Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zeuskraetosAvatar border
TS
zeuskraetos
OLX Autos Hadirkan Kemudahan Transaksi Jual Mobil Bekas yang #GampangnyaPasti


Hallo Agan dan Sista seKASKUS Raya

Bandung- Menjual mobil bekas menjadi salah satu alasan orang saat adanya kebutuhan yang mendesak. Namun, menjual mobil dengan aman dan instan memang tidak mudah. Ada beberapa faktor yang menjadi kendala seperti susahnya mencari pembeli yang cocok dan rasa khawatir saat transaksi berlangsung.

BeliMobilGue.co.id kini menjadi bagian dari OLX Group dan melakukan rebranding yang bernama OLX Autos Indonesia. Melalui campaign #GampangnyaPasti, OLX Autos menawarkan layanan dan cara kerja terbaik untuk menjual mobil yang aman, nyaman dan instan. Selain itu, OLX Autos berinovasi untuk memberikan solusi bagi konsumen yang masih kesulitan melakukan transaksi jual mobil. Sebelum pembahasan inti dan layanan OLX Autos, mari membahas mengenai UI/UX dari website OLX Autos.




(Screen Capture) Laman Muka Website OLX Autos

Istilah User Interface (UI) dan User Experience (UX) penting untuk diperhatikan bagi pengembang website atau developer untuk memberikan pengalaman pertama bagi pengguna. Pengembangan ini berguna untuk menciptakan suatu website yang fungsional dan discoverability. Didukung dengan tampilan yang menarik melalui desain grafis yang sesuai riset dan konsep dari OLX Autos, serta memberikan kemudahan dan pengalaman pengguna saat mengakses website. Nah, kali ini ane akan melakukan pengamatan sederhana mengenai website OLX Autos melalui kacamata UI/UX-nya. Berikut ulasannya:

User Interface

Warna

  • #3a77ff
    RGB = R 58%; G 119%; B 255%
    CMYK = C 77%; M 53%; Y 0%; K 0%
    OLX Autos menampilkan warna baru yaitu Royal Blue. Namun pada website, warna ini hanya diterapkan pada layout background form pendataan mobil dan bertepatan dengan campaign OLX Autos.

  • #2b5256
    RGB = R 43%; G 82%; B 86%
    CMYK = C 50%; M 5%; Y 0%; K 66%
    Hijau dengan tingkat tints lebih gelap mendominasi ini digunakan pada logo website OLX Autos, typography meliputi subheading maupun isinya dan background color pada tombol action cek harga jual mobil.

  • #ffffff
    RGB : R 255%; G 255%; B 255%
    CMYK : C 0%; M 0%; Y 0%; K 0%
    Warna latar dasar yang memudahkan pengguna untuk membaca setiap informasi dengan kecerahan yang adaptif.

  • #f2f4f5
    RGB = R 242%; G 244%; B 245%
    CMYK = C 1%; M 0%; Y 0%; K 4%
    Warna latar abu pengimbang warna putih untuk membedakan layout konten sehingga lebih bervariatif.

Responsif Ikon

Konsep animasi dan ikon yang friendly dan formal. OLX Autos menampilkan 3 ikon animasi grafis pada layanan utama yang diberikan. Lalu, memiliki sekitar 6 ikon formal dan premium. Contoh pada ikon Inspection Center dan Home Inspection. Kedua ikon tersebut memberi kesan premium untuk aktivitas inspeksi mobil.

Typography

OLX Autos menggunakan font berjenis Sans Serif pada heading, subheading maupun isinya. Menurut asumsi ane, OLX Autos memakai font Publica Sans dengan kode warna #2b5256. Typography berukuran yang cukup besar (case thread KASKUS size 4 subheading dan size 2 isi) sehingga mudah terbaca oleh pengguna saat mengakses melalui smartphone maupun pc/laptop. Didukung susunan tiap layout yang dinamis dengan align text left.

User Experience

Tampilan Minimalis dan Konsisten
OLX Autos memiliki warna latar yang baru yaitu Royal Blue. Namun pada tampilan OLX Autos tetap konsisten seperti website induk OLX Indonesia. Dengan tampilan elegan berwarna hijau tua dan latar berwarna putih. Pada website OLX Autos tampilan lebih ringkas sehingga para pengguna setia OLX maupun pengguna baru akan mudah beradaptasi.

Konten yang Rapi
OLX Autos menampilkan berbagai konten yang berguna untuk memastikan bahwa benar mudah menjual mobil dengan instan, aman dan nyaman. Berbagai konten yang informatif berisi tentang cara kerja OLX Autos, benefit, prosedur pelayanan dan ulasan positif dari pelanggan. Konten tersebut dikemas dengan kalimat yang efektif sehingga memudahkan pengguna untuk memahami workflow dari website OLX Autos.

Loading Time yang Cepat
Saat mengakses OLX Autos untuk cek harga perkiraan awal maupun penjadwalan inspeksi, proses loading time terbilang cepat hanya butuh 3 detik saja. Ini memungkinkan pengguna untuk lebih efisien waktu saat mengakses.

Alur Penggunaan Mudah
Untuk mempermudah kenyamanan pengguna, OLX Autos memiliki workflow yang mudah untuk digunakan. Lengkap mulai dari pendataan jenis mobil, layanan inspeksi mobil hingga mobil terjual. Alur penggunaan ini lebih cepat dan mudah untuk digunakan.

Cara Mudah Menjual Mobil di OLX Autos
Spoiler for OLX Autos | Smartphone:




PENAWARAN HARGA
YANG SESUAI

Setelah melakukan pendataan mobil pada website OLX Autos. Agansis akan memperoleh prevaluasi harga awal. Setelah proses inspeksi selesai, maka agansis akan mendapat taksiran harga terbaik sesuai dengan kondisi mobil yang telah dicek oleh pihak inspeksi. Layanan perkiraan awal harga jual mobil ini tidak dipungut biaya alias gratis.



INSPEKSI MOBIL
OLEH PROFESIONAL

Untuk mendapatkan harga penawaran terbaik, OLX Autos memberikan layanan inspeksi mobil gratis yang dilakukan oleh profesional guna mendapatkan laporan komprehensif. Adapun indikator pengecekan mobil inspeksi oleh OLX Autos antara lain :
  • Diagnosis komputer (OBD scan)
  • Cek kondisi mesin
  • Kondisi dan volume oli
  • Sistem kemudi, transmisi, dan rem
  • Pengecekan suspensi dan kaki-kaki
  • Kondisi interior
  • Pengecekan fitur dan elektronik
  • Kondisi eksterior
  • Orisinalitas cat body
  • Indikasi tabrakan besar
  • Indikasi terendam banjir
  • Test drive
  • Cek kelengkapan surat-surat
  • Verifikasi fisik mobil dengan dokumen
Layanan inspeksi mobil bisa agansis pilih untuk mendatangi Inspection Center resmi OLX Autos dilokasi terdekat agansis. Selain itu, OLX Autos menawarkan layanan Home Inspection untuk mempermudah pemeriksaan mobil hanya dirumah sehingga jadi lebih hemat waktu. Pengecekan mobil akurat dilakukan oleh profesional hingga 300 titik.



PEMBAYARAN SECARA
INSTAN DAN AMAN

Layanan instan dari OLX Autos ini yang menjadi kelebihan tersendiri. Apabila agansis setuju atau deal dengan penawaran harga akhir setelah lulus inspeksi. Maka uang penjualan akan langsung dikirimkan secara instan ke rekening pelanggan.

Prosedur Pelayanan
  • Tim inspeksi dalam kondisi sehat.
  • Lokasi inspeksi yang higienis.
  • Perlindungan preventif bagi konsumen.
  • Proses inspeksi yang aman dan steril.
Prosedur pelayanan OLX Autos menerapkan protokol kesehatan


Benefit Lainnya
  • Dapat menjual berbagai kondisi mobil.
  • Mobil akan ditawarkan ke 2.000+ partner OLX Autos.
  • Jangkauan 100+ lokasi inspeksi OLX Autos di 7 kota besar.
  • Costumer service yang responsif.
  • Hadiah bagi loyalitas pelanggan.
Guna memberikan rasa pendekatan lebih kepada pelanggan. OLX Autos beberapa kali memberikan reward berupa hadiah yang menarik. Salah satu reward tersebut antara lain:

Quote:
(Screen Capture) Hadiah jual mobil dapat cashback OLX Autos

OLX AUTOS| #GAMPANGNYAPASTI

Quote:

Demikian ulasan mengenai website OLX Autos versi ane beserta benefit dan fitur yang bisa agansis gunakan untuk menjual mobil dengan aman, nyaman dan instan. Semoga thread ini bermanfaat, apabila agansis memiliki saran dan informasi lebih lanjut bisa berikan tanggapan dikolom komentar.


Ulasan Pribadi | ZEUSKRAETOS ©2021
Referensi : Website OLX Autos
Gambar : illustrasi - Dokumen Pribadi
Font : Montserrat Bold/Black
Diubah oleh zeuskraetos 04-07-2021 08:45
masnukho
namerizal
anton2019827
anton2019827 dan 6 lainnya memberi reputasi
5
1.7K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
theonetaAvatar border
theoneta
#4
Nah akhirnya moencoel juga yang mantab jiwa emoticon-Cool
Diubah oleh theoneta 03-07-2021 12:57
zeuskraetos
zeuskraetos memberi reputasi
1
Tutup