingga masa tua.

Seperti apa penuturan Kang Emil terhadap Denny Sumargo?
Ini dia videonya!


Spoiler for Denny Sumargo dan Kang Emil:


Mungkin jawaban atau statement Kang Emil ini terdengar berbeda dibandingkan dengan jawaban-jawaban orang lain saat ditanya pilih istri atau anak GanSis. Namun memang apa yang dikatakan Kang Emil adalah benar, anak hanya titipan Tuhan yang harus dijaga oleh orang tuanya, dan suatu saat nanti anak tersebut akan pergi untuk menentukan takdir mereka sendiri.

Lantas apa alasan memilih istri untuk menemani di masa tua?

Perlu diketahui GanSis, jika anak adalah titipan Tuhan untuk orang tua, sedangkan istri adalah titipan Tuhan untuk suaminya.

Seorang istri dapat menjadi teman, tempat berbagi cerita keluh kesah, dan pastinya berbagi kebahagiaan bersama anak.

Memilih istri tentu bukan berarti tidak sayang anak, karena tanggung jawab orang tua pada anak adalah untuk menyayangi anak tanpa batas masa dan usia.


sumber gambar

Mungkin Agan dan Sista disini ada yang memiliki prinsip sama dengan Kang Emil, ingin hidup terus bersama istri sampai masa tua?

Itulah pelajaran baik yang ingin disampaikan dan dibagikan oleh Kang Emil, sosok panutan yang menginspirasi banyak orang.

Oke GanSis, demikian sedikit ulasan informasi tentang Kang Emil.
Mudah-mudahan bermanfaat bagi Agan dan Sista semua.

Terima kasih telah singgah, dan sampai jumpa di thread ane yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & video
1, 2, 3
azhuramasda
muhamad.hanif.2
gustiarny
gustiarny dan 3 lainnya memberi reputasi
2
4.3K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
papatong79Avatar border
papatong79
#3
merinding sy sbagai ortu bacanya ga.....nice infoh..ane pilih bini muda skaligus yg tua..biar sama2 nemenin ane kelak emoticon-Wowcantikemoticon-Wink emoticon-Wakaka
masnukho
masnukho memberi reputasi
1
Tutup