Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

saya.kiraAvatar border
TS
saya.kira
Dua Motor Matic Baru Suzuki Siap Jegal Yamaha NMAX dan Honda BeAT

Dua motor matic baru Suzuki siap jegal Yamaha NMAX dan Honda BeAT, apa saja tuh? Larisnya Yamaha NMAX dan Honda BeAT bikin pabrikan Suzuki gak mau kalah.

Alhasil, belum lama ini Suzuki memperkenalkan dua motor matic baru mereka dengan harga lebih murah namun gak kalah soal fitur.
Kedua motor baru itu adalah Suzuki Burgman Street 125 dan Suzuki Access 125.

Suzuki meletakkan dua motor ini di segmen yang berbeda.Untuk Suzuki Burgman Street 125 bakal jadi lawan MAXI Scooter Yamaha NMAX. Sedangkan Suzuki Access 125 akan menjegal segmen motor matic entry level seperti Honda BeAT.

Suzuki Burgman Street tampil layaknya skutik gambot sekelas Yamaha NMAX atau Honda PCX. Nah untuk Suzuki Access 125, punya tampang ala skutik retro mirip seperti Vespa matic.

Kedua motor ini memiliki fitur konektivitas ke smartphone melalui Bluetooth. Agar smartphone bisa konek ke motor, menggunakan aplikasi Suzuki Ride Connect. Fitur konektivitas Bluetooth ini sebenarnya juga dimiliki oleh Yamaha All New NMAX tipe Connected. Aplikasi konektivitas milik Yamaha ini diberi nama Y-Connect.

Namun bisa dibilang aplikasi Suzuki Ride Connect sedikit lebih canggih ketimbang milik Yamaha. Hal ini dikarenakan aplikasi milik Suzuki ini memiliki fitur navigasi. Ada juga fitur cek panggilan dan SMS, WhatsApp, hingga panggilan tak terjawab. Jika sudah mengunduh aplikasi ini, nantinya brother bisa menentukan navigasi, cek lokasi parkir, dan lain-lain.

Dikutip dari Rideapart, Suzuki Burgman Street 125 dibanderol 84.600 Rupee atau sekitar Rp 17 jutaan. Sedangkan Suzuki Access 125 dijual dalam dua model, yaitu versi non-disc brake dan disc brake.

Suzuki Access 125 dengan rem tromol dibanderol 77.700 Rupee atau sekitar Rp 15,6 jutaan. Sementara tipe rem cakram dijual 78.600 Rupee atau setara Rp 15,8 jutaan.

Nah menurut Agan dan Sista kira-kira Suzuki Burgman Street 125 dan Suzuki Access 125 ini bakal laris gak kalau meluncur di Indonesia?
Kalau menurut ane bisa laku kalau Burgman dikasih 150-160 cc, kayak PCX dan N-Max.

Suzuki



jiresh
mardikoch
koi7
koi7 dan 20 lainnya memberi reputasi
13
7.1K
81
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
MandalorianAvatar border
Mandalorian
#6
ini sih desain untuk pasar india. kalau nekat masukin model seperti itu ke indonesia akan susah laku. Eh tapi sekarang saja dealer suzuki motor sudah banyak yang tutup.

Suzuki itu build quality ok, mesin awet tapi desain susah di terima pasar. Padahal punya beberapa motor dengan desain yang bagus tapi justru tidak di jual di Indonesia.







Diubah oleh Mandalorian 12-07-2021 12:09
ashrose
vixiku
jiresh
jiresh dan 6 lainnya memberi reputasi
7
Tutup